Kulon Progo. Serda Bing Sukamto, Babinsa Pandowan,
Koramil Galur, Kodim Kulon Progo, melakukan Giat Upsus Swasembada Pangan, di Dukuh IV Prembulan, Desa
Pandowan, Kecamatan Galur, Kabupaten Kulon Progo, Kamis (14/03/2019).
Giat
Upsus yang dilakukan Babinsa
Pandowan adalah melaksanakan pendampingan dalam membersihan rumput liar di lahan tanaman padi milik Bapak Sumidi. Perawatan
tanaman padi ini dilakukan agar pertumbuhannya tidak terganggu oleh gulma. Setelah pembersihan selesai segera dilakukan
pemupukan. Hal ini sesuai dengan kesepakatan/hasil rapat bersama PPL, Gapoktan dan Kelompok Tani yang telah diselenggarakan beberapa
waktu yang lalu.
Pendampingan terhadap petani dilakukan
Babinsa dan PPL, mulai dari penyiapan lahan, penyemaian bibit, penanaman,
perawatan/pemeliharaan, pemupukan sampai dengan pemanenan, tutur Serda Bing
Sukamto. (Pendim 0731/KP).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar