Kulon Progo. Senin, 22 April 2019, pukul 09.30 WIB sampai
dengan selesai, bertempat di Balai Desa Srikayangan, Babinsa Srikayangan,
Koramil Sentolo, Kodim Kulon Progo (Serda Pargiyanto), melaksanakan
pendampingan terhadap Petugas Kesehatan Puskesmas Sentolo II, Kecamatan
Sentolo, Kabupaten Kulon Progo.
Pada kesempatan ini
Petugas dari Puskesmas II Sentolo, melaksanakan Pemberian Makanan Tambahan
(PMT) pada balita yang kekurangan gizi (stunting). Stunting
adalah masalah gizi kronis yang disebabkan oleh asupan gizi yang kurang dalam
waktu lama, umumnya karena asupan makan yang tidak sesuai kebutuhan gizi.
Stunting terjadi mulai dari dalam kandungan dan baru terlihat saat anak berusia
dua tahun. Selain pertumbuhan terhambat, stunting juga dikaitkan dengan
perkembangan otak yang tidak maksimal, yang menyebabkan kemampuan mental dan
belajar yang kurang, serta prestasi sekolah yang buruk. Stunting dan kondisi
lain terkait kurang gizi, juga dianggap sebagai salah satu faktor risiko
diabetes, ipertensi, obesitas dan kematian akibat infeksi.
Dengan Pemberian Makanan Tambahan
(PMT) yang bergizi tersebut, diharapkan dapat mencegah terjadinya stunting di
Desa Srikayangan. Ini adalah wujud kepedulian Dinas Kesehatan/Puskesmas,
terhadap kesehatan warga masyarakat khususnya
balita, agar dapat tumbuh dengan normal dan sehat. (Pendim 0731/KP).