Kulon Progo. Serda Winarno Babinsa Kalurahan Karangwuni, Koramil 01/Wates, Kodim 0731/Kulon Progo melaksanakan monitoring kegiatan Fogging bertempat di wilayah pedukuhan Karangwuni, Kalurahan Karangwuni, Kapanewon Wates, Kabupaten Kulon Progo, Rabu (14/09/22).
Serda Winarno mengatakan, upaya tersebut dalam rangka menjaga dan mengantisipasi agar masyarakat di wilayah binaanya terhindar dari penyakit demam berdarah.
"Kegiatan fogging ini adalah upaya kami bekerja sama dengan pihak terkait agar demam berdarah tidak menyebar di wilayah binaan kami," tuturnya.
Seluruh Babinsa jajaran Kodim 0731/Klp diharapkan melakukan fogging yang dalam pelaksanaannya berkordinasi dengan unsur terkait di wilayah binaanya masing-masing.
"Sebelumnya kami bersama unsur terkait telah menyosialisasikan kepada warga terkait pelaksanaan fogging," imbuhnya.
Babinsa juga menghimbau kepada warga agar selalu menjaga kebersihan lingkungan di sekitar dengan melakukan 3M. Yakni Menguras, Menutup dan Mengubur barang-barang yang berpotensi menjadi sarang nyamuk.
Turut hadir dalam
kegiatan tersebut anggota Puskesmas Wates Sugiyanti, anggota Dinas Kesehatan
Arif Mustofa SSI,M.Epid dan Babinkamtibmas Bribka Suprihatin. Kegiatan berjalan
lancar dan aman. (Pendim 0731)