Senin, 05 September 2022

BABINSA KELURAHAN WATES MONITORING ACARA GRAND OPENING CAFE HS CARWASH DAN ANGKRINGAN

BABINSA KELURAHAN WATES MONITORING ACARA GRAND OPENING CAFE HS CARWASH DAN ANGKRINGAN

 

Kulon Progo. Sertu Ariyanto dan Serda Sarjiyo Babinsa Kelurahan Wates Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo monitoring acara Grand Opening Cafe HS Carwash dan angkringan bertempat di Terbah, Wates, Kapanewon Wates. Minggu(04/09/2022)

 


Tampak hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Lettu Inf Nadia Pasandi Kodim 0731/Klp, 7 orang anggota Polsek Wates, 10 orang anggota Kodim, Lurah Wates Bambang Sunartito S.I.P., Ketua RW Terbah, perwakilan Toga dan Tomas Wilayah Kelurahan Wates.(Pendim0731)

 

BABINSA KALURAHAN PANDOWAN MENGIKUTI MUSRENBANGKAL RKP TAHUN 2023

BABINSA KALURAHAN PANDOWAN MENGIKUTI MUSRENBANGKAL RKP TAHUN 2023

 

Kulon Progo. Serda Isnu Handoko Babinsa Kalurahan Pandowan Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas mengikuti musyawarah perencanaan pembangunan Kalurahan RKP Kalurahan Tahun 2023 bertempat di Pendopo Balai Kalurahan Pandowan. Jumat(02/09/2022)

 

Tampak Hadir dalam kegiatan antara lain Panewu Galur Drs Sunarya.,M.M., Pendamping Kalurahan bapak Harmadi, Bidan Pustu Ibu Dewi Palupi Zakya A.Md, Lurah Pandowan beserta jajaran, Ketua BPK bapak Agus Nasution S.Pd beserta anggota, para Dukuh, para Ketua RT & RW, Perwakilan Toga, Tomas, Toda & Lembaga Kalurahan.(Pendim0731)

 

BABINSA GULUREJO MENGIKUTI GIAT PEMKAL GULUREJO MENANGGAPI TIM JURI LOMBA GELAR POTENSI DESA WISATA

BABINSA GULUREJO MENGIKUTI GIAT PEMKAL GULUREJO MENANGGAPI TIM JURI LOMBA GELAR POTENSI DESA WISATA

 

Kulon Progo. Serda Ispriyanto Babinsa Kalurahan Gulurejo Koramil 08/Lendah bersama Bhabinkamtibmas mengikuti giat Pemkal Gulurejo menanggapi Tim Juri Lomba Gelar Potensi Desa Wisata bertempat di Gunung Pecok, Gulurejo, Lendah. Jumat(02/09/2022)

 


Kegiatan ini dilaksanakan untuk menggali potensi wisata Kal.Gulurejo sehingga bisa meningkatkan penghasilan masyarakat di wilayah Gulurejo.

 

Hadir dalam kegiatan antara lain Ibu Gusti Kanjeng Ratu Bendoro dari BPP DIY, bapak Joko Mursito S.Sn. M.A Kadis Pariwisata DIY, bapak Okto Lampito Pimpinan KR, bapak Boby Aryanta Ketua GIPI, Dr.Aryani Wijayanti Akademisi, Dr.Marta Sasongko Praktisi, Panewu, Danramil, Kapolsek, Pokdarwis dan tamu undangan lainya.(Pendim0731)

 

DANRAMIL 09 GALUR MENGIKUTI PENGAJIAN RUTIN BULANAN DI SD NEGERI KRANGGAN

DANRAMIL 09 GALUR MENGIKUTI PENGAJIAN RUTIN BULANAN DI SD NEGERI KRANGGAN

 

Kulonprogo. Kapten Inf Supardi Danramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo didampingi Serda Syaiful Ahmad Babinsa Kranggan mengikuti pengajian rutin bulanan di SD Negeri Kranggan dengan penceramah Ustad Damiri,S.Th.I,M.Ag Dosen Fakultas Agama Islam Universitas Ahmad Dahlan dan Penyuluh Agama KUA Pengasih. Jum'at(02/09/2022)

