Senin, 22 November 2021

Pengembalian dan Penyaluran Kembali BTPKLW-TNI Kodim 0731/Klp

Kulon Progo.  Terkait adanya penerima ganda Bantuan Tunai untuk Pedagang Kaki Lima dan Warung (BTPKLW-TNI), Kodim 0731 dan Polres Kulon Progo, menyelesaikan permasalahan tersebut dengan menarik kembali dana bantuan dan menyalurkannya ke penerima lain. Senin (22/11), 

Pelaksanaan kegiatan dipimpin oleh Pasiter Kodim 0731/Klp Kapten Inf Triyono didampingi Bati Intel dengan menghadirkan penerima bersama Babinsa dan Babinkamtibmas kalurahan masing-masing warga penerima bantuan. 

Pengembalian bantuan dana BTPKLW ganda dengan Polri sebanyak 11 orang, masing-masing Rp. 1.200.000,- total dana dikembalikan sebesar Rp.13.200.000,-  Selanjutnya dana disalurkan kepada penerima baru sebanyak 11 orang dengan nilai nominal sesuai dana yang dikembalikan. 

Dengan demikian total BTPKLW-TNI Rp.2.400.000.000,- yang disalurkan melalui Kodim 0731/Kulon Progo telah tersalurkan kepada 2.000 orang, yang semuanya telah terinput oleh sistem. (Pendim 0731/Klp).



 

Puncak Menoreh Food Festival Tahun 2021

Kulon Progo. Minggu (21/11), bertempat di Area Kuliner Pantai Glagah, Kapanewon Temon, berlangsung acara Puncak Menoreh Food Festival tahun 2021, sektor selatan yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Kulon Progo. 

Tampak hadir Bupati, Wakil Bupati, Ketua DPRD, Gusti Kanjeng Bendara Raden Ayu Adipati Paku Alam, Direktur Utama Badan Otoritas Borobudur, Kapolres, Danramil 02/Temon Kapten Inf Sukamta beserta Unsur Forkopimka Temon dan segenap pejabat terkait lainnya. 

Tim penilai Chef Mutu, Chef Aiko, Chef Anton dan Chef Irawan. Peserta adalah pemilik usaha kuliner atau rumah makan di wilayah Kabupaten Kulon Progo. 

Kedis Pariwisata Kulon Progo Joko Mursito, S. Sn, M.A dalam sambutannya mengatakan kegiatan didanai oleh Danais Keistimewaan Yogjakarta. Pariwisata di Kulon Progo akhir-akhir ini sudah berkembangMenoreh food festival bertujuan untuk memanfaatkan bahan dasar lokal dan penyajian dilakasanakan sesuai dengan prosedur kesehatan.  Kami mengkopetisikan kegiatan ini untuk memberikan dorongan dan motivasi yang tinggi untuk peserta kuliner, sehingga pariwisata semakin maju. 

Bupati Kulon Progo Drs. H. Sutedjo mengapresiasi terhadap semangat peserta, ternyata masakan hasil mereka rasanya luar biasa, ini bagian dari unsur yang bisa dinikmati oleh pengunjung wisata. Kedepan kami harapkan kegiatan seperti ini dapat dilaksakan setiap tahun, sehingga pariwisata di Kulon Progo semakin berkembang. 

Potensi wisata di Kulon Progo sangat luar biasa, kita punya kekayaan yang lengkap, diantaranya wisata pantai, wisata pegunungan maupun ekonomi kreatif, potensi ini akan kami kembangkan terus, muda-mudahan Covid-19 cepat selesai sehingga Bandara YIA bisa beroperasi dengan maksimal dan pengunjung wisata dapat terus bertambah untuk kemajuan Kulon Progo.

 

Pemenang sektor utara, juara satu RM. Iwa Progo, juara dua RM. Dapur Kahyangan, juara tiga RM. Teraloka, juara empat RM. Kopi Klotok dan juara lima RM. Kopi Ingkar Janji.  Sedangkan untuk sektor selatan, juara satu RM. Meetup, juara dua RM. Cemara Indah, juara tiga RM. Tuan Crabs, juara empat RM. Prima Rasa dan juara lima RM. Pandan Sari.  Kepada pemenang lomba panitia memberikan uang pembinaan dan piala. (Pendim 0731/Klp). 



