Jumat, 28 September 2018

Pasilog Kodim Kulon Progo Hadiri Pembukaan Manunggal Fair Ke-67



(Pengasih, 28/9/18).   Kapten Cpl Arief Bakhtiar, Perwira Seksi Logistik (Pasilog), Kodim 0731/Kulon Progo, menghadiri Pembukaan Manunggal Fair Ke-67, pada Hari Jum’at (28/9), bertempat di Jln. Purbowinoto, Depan Kantor Kas Bank Pasar Pengasih, Kulon Progo.  Tema yang diambil adalah “Guyub Rukun Mbangun Kulon Progo”.

Tampak hadir Drs. H. Sutedjo (Wabup Kulon Progo), Ibu Akit Nuryati Ketua DPRD dan Anggota, Letkol Lek Bambang Suyono M.Tr(Han) (Dansatradar 215 Congot), dari Denbrimob Sentolo, Rektor AKPRIND, Pimpinan BUMD Kulon Progo, Kepala OPD Kulon Progo, Camat Pengasih, Kapten Kav Isngafuan (Danramil 11/Pengasih), Kapolsek Pengasih dan Segenap Tamu Undangan.


Ketua Panitia dalam sambutannya mengatakan bahwa Manunggal Fair Ke-67 merupakan rangkaian kegiatan Hari Jadi ke-67 Kulon Progo. dan merupakan agenda rutin tahunan.  Atas nama Panitia mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kehadiran Wabup dan Unsur Forkopimda serta Segenap Tamu Undangan lainnya.   Tujuan daripada Manunggal Fair adalah untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam mengetahui  informasi tentang hasil pembangunan di Kulon Progo.  Manunggal Fair merupakan kesempatan bagi masyarakat melihat hasil usaha masyarakat/kelompok/perorangan.   Pameran ini merupakan media edukasi dan promosi  dalam menumbuhkan iklim kompetisi yang produktif pada pengusaha serta memberi peluang usaha para pengusaha.   Selain itu juga sebagai ajang hiburan bagi masyarakat Kulon Progo.   Pelaksanaan Manunggal Fair dimulai tanggal 28 September - 06 Oktober 2018, mulai pukul 09.00-22.00 WIB, setiap harinya, dan setiap malam diadakan.pentas seni.  Peserta Manunggal Fair sebanyak 208 kavling terdiri dari stand OPD, Umum, BUMD dan Ormas.

Wabup Kulon Progo dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Kominfo dan Komponen yang terlibat dalam pelaksanaan Manunggal Fair ke-67 Tahun 2018 ini.  Terima kasih kepada peserta pameran dan unsur lain yang telah memeriahkan Manunggal Fair ini.    Manunggal Fair merupakan agenda rutin tahunan.   Sesusi tema “Guyup Rukun Mbangun Kulon Progo” berarti kita harus bekerja keras bersama-sama untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat Kulon Progo.   Pembangunan di Kulon Progo dapat berjalan lancar, sarana jalan dan lain-lain pembangunannya berjalan dengan baik, termasuk pembangunan jalur bedah Menoreh menuju  borobudur.   Diinformasikan Wabup bahwa Kulon Progo tahun ini memperoleh prestasi yang menjadi andalan yaitu Obwis Kebun Teh Nglinggo dan Tari Angguk.   Prestasi kata raih bukan hanya pemerintah yang bekerja tetapi kerja keras warga.   Mari even ini kita dukung, semoga dua nominator kedepan mendapat hasil terbaik. 

Seusai sambutan Wabup membuka secara resmi Manunggal Fair Ke-67, dilanjutkan dengan pemukulan gong.   Acara selanjutnya adalah pelepasan balon dan pengguntungan rangkaian bunga oleh Ketua DPRD Kulon Progo, dilanjutkan peninjauan stand pameran oleh Wabup diikuti seluruh pejabat yang hadir pada acara ini.  (Pendim 0731/KP).










