Selasa, 09 Januari 2024

Babinsa Banaran Ikuti Mediasi Masalah Sewa Lahan

KULON PROGO. Serka Sumardi Babinsa Banaran Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, bertempat di Pendopo Balai Kalurahan Banaran, mengikuti mediasi terkait adanya warga yang keberatan tanahnya disewa perusahaan pembangunan jembatan Pandansimo, Selasa (09/01/2024).

 

Lahan milik warga tersebut akan digunakan sebagai akses jalan proyek selama pembangunan jembatan, untuk nominal sewa 20 ribu per meter, disewa selama satu tahun.  Setelah dilakukan upaya mediasi akhirnya disetujui untuk besaran sewa 20 ribu per meter sama dengan warga masyarakat lainnya.  Selanjutnya akan dibuatkan Surat Kesepakatan diawali dengan pengukuran ulang luasan tanah yang akan disewa.  Musyawarah dan mediasi berlangsung dengan tertib dan dalam keadaan aman, jelas Babinsa Banaran. (Pendim0731).


 

Babinsa Wates Ikuti Rakor Pemkal Wates

Serda Putut Galih Babinsa Wates Koramil 01/ Wates Kodim 0731/Kulon Progo bersama Lurah Wates beserta Pamong, Selasa (09/01/2024) bertempat di Balai Kalurahan Wates, melaksanakan Rapat Pemerintah Kalurahan Wates, membahas tentang peningkatan pelayanan kepada masyarakat agar lebih cepat, efektif dan efisien.


 

Babinsa Pagerharjo Ikuti Aksi Kemanusiaan Donor Darah

KULON PROGO. Sertu Dawam Babinsa Pagerharjo Koramil 04/Samigaluh Kodim 0731/Kulon Progo, mengikuti aksi kemanusiaan donor darah yang berlangsung di Gedung Sekertariat Kampung Siaga Bencana (KSB), Kalurahan Pagerharjo, Kapanewon Samigaluh, Selasa (09/01/2024).

 

Kegiatan donor darah diselenggarakan setiap dua bulan sekali oleh Pengurua Kampung Siaga Bencana (KSB) Kalurahan Pagerharjo bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia Kabupaten Kulon Progo, jelas Babinsa. 

Pada penyelenggaraan bulan ini sebanyak 61 orang hadir untuk mendonorkan darahnya.   Setelah melalui skrining atau pemeriksaan sejumlah 40 orang memenuhi syarat untuk diambil darahnya. 21 orang tidak memenuhi syarat.  Kantong-kantorng darah selanjutnya diserahkan kepada petugas PMI Kulon Progo, untuk digunakan membantu warga masyarakat yang membutuhkan, pungkas Babinsa. (Pendim0731).


 

Babinsa Purwosari Hadiri Rakor Tingkat Kapanewon Girimulyo


Serka Heri Setiawan Babinsa Purwosari Koramil 12/Girimulyo Kodim 0731/Kulon Progo, menghadiri Rapat Bulanan Bulan Januari 2024 Tingkat Kapanewon Girimulyo, yang berlangsung di Pendopo Kantor Kapanewon Girimulyo, Selasa (09/01/2024).

 

 

Babinsa Tuksono Bersama Lurah dan Pamong Gladi Bersih Upacara Hari Jadi

Pelda Dwi Astono Babinsa Tuksono Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Kulon Progo bersama Lurah Tuksono beserta Pamong, melaksanakan Galdi Bersih Upacara Peringatan Hari Jadi Kalurahan Tuksono ke-77 tahun 2024, di Lapangan Asem Cilik Padukuhan Krebet, Tuksono, Sentolo, Selasa (09/01/2023).


 

Primkop Kartika B.09 Kodim 0731/Klp Laksanakan RAT

Primer Koperasi Kartika B.09 Kodim 0731/Kulon Progo, Hari Selasa tanggal 09 Januari 2024, bertempat di Aula Makodim, melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tutup Buku Tahun 2023, diikuti anggota Militer dan PNS Kodim 0731/Klp dan Kanminvetcad 17-IV Kulon Progo. 


 

Babinsa Kranggan Bantu Perbaiki Rumah Warga

Sertu Wahyudi Babinsa Kranggan  Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo, Senin (08/01/2024),  bantu membenahi reng dan genteng pecah Rumah Ibu Tumirah warga Padukuhan Spaten, Kalurahan Kranggan, kapanewon Galur, sebagai wujud kepedulian dan mempererat hubungan dengan warga.


 

Babinsa Sogan Ikuti Pengajian Dalam Rangka Pelantikan Pengurus Ranting NU

Serda M. Aziz Babinsa Sogan Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas mengikuti pengajian dalam rangka Pelantikan Pengurus Ranting NU Ranting Sogan bertempat di Halaman Masjid Miftahul Huda, Kalurahan Sogan, Kapanewon Wates. Sabtu (06/01/2024).


 

Babinsa Srikayangan Monitoring Kegiatan Tim Inafis Polres Kulonprogo Di Wilayah Binaan

Sertu Pargiyanto Babinsa Srikayangan Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Kulon Progo melaksnakan monitoring kegiatan Tim Inafis Polres Kulonprogo dan Reskrim Polsek Sentolo melaksanakan olah TKP terkait adanya kasus pencurian di rumah salah seorang warga Padukuhan Gunung Puyuh, Kalurahan Srikayangan, Kapanewon Sentolo. Sabtu (06/01/2024). 


 

Babinsa Banjaroyo Monitoring Pembukaan Konfrensi MC NU Kalibawang

Sertu Purwoko Babinsa Banjaroyo Koramil 05/Kalibawang Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan monitoring Pembukaan Konfrensi Majelis Wakil Cabang (MWC) Nahdhatul Ulama Kalibawang bertempat di SMK Maarif Kalibawang, Padukuhan Pantog Wetan, Kalurahan Banjaroyo, Kapanewon Kalibawang. Sabtu (06/01/2024). 