 

BABINSA SALAMREJO KORAMIL 07/SENTOLO MONITORING PELAKSANAAN PEMBUKAAN GELAR POTENSI USAHA PERDAGANGAN GUMRIGAH PKL BANGKIT

   Babinsa Salamrejo Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Klp Sertu Sarijan bersama dengan Bhabinkamtibmas monitoring pelaksanaan Pembukaan Gelar Potensi Usaha Perdagangan Gumrigah PKL Bangkit bertempat di Parkiran Pasar Baru Sentolo. Kamis(18/11)

   Pelaksanaan Pembukaan Gelar Potensi Usaha Perdagangan Gumrigah PKL Bangkit dihadiri oleh Bupati Kulonprogo Drs.H.Sutedjo beserta istri, Kapolres Kulonprogo di wakili Kapolsek Sentolo , Dandim 0731 Kulonprogo di wakili Danramil Sentolo, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kulonprogo, Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Kulonprogo, Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Kulonprogo, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Kulonprogo, Panewu Sentolo, Kepala Cabang Bank BRI Kulonprogo dan Kepala Cabang Bank BPD Kulonprogo.

BABINSA KULWARU KORAMIL 01/WATES MENGHADIRI UNDANGAN RAPAT PEMAPARAN APBKAL KULWARU TAHUN 2022


 Babinsa Kulwaru Koramil 01/Wates Kodim 0731/Klp Serka Edi Prayitno beserta Bhabinkamtibmas menghadiri undangan Rapat Pemaparan APBKal Kulwaru Tahun 2022 bertempat di  Aula Balai Kalurahan Kulwaru . Kamis(18/11)

 Hadir dalam Rapat Pemaparan APBKal Kulwaru Tahun 2022 tersebut , Ibu Sumiyati, S.Ip Kawat Praja Kapanewon Wates, Staf Kapanewon Wates, Kawat Keamanan Wates, PJ Lurah  Kulwaru beserta pamong, Ketua BPKal Kulwaru beserta anggota, Pendamping Kalurahan Kulwaru , Dukuh sekalurahan Kulwaru.

DANRAMIL 04/SAMIGALUH MENGHADIRI UNDANGAN RAPAT RUTIN BULANAN KAPANEWON SAMIGALUH


 Danramil 04/Samigaluh Kodim 0731/Klp menghadiri undangan rapat rutin bulanan November 2021 bertempat di Ruang Pendopo Kapanewon Samigaluh. Kamis(18/11)

 

 Hadir dalam rapat rutin bulanan November 2021 Panewu Samigaluh, Kapolsek Samigaluh, Kepala Puskesmas Samigaluh 1 & 2, Kepala KUA Samigaluh, PKB Samigaluh, Perwakilan dari Sekolah sewilayah Samigaluh, Perwakilan dari kalurahan sewilayah Samigaluh.


BABINSA PENDOWOREJO KORAMIL 12/GIRIMULYO MENGHADIRI UNDANGAN BIMTEK PELATIHAN PEMULASARAAN JENAZAH INFEKSIUS COVID 19

Babinsa Pendoworejo Koramil 12/Girimulyo Kodim 0731/Klp Serda Rinto Aribawa bersama Bhabinkamtibmas, menghadiri undangan bimtek pelatihan pemulasaraan jenazah infeksius bertempat di Balai Kalurahan Pendoworejo,Girimulyo. Kamis(18/11)

Narasumber Pelatihan pemulasaraan jenazah infeksius oleh PMI Kabupaten KulonProgo dihadiri  PJ.Lurah Pendoworejo, Kamituo Kal. Pendoworejo Jaga warga Pendoworejo,Rois dan prodiakon Pendoworejo, Bapak dan ibu Dukuh se Kalurahan Pendoworejo.

BABINSA KEBONREJO KORAMIL 02/TEMON MELAKSANAKAN PATROLI WILAYAH MENJAGA KEAMANAN DAN KETERTIBAN.