Jadi Peserta KB Dapat Seekor Kambing



(Wates, 28/9/18).   Serma Sudarmanto, Batituud Ramil 12/Girimulyo, Kodim 0731/Kulon Progo, tidak menyangka dirinya akan mendapatka rejeki seekor kambing.   Pemerintah Kabupaten Kulon Progo memberikan penghargaan atas partisipasinya sekaligus mempelopori keikutsertaan kaum pria dalam mensukseskan Program Keluarga Berencana, yaitu dengan menjadi peserta KB MOP (Modus Operasi Pria)

Serma Sudarmanto berpendapat bahwa saat ini tidak hanya kaum ibu saja yang harus ikut KB, mengingat pekerjaan seorang ibu rumah tangga sangatlah berat, sehingga dengan niat yang tulus dan ikhlas ia berusaha untuk membantu meringankan beban istrinya dengan ikut menjadi peserta KB pria yang dikenal dengan MOP.   Ia berharap agar kaum pria ikut berperan dalam mensukseskan program KB yaitu dengan ikut mejadi peserta KB. Tidak ada yang perlu dikhawatirkan berkaitan dengan kesehatan karena MOP aman bagi kaum pria.
Ia berterima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kulon Progo yang telah memberikan penghargaan berupa seekor kambing untuk dipelihara, semoga seekor kambing ini nantinya bisa berkembang biak dan dapat menambah kesejahteraan keluarganya, demikian tambahnya. (Pendim 0731/KP).



Tim Monitoring TMKK Tingkat Propinsi DIY Laksanakan Kunjungan Di Kecamatan Galur Kulon Progo



(Galur, 28/9/18).  Tim Monitoring TNI Manunggal KB Kesehatan (TMKK) dari Tingkat Propinsi DIY, melaksanakan kunjungan dan penilaian terhadap pelaksanaan TMKK Kecamatan Galur, Kulon Progo.   Kunjungan dilakukan pada Hari Jum’at (28/9), diawali dengan melaksanakan peninjauan pelaksanaan pelayanan KB dan Pap Smear, bertempat di Rumah Bidan Eko Murniati, S. ST., yang beralamat di Potrowangsan, Tirtorahayu, Galur, Kulon Progo.  

Tim Monitoring TMKK Propinsi DIY terdiri dari Dra. Ita Suryani , M. Kes., (BKKBN), drg. Inni Nikmatin, M. Kes.,(Dinkes), Mayor Inf Heri Manuardi (Korem 072/Pmk), Kompol Heli Wijiyanto (Polda DIY), Kapten Laut (K) Ngadino, Titis Hayu Septiana (Lanud Adisucipto), Heru Triyono, S. KM (BPPM) dan Ny. Wiranto dan Ny. Asil (Persit Korem) dan Sri Herawati, SH, M. Si (TP PKK). 

Kedatangan Tim disambut oleh segenap Pejabat Kabupaten Kulon Progo antara lain  Drs. H. Sutedjo (Wabub),  Sudarmanto (Kadis  PMD Dalduk), Sudibyo, SIP (Ka BP3K), Kompol  Kuswanto (Polres), Latnyana (Camat Galur), Kapten Inf Triyono (Pasiter), Kapten Inf Suhut (Danramil 09/Galur), Kompol B. Muryanto (Kapolsek Galur), Kapten Lek Supratman (Kadisops Satradar 215 Congot).   Turut serta menyambut kedatangan Tim Ny. Dodit Susanto (Ketua Persit KCK Cabang XXXII) beserta Pengurus, IKKT Satradar 215 Congot serta Bhayangkari Polsek Galur.

Pukul 08.00 WIB, Tim Monitoring tiba di Rumah Bidan Praktek Eka Murniati, S. ST., untuk melihat secara langsung pelaksanaan pelayanan kepada Peserta KB Baru dan Pap Smear, yang diikuti oleh Anggota Persit KCK Cabang XXXII, IKKT Satradar 215 Congot dan Masyarakat.  Petugas Pelayanan dari BKKBN, Dinkes Kulon Progo dan Petugas Pokkes Kartika Kodim 0731/Kulon Progo.

