Rabu, 10 November 2021

Babinsa Sendangsari Mengikuti Sosialisasi dan Simulasi Desa Tanggap Bencana


 Babinsa Sendangsari Koramil 11/Pengasih Kodim 0731/Kulon Progo Sertu Surip bersama Bhabinkamtibmas Sendangsari Aiptu Karmanto, menghadiri sosialisasi dan percontohan simulasi desa tanggap bencana, yang berlangsung di Balai Kalurahan Sendangsari, Kapanewon Pengasih.  Senin (08/11). 

Rangkaian acara pokok yakni sambutan dari BBWS Serayu Opak, penyampaian materi penanganan bencal dari BPBD, simulasi penanganan bencana Bendungan Sermo jebol yang mengakibatkan banjir bandang dan diakhiri evaluasi. 

Hadir dalam giat pejabat dari BBWS (Balai Besar Wilayah Sungai) Serayu Opak, BPBD, DPU Kulon Progo, Panewu Anom Kapanewon Pengasih, Kapolsek Pengasih, Batituud Koramil 11/Pengasih, Pj. Lurah, Ketua BPK, Dukuh, perwakilan Linmas, PKK, Karang Taruna dan Relawan Kalurahan Sendangsari. (Pendim 0731/Klp).

Babinsa Pandowan Galur Monitoring Penyaluran BLT


Babinsa Pandowan Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo Serda Isnu Handoko bersama Bhabinkamtibmas Pandowan, Senin (08/11), melaksanakan monitoring dan pengamanan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa untuk alokasi bulan November 2021, berlangsung di Aula Balai Kalurahan Pandowan, Kapanewon Galur. Penyaluran bantuan diberikan kepada 34 KPM masing-masing mendapatkan Rp. 300.000,- 

Dalam pelakasanaan kegiatan diterapkan protokol kesehatan yakni dan telah disiapkan tempat cuci tangan dan sabun, mewajibkan memakai masker, mengecek suhu badan sebelum masuk dengan thermogun, penataan kursi diatur jaraknya, guna menghindari kerumunan warga yang datang diatur dengan sistem sift atau bergantian, demikian diinformasikan Babinsa Pandowan. (Pendim 0731/Klp).

Babinsa Hargomulyo Bagi-Bagi Masker di Pasar Kokap


Babinsa Hargomulyo Koramil 03/Kokap Kodim 0731/Kulon Progo Serda Kiswanto, Senin (08/11), membagikan masker serta melaksanakan pendisiplinan protokol kesehatan kepada pedagang, pengunjung dan tukang parker di Pasar Kokap, sebagai upaya penanggulangan Covid-19. 

Babinsa Hargomulyo kembali menghimbau kepada pedagang dan pengunjung pasar agar tetap mentaati dan mematuhi protokol kesehatan yakni memakai masker, cuci tangan dengan sabun di air mengalir, hindari kerumun serta membiasakan pola hidup bersih dan sehat. (Pendim 0731/Klp).

Ziarah Nasional Kabupaten Kulon Progo Dilaksanakan di TMP Giripeni dan Makam Nyi Ageng Serang

Kulon Progo. Ziarah Nasional dalam rangka memperingati Hari Pahlawan ke 76 tahun 2021 Kabupaten Kulon Progo dilaksanakan di Taman Makam Pahlawan Giripeni Wates dan Makam Nyi Ageng Serang Kalibawang, Rabu (10/11). 

Ziarah diikuti oleh Bupati Drs. H. Sutedjo, Wabup Fajar Gegana, Sekda Ir. Astungkoro, M.Hum., Wakil DPRD Ponimin, Dansatradar 215/Congor Letkol Lek Nanang Mahfudi, ST., Wakapolres Kompol Sudarmawan, SH., MH., Danramil 04/Samigaluh Kapten Inf Supardi,  Plh Danyon Brimob B Polda DIY AKP Edi Efiyanto, S.H,.M.H PL., Kakesbangpol  Budi Hartono, S.Si M.Si., Hendri Utama dari Kejaksaan Kulon Progo. 