     Babinsa Kebonrejo Koramil 02/Temon Kodim 0731/Klp Serka Hery Yulianto bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan patroli wilayah menjaga keamanan dan ketertiban diwilayah Kalurahan Kebonrejo Temon. Kamis (18/11)

    Dalam kesempatan kegiatan  patroli wilayah tersebut babinsa juga melaksnanakan Komunikasi sosial dengan  security SMAN 1 Temon. Babinsa menyampaikan agar selalu waspada dan tetap menjaga protokol kesehatan dan Kamtibmas di lingkungan sekolah.

ANGGOTA KORAMIL 07/SENTOLO BERSAMA KAPANEWON DAN POLSEK SENTOLO MELAKSANAKAN OPERASI YUSTISI.


 Anggota Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Klp bersama pegawai Kapanewon Sentolo dan anggota Polsek Sentolo melaksanakan Operasi Yustisi pembagian masker dan pemantauan Vaksin di wilayah Sentolo. Kamis(18/11)


Kegiatan tersebut berlangsung dibeberapa tempat diantaranya SDN Asem cilik ,Pasar Nganggrung dan Pasar Baru Sentolo. Dalam kegiatan disampaikan agar warga masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan walaupaun sudah melaksanakan vaksin.

TEBING SETINGGI 30 METER, PANJANG 30 METER LONGSOR DAN MENUTUP AKSES JALAN KABUPATEN.


Babinsa Jatimulyo Serka Adi Sarjana bersama Bhabinkamtibmas Monitoring dan pengamanan pengerjaan pengerukan material longsoran oleh DPU Kulonprogo di lokasi tanah longsor yang menutup ruas jalan Kutogiri-Gunungkelir, Jatimulyo, Girimulyo. Kamis(18/11)

 

Peristiwa tanah longsor di Pedukuhan Kembang, Kalurahan Jatimulyo, Kapanewon Girimulyo, terjadi pada Senin 15 November 2021 lalu sekitar pukul 12.00 WIB. mengakibatkan tebing setinggi 30 meter, panjang 30 meter longsor dan menutup akses jalan Kabupaten.

 

Pada kesempatan tersebut Kapolres Kulonprogo AKBP Muharomah Fajarini, S.H., S.I.K. meninjau tempat kejadian tanah longsor didampingi Wakapolres Kulonprogo Kompol Sudarmawan S.Pd., M.M., Kabagops, Kasat Lantas, Kasi Propam, dan Kapolsek Girimulyo.

BABINSA BUMIREJO KORAMIL 08/LENDAH MENGHADIRI UNDANGAN BIMTEK PENCEGAHAN PENULARAN VIRUS COVID-19

Pelda Baridi Babinsa Bumirejo Koramil 08/Lendah Kodim 0731/Kulon Progo, menghadiri undangan bimtek pencegahan penularan Virus Covid-19 tentang isolasi mandiri dan pelatihan pemulasaran jenazah terpapar covid 19 dari RSUD Watesbertempat di Gedung Serba Guna Kalurahan Bumirejo. Kamis(18/11)

 

Sebagai Narasumber kegiatan tersebut Bpk Kodari dari RSUD Wates dan Ibu Sugiyati dari Puskesmas Lendah 1 dan dihadiri oleh Panewu Anom Lendah, Perwakilan dari Koramil Lendah, Perwakilan dari Polsek Lendah, Kaum Rois dan tokoh masyrakat Bumirejo.

Kunjungan Kerja Kabid Satpol PP Provinsi DIY di Sekretariat Jaga Warga Kelurahan Wates



Kulon Progo. Serda Sarjiyo Babinsa Kelurahan Wates Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo, Kamis (18/11), turut serta dalam menanggapi kunjungan kerja dari Kabid Satpol PP Provinsi DIY di Sekretariat Jaga Warga RW.15 Kelurahan Wates, Kabupaten Kulon Progo.

Hadir dalam penyambutan Lurah, Seklur, Kasi Pemerintahan, Kasi Ekobang, Sekretaris, Wates, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Ketua Jaga Warga Kelurahan Wates beserta anggota.