 

Tampak hadir dalam pengajian antara lain Pengawas Sekolah Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Ibu Sri Rahyuningsih, S.Pd., Danramil 09 Galur Kapten Inf Supardi, Kapolsek Galur,  Kepala Sekolah SDN Kranggan Ibu Eryati Mundilestari, S.Pd., M.Pd., Lurah Kalurahan Kranggan diwakili Ibu Siska , Komite Sekolah SD Negeri Kranggan, guru dan karyawan SD Negeri Kranggan dan Orang tua atau wali siswa kelas I-VI SD Negeri Kranggan.(Pendim0731)

 

BABINSA SIDOMULYO PENDAMPINGAN PENILAIAN LOMBA GEMPAR TINGKAT KAPANEWON

BABINSA SIDOMULYO PENDAMPINGAN PENILAIAN LOMBA GEMPAR TINGKAT KAPANEWON

 

Kulon Progo. Serma Marsyad Babinsa Sidomulyo Koramil 02/Pengasih Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas pendampingan pelaksanakan penilaian lomba Gempar tingkat kapanewon Pengasih di di Kelompok Wanita Tani (KWT) Sido Mukti, Padukuhan Watubelah, Kalurahan Sidomulyo kapanewon Pengasih.Jumat(02/09/2022)

 

Penilaian dilaksanakan dalam rangka memberikan evaluasi pemanfaatan lahan pekarangan sebagai tempat penanaman tanaman pangan.

Rangkaian susunan acara dimulai dari pembukaan, menyanyikan Lagu Indonesia Raya, sambutan Lurah Sidomulyo, sambutan Ketua KWT Sido Mukti, Penilaian tanaman di demplot, kesan pesan dari tim juri dan diakhiri penutup.

 

Kegiatan dilaksanakan oleh tim Juri tingkat Kapanewon Pengasih  dan dihadiri oleh  Kasat Binmas Pengasih AKP Satiyem, Danramil 11/Pengasih diwakili Pelda Agus Sukardi, Lurah Sidomulyo bapak Suprijanto, PPL Sidomulyo bapak Sutikno dan Dukuh Padukuhan Watubelah.(Pendim0731)

 

BABINSA TRIHARJO MELAKSANAKAN PENILAIAN LOMBA GEMPAR TINGKAT KALURAHAN


BABINSA TRIHARJO MELAKSANAKAN PENILAIAN LOMBA GEMPAR TINGKAT KALURAHAN

 

Kulon Progo. Sertu Wahyudi Babinsa Triharjo Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas dan Lurah Triharjo melaksanakan penilaian lomba Gempar tingkat kalurahan Triharjo di wilayah kalurahan Triharjo.Jumat(02/09/2022)

 

Lomba Gempar tingkat kalurahan Triharjo diikuti oleh 2 Kelompok KWT yaitu KWT Ngudirejeki Seworan dan KWT Bina mandiri klewonan untuk diseleksi mewakili Lombar gempar tingkat kapanewon Wates. Penilaian meliputi administrasi dan macam tanaman dipekarangan.(Pendim0731)

BABINSA SIDOREJO MONITORING PENUTUPAN LOMBA DESA

BABINSA SIDOREJO MONITORING PENUTUPAN LOMBA DESA

 

Kulon Progo. Serda Pardi Babinsa Sidorejo Koramil 08/Lendah Kodim 0731/Kulon Progo monitoring dan pengamanan acara penutupan lomba desa wisata yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata di padukuhan Kwarakan, Kalurahan Sidorejo, Lendah. Jumat (02/09/2022)

 

Kanjeng Gusti Ratu Bendoro dari Badan Promosi Pariwisata beserta 4 orang penilai   Lomba Desa Wisata mengunjungi KWT Sekar Asih Kwarakan dilanjut dengan penutupan di Taman Sidorejo, Sidorejo, kapanewon Lendah.(Pendim0731)