 

Babinsa Wates Pantau Area Stasiun KA Wates

Serda Putut Galih Babinsa Wates Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas dan Petugas Stasiun KA Wates, Minggu (07/01/2024), pemantauan area Stasiun, situasi kondusif dan mobilisasi penumpang dalam keadaan normal.


 

Babinsa Kulur Bersama Warga Melaksanakan Pengecekan Drainase

Serda Rendi Babinsa Kulur Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo bersama warga melaksanakan pengecekan drainase sebagai upaya cegah dini dalam menghadapi musim penghujan bertempat di Padukuhan Polodadi, Kalurahan Kulur, Kapanewon Temon. Sabtu (06/01/2024). 


 

Babinsa Bumirejo Monitoring Pentas Kesenian Reog

Sertu Setiyana Babinsa Bumirejo Koramil 08/Lendah Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan monitoring dan pengamanan kegiatan Pentas Kesenian Reog Sempu Bekso Lestari bertempat di Padukuhan Dukuh, Kalurahan Bumirejo, Kapanewon Lendah. Sabtu (06/01/2024).


 

Babinsa Wijimulyo Monitoring Kegiatan Pentas Kesenian Jatilan

Sertu Rudi Antoro Babinsa Wijimulyo Koramil 06/Nanggulan Kodim 0731/Kulon Progo  bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan monitoring dan pengamanan kegiatan Pentas Kesenian Jatilan Iso Laras Budoyo bertempat di Padukuhan Dukuh, Kalurahan Wijimulyo, Kapanewon Nanggulan. Sabtu (06/01/2024).


 

Babinsa Jatirejo Monitoring Kegiatan Misa Perayaan Natal Dan Tahun Baru

Serka Dasto Babinsa Jatirejo Koramil 08/Lendah Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan monitoring kegiatan Misa Perayaan Natal dan Tahun Baru 2024 Khusus Penyuluh Agama Kristen Provinsi DIY yang dipimpin oleh Pendeta Martinus Nusy dan diikuti oleh puluhan Jemaat bertempat di GKAI Batu Penjuru Tegalsari, Kalurahan Jatirejo, Kapanewon Lendah. Sabtu (06/01/2024). 


 

Babinsa Purwoharjo Monitoring Pelaksanaan Pemberian Pendidikan Politik Bagi Perempuan

Serka Sukarno Babinsa Purwoharjo Koramil 04/Samigaluh Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan monitoring pelaksanaan pemberian pendidikan politik bagi perempuan di wilayah Kalurahan Purwoharjo bertempat di Rumah Joglo Tinalah Kalurahan Purwoharjo, Kapanewon Samigaluh. Sabtu (06/01/2024).


 

Babinsa Gerbosari Pengamanan Pentas Seni Jathilan

Sertu Ardiansyah Babinsa Gerbosari Koramil 04/Samigaluh Kodim 0731/Kuulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, Jagabaya dan Linmas, Minggu (07/01/2024), melaksanakan pengamanan Pentas Seni Jathilan, dalam rangka Gebyar Gerbosari Expo dan menyambut Hari Jadi Kalurahan Gerbosari ke-77, berlangsung di Lapangan Sidowayah, Gerbosari, Samigaluh.


 

Personel BKO Gabungan Pengamanan Bandara YIA

Personel BKO gabungan dari Kodim 0731/Kulon Progo, Satradar 215/Congot, Polres Kulon Progo dan POM AU, melaksanakan pengamanan Bandara Yogyakarta International Air Port, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, Senin (08/01/2024).


 

Babinsa Sidomulyo Laksanakan Pengecekan Tanah Longsor

KULON PROGO.  Serma Marsyad Babinsa Sidomulyo Koramil 11/Pengasih Kodim 0731/Kulon Progo, pengecekan tanah longsor yang terjadi di samping Rumah Bapak Sarjiono warga Padukuhan Tanggulangin, Kalurahan Sidomulyo, Kapanewon Pengasih, Senin (08/01/2024).

 

Serma Marsyad menyampaikan bahwa tanah longsor terjadi akibat hujan dengan intensitas tinggi.  Tanah longsor terjadi dibeberapa tempat yakni lokasi tambang milik PT Lima Satrum, ruas jalan Kabupaten yang menghubungkan Kalurahan Sidomulyo dengan Kalurahan Jatimulyo tertutup material longsoran tanah dan bebatuan sehingga jalan untuk sementara tidak bisa dilalui oleh kebdaraan. 

Selanjutnya kami berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk penanganan material longsoran tanah dan bersama warga masyarakat dan relawan membuka akses jalan agar bisa dilalui kendaraan. (Pendim0731).


 

Babinsa Kulur Laksanakan Takziah

Serda Rendi Babinsa Kulur Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo bersama Pamong Kulur, Senin (08/01/2024), melaksanakan lelayu atas meninggalnya Almarhum Bapak Mujiono warga Padukuhan Polodadi, Kalurahan Kulur, Kapanewon Temon, untuk bela sungkawa dan mendoakan.


 

Babinsa Tuksono Ikuti Gladi Upacara Hari Jadi Kalurahan Tuksono Ke-77

Pelda Dwi Astono Babinsa Tuksono Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Kulon Progo bersama Lurah Tuksono beserta Pamong, Senin (08/01/2024), melaksanakan kegiatan Gladi Upacara Peringatan Hari Jadi Kalurahan Tuksono ke- 77 tahun 2024, di Lapangan Asem Cilik, Padukuhan Krebet, Tuksono, Sentolo.