Jaga warga dibentuk untuk membantu pemerintah kelurahan dan aparat kewilayahan dalam penyelesaian permasalahan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. (Pendim 0731/Klp).

Ibu-Ibu PKK Kalidengen Temon Berlatih Membatik Untuk Tingkatkan Kemampuan dan Kualitas



Kulon Progo. Sertu Jumino Babinsa Kalidengen Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, Kamis (18/11), menyambangi Ibu-Ibu PKK warga Kalurahan Kalidengen yang sedang berlatih membatik di Aula Kalurahan Kalidengen Kapanewon Temon.

Untuk meningkatkan kemampauan dan kualitas dalam membatik pada kesempatan ini mendatangkan pelatih dari Margosari Kapanewon Pengasih Kulon Progo Bapak Aris Suharman.  

“Tetap patuhi protokol kesehatan dengan cuci tangan, memakai masker, jaga jarak dan jangan berkerumun, guna mencegah penyebaran Covid-19,  karena masih dalam situasi pandemi Covid-19” pesan Babinsa Kalidengen. (Pendim 0731/Klp).

Kampanye Gerakan Irigasi Bersih di Balai Kalurahan Sidoharjo



Kulon Progo. Sertu Suyadi Babinsa Sidorejo Koramil 08/Lendah Kodim 0731/Kulon Progo, Kamis (18/11), mengikuti giat kampanye gerakan irigasi bersih dengan tema "Irigasi Yang Berbudaya", berlangsung di Balai Kalurahan Sidorejo, Kapanewon Lendah.

Hadir dalam giat tersebut Komisi C DPRD Provinsi DIY Novida Kartika Hadhi, S.T., Prof. Sigit Supadmo Arif dari Fakultas Pertanian UGM sebagai narasumber, Herri Setyowati, S.H., dari Dinas Lingkungan Hidup Kulon Progo sebagai narasumber, Perwakilan dari DPU, Perwakilan dari masing-masing Kapanewon, Kapolsek Lendah, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Pj. Lurah dan Perwakilan P3A Sidorejo.

Rangkaian acara diawali dengan pembukaan dan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dilanjutkan sambutan Pj. Lurah, sambutan DPRD DIY, Paparan dari narasumber, tanya jawab dan diakhiri dengan doa. (Pendim 0731/Klp).

Pembinaan Anggota Linmas Kalurahan Banjaroyo Kalibawang


Kulon Progo. Pembinaan anggota Linmas Kalurahan Banjaroyo Kapanewon Kalibawang dilakukan oleh Koramil, Polsek dan Satpol PP, Kamis (18/11),berlangsung di Pendopo Embung Krapayak, Kalurahan Banjaroyo, Kapanewon Kalibawang.

Serda Purwoko Babinsa Banjaroyo Koramil 05/Kalibawang, Kodim 0731/Kulon Progo, menyampaikan bahwa sosialisasi dan pelatihan terhadap puluhan anggota Linmas dihadiri oleh Kanit Lantas Polsek Kalibawang Iptu Andi Budi Leksono beserta 6 anggota, Kasi Linmas Satpol PP Kulon Progo Susilo Tamaji, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Jogoboyo Kalurahan Banjaroyo.

Kegiatan iniu bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan anggota Linmas Kalurahan Banjaroyo dalam membantu menjaga kamtibmas dan antisipasi bencana alam. Pada kesempatan tersebut juga diberikan materi tentang lalu lintas oleh Kanit Lantas Polsek Kalibawang, untuk menambah pengetahuan tertib lalu lintas saat berkendara di jalan raya. (Pendim 0731/Klp).

Lomba Gempar Tingkat Kabupaten Kulon Progo di KWT Sido Makmur Tawangsari Pengasih



Kulon Progo.  Danramil 11/Pengasih Kodim 0731/Klp Kapten Inf Andik Setyawan beserta Babinsa Tawangsari Serma Supriyanta, turut serta dalam penyambutan Tim Penilai Lomba Gempar Tingkat Kabupaten Kulon Progo, yang berlangsung di KWT Sido Makmur Dusun Menggungan Tawangsari, Kapanewon Pengasih.