 

BABINSA BANJAROYO LAKSANAKAN KOMSOS DAN PEMBINAAAN SISWA

BABINSA BANJAROYO LAKSANAKAN KOMSOS DAN PEMBINAAAN SISWA

 

Kulon Progo. Serda Purwoko Babinsa Kalurahan Banjaroyo Koramil 05/Kalibawang Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan komunikasi sosial dengan Drs.Sumiyono S.Pd. kepala sekolah SMP Maarif Kalibawang dan pembinaan siswa SMP Maarif Kalibawang. Jumat(02/09/2022)

 

Dalam pembinaan siswa Babinsa memberikan penekanan kepada siswa siswi supaya lebih disiplin dalam belajar dan mempunyai jiwa dan karakter yang bagus baik dalam lingkungan disekolah maupaun dalam Keluarga dan lingkungan di rumah.(Pendim0731)

 

BABINSA GLAGAH MENGIKUTI VERIFIKASI LAPANGAN MASYARAKAT SIAGA TSUNAMI READY COMMUNITY

BABINSA GLAGAH MENGIKUTI VERIFIKASI LAPANGAN MASYARAKAT SIAGA TSUNAMI READY COMMUNITY

 

Kulon Progo. Serka Iswahyono Babinsa Glagah Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo mengikuti kegiatan Verifikasi Lapangan Masyarakat Siaga Tsunami Ready Community tahap ke 2 di wilayah Kalurahan Glagah.  Jumat(02/09/2022)

 

Adapun kegiatan yang dilaksanakan dalam Verifikasi Lapangan Masyarakat Siaga Tsunami Ready Community adalah melaksanakan peninjauan tempat strategis untuk pertolangan Warga dalam menghadapi Tsunami.(Pendim0731)

 

BABINSA PENDOWOREJO TERGABUNG DALAM GERAKAN PENGENDALIAN HAMA TIKUS


BABINSA PENDOWOREJO TERGABUNG DALAM GERAKAN PENGENDALIAN HAMA TIKUS

 

Kulon Progo. Serda Rinto Ariwibowo Babinsa Kalurahan Pendoworejo Koramil 12/Girimulyo Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, BPP (Balai Penyuluhan Pertanian) Girimulyo,POPT (Pengamat Organisme Pengganggu Tanaman),dan RPT (Regu Perlindungan Tanaman) melaksanakan GERDAL (Gerakan pengendalian) hama tikus di Bulak Krikil, kalurahan Pendoworejo, Girimulyo. Jumat(02/09/2022)

 


Pelaksanaan GERDAL (Gerakan pengendalian) hama tikus dengan metode pengemposan menggunakan Pertalite dan Brangkus 57 PS, dalam rangka bertujuan untuk mengurangi populasi hama tikus yang merusak tanaman padi, di wilayah Pendoworejo,Girimulyo.

 

Tergabung dalam kegiatan antara lain Koordinator POPT Kabupaten Kulon Progo bapak Pardi, Koordinator BPP Girimulyo bapak Mustakim, Petugas RPT Binangun, bapak Dukuh Krikil, dan anggota Gapoktan Ngudi Rojo.(Pendim0731)

BABINSA SOGAN PENGAMANAN PERTANDINGAN FINAL TURNAMEN BOLA VOLY PLASTIK ANTAR PADUKUHAN

BABINSA SOGAN PENGAMANAN PERTANDINGAN FINAL TURNAMEN BOLA VOLY PLASTIK ANTAR PADUKUHAN

 

Kulon Progo. Babinsa Kalurahan Sogan Koramil 01/Wates Serma Agung T.W bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pengamanan pertandingan final turnamen bola voly plastik antar Padukuhan dilanjutkan acara penutupan acara serta penyerahan hadiah bertempat di lapangan Volly, padukuhan Kawirejan.Jumat(02/09/2022)

 

Turnamen tersebut diselenggarakan oleh pemuda/karang taruna Kalurahan Sogan dalam rangka memeriahkan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022 dengan tema "Wedhus Cup Season 2" disaksikan kurang lebih 350 orang penonton.