Upacara Ziarah Nasional di TMP Giripeni, Inspektur Upacara Letkol Lek Nanang Mahfudi, ST., Dansatradar 215/Congot, Komandan Upacara Kapten Lek Budianta Kasi Antene TX dan Perwira Upacara Lettu Lek Edi Supanto Kasikom Displai. Pasukan upacara terdiri dari satu regu anggota Satradar 215/Congot, Den Brimob Sentolo, Polres dan PNS Pemda Kulon Progo. 

Upacara Ziarah Nasional di Makam Nyi Ageng Serang, Inspektur Upacara Fajar Gegana Wakil Bupati Kulon Progo, Komandan Upacara Pelda Dwi Prasetyo Batituud Koramil 05/Kalibawang dan Perwira Upacara Serma Suprihono Babinsa Koramil 05/Kalibawang. Pasukan upacara terdiri dari satu regu anggota Polsek, Koramil, PNS Kapanewon dan Linmas Kalurahan Banjarharjo, Kalibawang. 

Rangkaian acara pokok diawali dengan penghormatan kepada arwah pahlawan dipimpin oleh Komandan Upacara, dilanjutkan peletakan karangan bunga oleh Inspektur Upacara, pembacaan doa, penghormatan terakhir kepada arwah pahlawan, tabur bunga oleh Irup diikuti segenap pejabat yang hadir. 

Ziarah nasional merupakan bentuk penghormatan dan penghargaan bagi para pahlawan yang telah gugur dalam perjuangan untuk merebut dan mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia. “Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawan”. (Pendim 0731/Klp).



 

Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke 76 Tahun 2021 Kabupaten Kulon Progo


Kulon Progo.  Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke 76  tanggal 10 November 2021 Kabupaten Kulon Progo digelar di Halaman Kantor Pemda dengan pembatasan peserta upacara karena masih dalam suasana pandemi Covid-19. 

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Bupati Drs. H. Sutedjo, Komandan Upacara AKP Denis Efendi, SH., dan Perwira Upacara AKP Didik Purwanto, SH., MM., dari Polres Kulon Progo.  Peserta upacara terdiri dari personel Kodim 0731/Klp, Satradar 215/ Congot, Yon Brimob Sentolo, Polres masing-masing satu regu. 

Tampak hadir Bupati Kulon Progo Drs. H. Sutedjo, Wabup Fajar Gegana, Ketua DPRD Akhid Nuryati, SE., Dansatradar 215/Congot Letkol Lek Nanang Mahfudi, ST., MM., Kapolres AKBP Muharomoh Fajarini, SH., SIK., Sekda Ir. RM. Astungkoro, M.Hum, Danramil 04/Samigaluh Kapten Inf Supardi, Palakhar Dan Yon B Por Brimob Sentolo AKP Edi Efiyanto, SH., MM., Kepala Kemenag  H. M. Wahib Jamil, M. Pd.,  Hendri Utomo, SH., dari Kejaksaan Negeri Kulon Progo.

Dalam upacara ini dibacakan pesan-pesan perjuangan para pahlawan nasional antara lain pesan Nyi Ageng Serang, Jenderal Sudirman, Soekarno, Moh. Hatta, Supriyadi dan Bung Tomo, untuk memberi inspirasi kepada generasi muda, sesuai dengan tema Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2021 yakni “Pahlawanku Inspirasiku”.

Amanat Menteri Sosial RI dibacakan oleh Irup antara lain disampaikan bahwa negeri ini mengalami penjajahan yang panjang dan menyakitkan dalam kurun waktu 350 tahun, namun selalu mengalami kegagalan. Ratusan tahun kita terpecah-pecah karena politik devide et impera atau politik adu domba. Para pendiri bangsa ini menyadarinya dengan membangun identitas bahwa kita semua bersaudara, sebangsa dan setanah air. 

Melalui peringatan Hari Pahlawan tahun 2021, marilah kita bersama-sama bahu membahu dengan penuh keikhlasan dan rasa tanggungjawab serta penghormatan atas jasa dan pengorbanan para pahlawan, memberikan kontribusi bagi bangsa dan Negara sesuai kemampuan dan profesi masing-masing. 

