Minggu, 25 Februari 2024

Pengerjaan Rabat Beton TMMD Sengkuyung Kodim 0731/Kulon Progo Terus Dikebut

KULON PROGO. Semangat terus dikobarkan Satgas TMMD bersama warga masyarakat dalam bekerja pembuatan jalan rabat beton, proyek giat TMMD Sengkuyung Tahap I Kodim 0731/Kulon Progo TA 2024, di Padukuhan Ngaseman, Kalurahan Hargorejo, Kapanewon Kokap, Minggu (25/02/2024).

 

Sebelum bekerja kegiatan diawali dengan apel pengecekan pasukan diambil oleh tertua, untuk memberikan arahan dan pembagian sektor pekerjaan, dengan tujuan agar pekerjaan dapat berjalan dengan lancar.  Personel dibagi menjadi beberapa kelompok yang akan bertugas untuk penyiapan material, bagian pengadukan, pengangkutan adukan, penyiapan begisting dan gelaran plastik yang akan di corblok. 

Pembukaan secara resmi kegiatan TMMD dilaksanakan pada tanggal 20 Februari 2024.  Sampai hari ini pengerjaan sasaran fisik utama berupa rabat beton jalan 540 m x 3 m x 0.12 m pencapaian hasil kurang lebih 98 meter atau 16.15%, untuk sasaran fisik tambahan berupa pembuatan talud bangket gorong-gorong dua unit pencapaian hasil kurang lebih 50%, jelas Babinsa Hargorejo. 

Pelibatan personel sejumlah 54 orang terdiri dari anggota Kodim 0731/Kulon Progo, Sat Radar 215/Congot, Brimob Sentolo, Polres Kulon Progo dan warga masyarakat Kalurahan Hargorejo, Kapanewon Kokap, tambahnya. (Pendim0731).



 

Babinsa Sidoharjo Pengecekan Tanah Longsor Menutup Akses Jalan Nglambur-Plono

KULON PROGO. Telah terjadi tanah longsor disebabkan hujan yang turun dengan intensitas yang tinggi di wilayah Kapanewon Samigaluh, Minggu (25/02/2024).  Material longsoran tanah menutup akses jalan Nglambur-Plono, Kalurahan Sidoharjo, Kapanewon Samigaluh sepanjang kurang lebih sepuluh meter.

 

Babinsa Sidoharjo bersama Dukuh pengecekan ke lokasi dan berkoordinasi, selanjutnya mengerahkan warga sekitar untuk bergotong royong untuk membersihkan material longsoran tanah yang menutup akses jalan tersebut.  Saat ini akses jalan sudah dapat dilewati kendaraan roda. Untuk kerja bakti pembersihan material longsoran tanah akan dilanjutkan besok pagi, karena cuaca masih hujan dan gelap. 



Untuk langkah pengamanan di lokasi tanah longsor kami pasang police line, agar warga yang melintas atau melewati jalan tersebut waspada dan hati-hati, karena masih dimungkinkan terjadi longsor susulan, tutur Babinsa. (Pendim0731).



 

Anggota Koramil Sentolo Lanjutkan Pembangunan Mushola

Anggota Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Kulon Progo, Sabtu.(24/02/2024), melanjutkan pembangunan sarana Mushola, dengan melakukan pengecatan lantai pinggir atas Mushola dan pemelesteran kamar mandi, sebagai sarana pendukung kebersihan dan kesucian tempat ibadah/mushola tersebut..


 

Anggota Koramil Galur Pemeliharaan Tanaman Penghijauan

Anggota Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo bersama warga, Sabtu (24/02/2024), melaksanakan perawatan pohon penghijauan berupa pohon Anggur Laut dan Cemara Udang yang sudah berumur tiga bulan, di Kawasan Pantai Trisik, Kalurahan Banaran, Kapanewon Galur.


 

Babinsa Salamrejo Monitoring Pagelaran Wayang Kulit

Babinsa Salamrejo Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Kulon Progo Sertu Sarijan bersama Bhabinkamtibmas, Jumat malam (23/02/2024), monitoring dan pengamanan Pagelaran Wayang Kulit, yang diselenggarakan Alumi SMU Muh 5 Yogyakarta dalam rangka ulang tahun ke-45, di Rumah Bapak Mujiyono Padukuhan Mentobayan, Salamrejo, Sentolo.


 

Babinsa Sidorejo Hadiri Sosialisasi Pembangunan SPAM

Serda Pardi Babinsa Sidorejo Koramil 08/Lendah Kodim 0731/Kulon Progo, Sabtu (24/02/2024), bertempat di Rumah Bapak Parjiya .Dukuh Jekeling, menghadiri acara Sosialisasi Pembangunan Reservoir Jekeling SPAM Kamijoro di Padukuhan Jekeling, Sidorejo, Lendah.oleh Pejabat Bapeda, PDAM dan DPU Kulon Progo,


 

Babinsa Salamrejo Monitoring Pengajian Akbar

Sertu Sarijan Babinsa Salamrejo Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas dan Banser, Jumat malam (23/02/2024), monitoring Pengajian Akbar Klebakan Bersholawat bersama Gus Ahmad Suja'i dan K.H. Achmad Sholeh Ismail, di Mushola Roudlotus Salam, Klebakan, Salamrejo, Sentolo,


 

Babinsa Temon Wetan Hadiri Musyawarah Pemkal

Serma Budiman Babinsa Temon Wetan Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhbainkamtibmas, Jumat (23/02/2024), di Aula Balai Kalurahan, mengikuti Musyawarah Pemerintah Kalurahan Temon Wetan dengan agenda persiapan pembangunan corblok jalan dari DPUP-KP Kulon Progo di Padukuhan Jogahan dan Kaliwangan, Kalurahan Temon Wetan, Kapanewon Temon.


 

Babinsa Demen Hadiri Monev Tim Kapanewon Temon

Serma Saman Babinsa Demen Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, Jumat (23/02/2024), di Aula Balai Kalurahan Demen, menghadiri acara Monitoring dan Evaluasi (Monev) dari Tim Kapanewon Temon terkait Penyelenggaraan Pemerintahan dan Penataan Keuangan Kalurahan Demen Tahun 2024.


 

Babinsa Purwosasi Hadiri Pengetan Adeging Kalurahan Ke-77

Serka Heri Setiawan Babinsa Purwosari Koramil 12/Girimulyo Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, Sabtu (24/02/2024), monitoring Acara Pengetan Adeging Kalurahan Purwosari ke-77 dengan tema “Ayem Tentrem Purwosari Berseri” di Pendopo Kalurahan Purwosari, dimeriahkan dengan Pentas Seni Jatilan.


 

Babinsa Bendungan Hadiri Rakor Pemkal

Serma Sukardi Babinsa Bendungan Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, Jumat (23/02/2024),  hadiri Rapat Pemerintah Kalurahan Bendungan dalam rangka Pembentukan Panitia “Bendungan Fair Tahun 2024”, berlangsung di Aula Balai Kalurahan Bendungan, Wates.


 

Anggota BKO Bandara YIA Laksanakan Pengamanan

Cipta kondisi area Bandara YIA aman dan kondusif, personel BKO gabungan dari Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo, Satradar 215/Congot, POM AU dan Polri, melaksanakan pemantauan dan pemeriksaan barang bawaan pengunjung bandara, Sabtu (24/02/2024).