Kamis, 21 Februari 2019

Batituud Lendah Kodim Kulon Progo Hadiri Rakor PSN dan Persiapan Lomba Posyandu




Kulon Progo.   Pelda Sujatar, Batituud Koramil Lendah, Kodim Kulon Progo, pada Hari Rabu, 20 Februari 2019, pukul 08.30-11.30 WIB, mengikuti Rapat Koordinasi  Gerakan Serentak (Gertak) PSN dan Persiapan Lomba Posyandu, bertempat di Pendopo Kecamaatn Lendah, Kabupaten Kulon Progo.

Rakor dihadiri oleh Camat Lendah, Kapolsek diwakili Aipda Nanang, Kepala Puskesmas I Lendah (Ibu Asih Subekti dan Ibu Retna Dewi) dan Kepala Puskesmas II Lendah (Andang), Kepala KUA Lendah, Sekcam Lendah, Para Kepala Desa se-Kecamatan Lendah, Kader-Kader PSN dari Desa se-Kecamatan Lendah, Kabupaten Kulon Progo.





Dari Rakor ini dihasilkan beberapa keputusan antara lain pada hari Jum'at, 22 Februari 2019, ditiap-tiap desa dan dusun akan diadakan giat Gertak PSN.   Tim dari Kecamatan akan mengadakan monitoring ke desa-desa, yang akan dilaksanakan tiap hari Jum'at selama tiga minggu berturut-turut. Pada hari Jum'at, 08 Maret 2019  akan diadakan monitoring dari Kabupaten Kulon Progo.  Desa Bumirejo yang ditunjuk untuk mengikuti Lomba Posyandu dan Desa Siaga, demikian diinformasikan Batituud. (Pendim 0731/KP).







Bati Wanwil Koramil Samigaluh Kodim Kulon Progo Hadiri Sosialisasi TPKJM


Kulon Progo.   Serma Qiyas, Bati Wanwil Koramil Nanggulan, Kodim Kulon Progo,  Rabu, 20 Fecruari 2019, pukul 10.30 WIB sampai dengan selesai menghadiri Sosialisasi TPKJM (Tim Pelaksana Kesehatan Jiwa Masyarakat), bertempat di Kecamatan Samigaluh, Kulon Progo.

Sosialisasi TPKJM dengan menghadirkan narasumber Baming Harjanti dari Dinas Kesehatan Kabupaten Kulon Progo, diikuti oleh puluhan orang peserta.   Kegiatan sosialisasi dihadiri oleh Camat Samigaluh, dari Polsek Samigaluh dan Kepala Puskesmas Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo.
 
Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan gambaran dan wawasan bagi masyarakat, dalam rangka meningkatkan kesejahteraan khususnya kesehatan jiwa masyarakat.  (Pendim 0731/KP).
 






Babinsa Temon Kulon Kodim Kulon Progo Hadiri Pelantikan Pengurus PKK





Kulon Progo.  Bertempat di Aula Balai Desa Temon Kulon, Kecamatan Temon, Kabupaten Kulon Progo, Rabu, 20 Februari 2019, pukul14.00 WIB sampai dengan selesai, Serma Marjana, Babinsa Temon Kulon, menghadiri Pelantikan Pengurus Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK).

Acara Pelantikan Pengurus TP PKK dihadiri oleh Kepala Desa Temon Kulon beserta Perangkatnya, Ketua BPD Temon Kulon beserta Anggota, Bhabinkamtibmas Desa Temon Kulon, Ibu Larmiyati (Pelayanan Umum Kecamatan Temon), Ibu Pipit (Sekretaris PKK Kecamatan Temon).

 
 
Dengan telah dilantiknya Pengurus TP PKK Desa Temon Kulon, diharapkan menambah semangat dan motivasi segenap Pengurus dalam melaksanakan kegiatan atau program-program yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.  (Pendim 0731/KP)








Babinsa Purwoharjo Samigaluh Kulon Progo Lakukan Pembinaan Linmas



Kulon Progo.  Sertu Sukarno, Babinsa Purwoharjo, Koramil Samigaluh, Kodim Kulon Progo, pada Hari Rabu, 20 Februari 2019, mulai pukul 09.00 WIB sampai dengan selesai, bertempat di Gedung Timur Kecamatan Samigaluh, sebagai narasumber dalam acara Pembinaan Linmas kepada Perwakilan Linmas dari 7 (tujuh) Desa yang ada di Kecamatan Samigaluh, Kulon Progo.

Pembinaan Linmas ini dalam rangka kesiapsiagaan Anggota Linmas yang ada di wilayah Kecamatan Samigaluh, Kulon Progo, dalam turut serta menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat, terlebih menjelang berlangsungnya Pileg dan Pilpres 2019.

Dengan dilakukannya pembinaan ini diharapkan Anggota Linmas Kecamatan Samigaluh dapat lebih berperan dalam membantu Aparat Kewilayahan, Koramil dan Polsek dalam menjaga kondusifitas di wilayah/desa masing-masing. (Pendim 0731/KP).