 

Pertandingan final volly putri antara padukuhan Jetis vs padukuhan Trimulyo dengan hasil (3-0), sedangkan pertandingan final volly putra antara padukuhan Kawirejan vs padukuhan Jetis dengan hasil (0-3).

 

Hadiah yang diserahkan kepada juara 1 piala dan kambing 1 ekor, juara 2 rp. 250.000,-, juara 3 rp. 200.000,-, dan  juara 4  rp. 150.000,-.

 

Hadir dalam acara antara lain Lurah Sogan bapak Indro Kurnianto, Kamituo sogan bapak Sunyoto, Jogoboyo Sogan bapak Yogo, S.E., Ulu-ulu Sogan Ibu Puji Rahayu, S.H., Kepala Dukuh sekalurahan Sogan. .(Pendim0731)

 

BABINSA KALURAHAN KEBONHARJO MONITORING PENYALURAN BPNT

BABINSA KALURAHAN KEBONHARJO MONITORING PENYALURAN BPNT

 

Kulon Progo. Serda Widodo Babinsa Kalurahan Kebonharjo Koramil 04/Samigaluh  Kodim 0731/Kulon Progo monitoring penyaluran BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) APBN tahap ke-VIII tahun 2022 di E-Warung 46 Samigaluh V (KAKB) Kebon Indah Pelem, Kalurahan Kebonharo, Samigaluh.Jum’at(02/09/2022)

 

Maksud dan tujuan pemantauan oleh Babinsa agar dalam pelaksanaan penyaluran kepada KPM agar berjalan dengan aman tertib dan lancar.

 

Penyaluran BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) Tahap ke-VIII diberikan kepada warga yang berhak menerima bantuan tersebut berjumlah 123 KPM meliputi warga Padukuhan Kaliduren, Pringtali dan Gowok kalurahan Kebonharjo.

 

Jumlah BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) diterimakan kepada keluarga penerima manfaat (KPM) senilai Rp. 200.000,- yang diterimakan berupa sembako dengan rincian beras  10 kg, telur 1 Kg, Lele 1,1 kg, gula merah  1 kg, tahu dan tempe, sayuran (bunga kol, buncis,kacang panjang,terong,sawi).(Pendim0731)
 

BABINSA KALURAHAN DEPOK MONITORING PENYALURAN BPNT

BABINSA KALURAHAN DEPOK MONITORING PENYALURAN BPNT

 

Kulon Progo. Serda Ibnu SA Babinsa Kalurahan Depok Koramil 10/Panjatan  Kodim 0731/Kulon Progo monitoring penyaluran BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) APBN Tahap ke-7 di Kube PKH E-Warung Berkah Jaya, padukuhan V Depok Kidul, Depok,Panjatan.Jum’at(02/09/2022)

 

Penyaluran BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) Tahap ke-7 diberikan kepada warga yang berhak menerima bantuan tersebut berjumlah 338 KPM warga 11 padukuhan sekalurahan Depok.

 

Maksud dan tujuan pemantauan oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas agar dalam pelaksanaan penyaluran kepada KPM agar berjalan dengan aman tertib dan lancar.

 

Jumlah BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) diterimakan kepada keluarga penerima manfaat (KPM) senilai Rp. 200.000,- yang diterimakan berupa sembako dengan rincian beras  10 kg, (Telur Ayam/Telur Bebek/Daging Ayam) 1 Kg memilih sesuai kebutuhan, tempe dan tahu 1 paket, Ikan (Lele 1 kg/ Nila 1 Kg/ Gurame 0,6 Kg) memilih sesuai kebutuhan, Buah (Apel/Pir/Jeruk) dan sayuran-sayuran 1 paket.(Pendim0731)