Hadir pula Wakil Bupati, Kadis Pertanian dan Pangan, Kepala Bidang Pertanian dan Pangan, Kepala UPT Penyuluh Pertanian dan Pangan Kulon Progo, Panewu, Kapolsek, Koordinator BPP, Pj.Lurah, Dukuh Menggungan dan anggota KWT Sido Makmur Kalurahan Tawangsari.

Adapun kriteria penilaian dalam lomba kali ini adalah tanaman di pekarangan anggota KWT, administrasi/pembukuan, pasar tani dan produk unggulan KWT.  Lomba Gempar Tingkat Kabupaten diikuti oleh perwakilan dari masing-masing kapanewon yang telah dilakukan seleksi sebelumnya.  (Pendim 0731/Klp).

KWT Lestari Mulya Kalurahan Ngestiharjo Maju Lomba Gempar Tingkat Kabupaten Kulon Progo



Danramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo Kapten Inf Wiyono beserta Babinsa Ngestiharjo Serma Sapto. W., Kamis (18/11), mengikuti rangkaian acara penilaian Lomba Gempar KWT Lestari Mulya Tingkat Kabupaten Kulon Progo, yang diikuti oleh KWT Lestari Mulya Pedukuhan Ngentak, Kalurahan Ngestiharjo.

Rangkaian acara diawali dengan doa pembuka dan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan penampilan yel-yel KWT Lestari Mulya, sambutan Lurah Ngestiharjo, pemaparan dari KWT Lestari Mulya, sambutan Wakil Bupati, penilaian Lomba Gempar diakhiri dengan menyanyikan lagu Bagimu Negeri dan doa.

Hadir dalam giat tersebut Wabup Fajar Gegana, anggota DPRD Aris Syarifudin, S.Ag.,  UPT Penyuluhan Pertanian Dedy Hardoko, S.I.P., Tim Penilai, Forkopimka Wates, PPL Wates, Lurah, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Tokoh Masyarakat dan anggota KWT Lestari Mulya. (Pendim 0731/Klp).

Ratusan Warga Kalurahan Kalirejo Terima BPNT


Sertu Sutrisno Babinsa Kalirejo Koramil 03/Kokap Kodim 0731/Kulon Progo, Kamis (18/11), monitoring pendistribusian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di E-Warung 46 Kokap VII Kube Harapan Binangun 19 Pedukuhan Kalibuko 2, Kalurahan Kalirejo, Kapanewon Kokap.

Pelayanan dilakukan oleh enam orang petugas, dengan jumlah penerima sebanyak 350 KK yang terdiri dari  warga Pedukuhan Kalibuko 1 sejumlah 76 KPM, Kalibuko 2 sejumlah 58 KPM, Sengir 59 KPM, Plampang 3 sejumlah 89 KPM, Papak 68 KPM.   Masing-masing KPM menerima bantuan senilai Rp.200.000,- diberikan salam bentuk barang berupa beras, telur, sayuran, buah, tempe, tahu, daging ayam/lele/ikan nila.

BPNT tersebut adalah bantuan untuk alokasi bulan Oktober 2021.  Selain monitoring penyaluran bantuan, Babinsa juga melaksanakan penegakan prokes, dengan menghimbau warga masyarakat agar tetap mentaati dan mematuhi prokes, guna mencegah penyebaran Covid-19, demikian diinformasikan Babinsa Kalirejo. (Pendim 0731/Klp).

Babinsa Purwosari Girimulyo Bantu Penyaluran BLT


Serma Sarana Babinsa Purwosari Koramil 2/Girimulyo Kodim 0731/Kulon Progo, bersama Bhabinkamtibmas, Kamis (18/11), pendampingan dan monitoring penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT), yang berlangsung di Balai Kalurahan Purwosari, Kapanewon Girimulyo. 

BLT yang disalurkan adalah alokasi  bulan November 2021 bersumber dari Dana Desa (DD).  Banutan diserahkan kepada 54 KPM warga Kalurahan Purwosari, masing-masing Rp.300.000,-, kegiatan berlangsung dengan tertib, lancar dan aman. (Pendim 0731/Klp).