Monitoring oleh Tim dilanjutkan di Pendopo Kecamatan Galur.  Pada kesempatan ini dibacakan Amanat Bupati Kulon Progo oleh Wabub yang antara lain disampaikan bahwa Kegiatan TMKK 2018 Kabupaten Kulon Progo merupakan wujud kepedulian TNI untuk mencapai sasaran percepatan revitalisasi Program KB Nasional secara optimal.  Dengan Monev TMKK ini diharapkan dapat mengevaluasi capaian Program Kependudukan KB dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) Tahun 2018, dalam mewujudkan penduduk tumbuh seimbang dan masyarakat sehat.  Dengan potensi yang ada dan dukungan TNI, Tomas, Toga, LSM, PKB, Kader, Pemprov DIY dan Pemda Kulon progo, dengan mendekatkan pelayanan maka target Akseptor KB baru akan tercapai.   Diakhiri sambutannya, Bupati mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang selama ini telah berperan aktif, dalam mendukung penyelenggaraan Program KB di Kulon Progo.

Dra. Kanthi Aryekti, M. Kes dari BKKBN Propinsi DIY dalam sambutannya  mengucapkan terima kasih kepada pihak TNI khususnya Korem 072/Pmk yang selama ini telah ikut mensukseskan Program KB.   Tujuan ProgramTMKK adalah untuk membantu pemerintah dalam upaya mengendalikan laju pertumbuhan penduduk agar dapat seimbang dengan ketersediaan energi dan pangan.  Ia berharap kerjasama ini akan semakin menampakkan hasil dan semakin maju dari tahun ke tahun.

Paparan tentang Pencapaian Pelaksanaan TMKK di Kecamatan Galur Kulon Progo disampaikan oleh Pasiter Kodim 0731/Kulon Progo.   Setelah paparan selesai Tim Monitoring melaksanakan penilaian terhadap capaian TMKK di Kecamatan Galur.  Penilaian meliputi Pencapaian Peserta KB Baru, Peserta KB Aktif, Kelompok Kegiatan dan Penurunan Pasangan Usia Subur, Data Germas, Inovasi Kegiatan dan Data Iva dan lain-lain.

Dari hasil monitoring/penilaian ini, akan dilaksanakan penilaian oleh Tim untuk menentukan nilai dari pelaksanaan TMKK di masing-masing wilayah Jajaran Korem 072/Pmk, guna menentukan siapa yang berhak maju ke tingkat nasional.   Demikian pelaksanaan monitoring TMKK di Kecamatan Galur, dapat berlangsung dengan tertib, aman dan lancar.  (Pendim 0731/KP).










Evaluasi Giat Relokasi Makam Di Area IPL Bandara Kulon Progo



(Temon, 27/9/18).   Rabu (26/9), pukul 12.30-14.30 WIB, bertempat di Rumah Makan Laguna milik Kades Glagah, telah dilaksanakan pertemuan dalam rangka  pengecekan dan evaluasi relokasi makam yang berada di dalam area IPL Bandara NYIA Kulon Progo, yang sampai hari ini masih tersisa 92 makam .

Acara dihadiri oleh Kabag Ops Polres Kulon Progo, Kapolsek Temon, Kapten Inf Rismanto, Danramil 02/Temon, Kodim 0731/Kulon Progo, Camat  Temon, seluruh Kepala Desa terdampakd dan Perwakilan dari Angkasa Pura.






Diinformasikan Danramil Temon bahwa hasil pertemuan kali adalah : dalam waktu empat hari kedepan Kepala Desa Glagah dan Palian akan mengupayakan pendekatan secara kekeluargaan, dengan maksud agar masing-masing Ahli Waris bersedia memindahkan kuburan keluarga yang belum dipindahkan ke tempat relokasi makam yang sudah disediakan yaitu makam yang ada di luar area IPL Bandara NYIA.    Apabila sampai saat yang telah ditentukan masih ada yang belum.dipindahkan, maka pihak Kepala Desa akan mengadakan musyawarah untuk membicarakan tekhnis pemindahan Makam ke tempat Relokasi Makam dengan minta bantuan pengawalan petugas dari pihak keamanan.  (Pendim 0731/KP).