Selanjutnya sebagai penghormatan atas jasa dan pengorbanan para pahlawan yang telah mempertahankan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia, marilah kita bersama meluangkan waktu sejenak untuk melakukan hening cipta secara serentak selama 60 detik pada hari ini tanggal 10 November 2021 pukul 08.15 waktu setempat dimanapun kita berada, seraya berdoa berdoa semoga segala amal ibadah yang telah dilakukan para pahlawan mendapat balasan yang berlipat ganda dari Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa. 

Mengakhiri sambutan ini, saya mengajak seluruh warga bangsa untuk menyatukan tekad dan langkah, secara aktif dalam membangun Indonesia lebih baik. Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa senantiasa melindungi dan meridhoi kita semua dalam mewujudkan cita-cita para pahlawan. Kobarkan semangat, tekad dan keyakinan para pahlawan, jadikan pahlawan sebagai inspirasi setiap langkah kehidupan kita. “Selamat Hari Pahlawan”. (Pendim 0731/Klp)

Kodim 0731/Kulon Progo Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke-76 Tahun 2021

  • Kulon Progo. Rabu (10/11/2021), bertempat di Halaman Makodim 0731/Kulon Progo, dilaksanakan Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke-76 Tahun 2021, dengan tema “ Pahlawanku Inspirasiku “, diikuti anggota Makodim dan perwakilan tiap-tiap Koramil Jajaran Kodim 0731/Kulon Progo.
  •  
  • Bertindak selaku Inspektur Upacara Kapten Czi Sugiarta (Danramil 07/Sentolo), Komandan Upacara Kapten Inf Andik Setiawan (Danramil 11/Pengasih), Pembaca UUD 1945 Letda Kav Sujatar (Dan Unit Intel Kodim 0731/Klp) dan Perwira Upacara Lettu Inf Partija (Pasi Pers Kodim 0731/Klp).
    •  
  • Amanat Menteri Sosial RI yang dibacakan oleh Inspektur Upacara antara lain, Negeri ini mengalami penjajahan yang panjang dan menyakitkan. Berkali-kali pemberontakan lokal dikobarkan terhadap penjajah dalam kurun waktu 350 tahun, namun selalu mengalami kegagalan. Ratusan tahun kita terpecah-pecah karena politik devide et impera atau politik adu domba. Para pendiri bangsa ini menyadarinya dengan membangun identitas bahwa kita semua bersaudara, sebangsa dan setanah air. Inilah pelajaran berharga. Lidi kuat akan sulit dipatahkan jika dalam kesatuan. Kita sadar bahwa kita berbeda-beda, tetapi jangan sampai terpecah-pecah oleh perbedaan SARA (Suku, Agama, Ras, dan Antar golongan), karena akan membuat mundur jauh ke era sebelum Sumpah Pemuda 1928. Kita harus terus menggelorakan semangat Gotong royong serta Persatuan dan Kesatuan Indonesia. Perbedaan justru semakin memperkaya dan memperkuat kita, Bangsa Indonesia. Seraya mengembangkan toleransi.
  •  
  • Semangat, pahlawan, harusnya dapat menginspirasi dan menggerakkan kita semua untuk mengemban misi bersejarah "mengalahkan" musuh bersama yang sesungguhnya, yaitu kemiskinan dan kebodohan dalam arti yang luas. Hal ini sejalan dengan tema Hari Pahlawan 2021 "Pahlawanku Inspirasiku". Tentunya melalui momentum peringatan Hari Pahlawan tahun 2021 ini marilah kita jadikan nilai-nilai kepahlawanan sebagai inspirasi di setiap langkah yang penuh dengan inovasi dan daya kreasi. Setiap orang bisa menjadi pahlawan di bidang apapun, dan bahkan bisa pula memulai dengan menjadi pahlawan bagi ekonomi keluarganya dan komunitasnya. Dan teruslah menjadi anak Indonesia yang sebenarnya dengan memahami dan menghormati kesepakatan bersama Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, NKRI, dan UUD 1945. Semoga kita "Menjadi PEMENANG" dalam era kehidupan normal baru.
  •  
  • Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke-76 tahun 2021 Kodim 0731/Kulon Progo, berlangsung aman, tertib, lancar dan khidmad. (Pendim 0731/Klp).