Senin, 11 April 2022

BERIKAN RASA AMAN BABINSA GALUR PENGAMANAN GIAT IBADAH EKARISTI


 BERIKAN RASA AMAN BABINSA GALUR PENGAMANAN GIAT IBADAH EKARISTI

 

Kulon Progo. Babinsa Kalurahan Brosot Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo Serka Sumidi dan Bhabinkamtibmas pengamanan giat ibadah Ekaristi, Misa Minggu Palma di Gereja Santa Theresia Brosot. Minggu(10/04/2022)

 

Kegiatan ibadah Ekaristi Minggu Palma di pimpin oleh Romo Heribertus Suprihadi, Pr yang di hadiri kurang lebih 140 Jemaat dari wilayah Galur dan sekitarnya.

 

Tergabung dalam pengamanan AKP Murwantoro bersama anggota dari Polsek Galur,  Babinsa, dan Bhabinkamtibmas Brosot. Selama kegiatan berlangsung berjalan dengan tertib dan lancar.(Pendim0731)

Babinsa Tirtorahayu Monitoring Giat Vaksinasi Polres Kulon Progo

Kulon Progo.  Serka Antar Suwantoro Babinsa Tirtorahayu Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, Jumat (08/04/22), monitoring giat vaksinasi Polres Kulon Progo bersama Nakes Puskesmas Galur 1, di Puskesmas Pembantu Kalurahan Tirtorahayu

 

Sasaran vaksinasi adalah warga masyarakat Kalurahan Tirtorahayu, dengan pelayanan vaksin dosis satu, dua dan booster.  Masyarakat terdaftar sebanyak 68 orang, tervaksin sejumlah 59 orang dengan rincian dosis satu 7 orang, dosis dua 6 orang dan dosis tiga 46 orang,ditunda sejumlah 9 orang. 

Babinsa dan Bhabinkamtibmas ingatkan warga agar jangan lengah terhadap bahaya virus Covid-19 dengan tetap terapkan PHBS dan protokol kesehatan 5M dalam setiap kegiatan serta mengharapkan agar warga yang belum vaksin untuk melaksanakan vaksin. (Pendim 0731).


 

Babinsa Ngestiharjo Monitoring Giat Vaksinasi

Kulon Progo.  Serma Sapto Wurianto Babinsa Ngestiharjo Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, Jumat (08/04/22), monitoring kegiatan  vaksinasi yang diselenggarakan oleh Polres bekerja sama dengan Dinkes dan Puskesmas Wates Kulon Progo, di Pendopo Kalurahan Ngestiharjo.

 



Warga yang terdaftar untuk vaksin sebanyak 189 orang, tervaksin sejumlah 183 orang, ditunda sejumlah 6 orang.  Pelayanan vaksin meliputi dosis satu, dua dan tiga, dengan enggunakan vaksin jenis Pfizer, Sinovac, Astrazeneca. 

Pelaksanaan vaksinasi dihasiri oleh Panewu Wates Setiawan Tri W, S.Sos., Kapolsek Wates, Petugas Kesehatan Puskesmas Wates, Lurah  Ngestiharjo H. Nurwidiyanto beserta Pamong Kalurahan Ngestiharjo, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, giat berlangsung tertib, lancar dan aman. (Pendim 0731).


 

BABINSA KALIGINTUNG PENDAMPINGAN UPAYA PERCEPATAN VAKSINAS

BABINSA KALIGINTUNG PENDAMPINGAN UPAYA PERCEPATAN VAKSINASI

 

Kulon Progo.  Babinsa Kalurahan Kaligintung Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo Serma Supomo pendampingan dan pengamanan  dalam  pelaksanaan vaksinasi covid 19 yang disenggarakan dari Poskes Kartika Kodim 0731/Kulon Progo di pasar Temon. Jumat(08/04/2022)

 

Vaksinasi yang dilaksanakan adalah dosis 1, 2 dan 3 boster menggunakan jenis vaksin Astraneneca dengan sumber vaksin dari Poskes Kartika Kodim 0731/Kulon Progo. Hasil capaian vaksinasi terdaftar 60 orang tervaksin 60 orang, dengan rincian, dosis dua 7 orang dan dosis tiga 53 orang.

 

 Kegiatan Vaksinasi ini dilaksanakan sebagai upaya percepatan pencapain vaksinasi dengan sasaran pengunjung pasar Temon dengan menurunkan personel 1 orang dokter 1 orang vaksinator dan 3 tenaga medis. Selama kegiatan berlangsung berjalan dengan tertib aman dan lancar.(Pendim0731)

 

UPAYA PERCEPATAN VAKSINASI OLEH POSKES KARTIKA KODIM 0731/KULON PROGO

UPAYA PERCEPATAN VAKSINASI OLEH POSKES KARTIKA KODIM 0731/KULON PROGO

 

Kulon Progo.  Anggota Koramil 06/Nanggulan Kodim 0731/Kulon Progo pendampingan dan pengamanan  dalam  pelaksanan vaksinasi covid 19 yang disenggarakan dari Poskes Kartika Kodim 0731/Kulon Progo di pasar Kenteng Nanggulan. Jumat(08/04/2022)

 

 Kegiatan Vaksinasi ini dilaksanakan sebagai upaya percepatan pencapain vaksinasi dengan sasaran pengunjung pasar Kenteng Nanggulan dengan menurunkan personel 5 orang vaksinator dan 2 orang pendukung.

 

 Vaksinasi yang dilaksanakan adalah dosis 1, 2 dan 3 boster dengan sumber vaksin dari Poskes Kartika Kodim 0731/Kulon Progo. Hasil capaian vaksinasi terdaftar 43 orang tervaksin 43 orang, dengan rincian  dosis satu  1  orang, dosis dua 1  orang dan dosis tiga 41 orang. Selama kegiatan berlangsung berjalan dengan tertib aman dan lancar.(Pendim0731)

 

GIAT PROLANIS HIPERTENSI DAN PENDAMPINGAN VAKSINASI DI WILAYAH PANJATAN


 GIAT PROLANIS HIPERTENSI DAN PENDAMPINGAN VAKSINASI DI WILAYAH PANJATAN

 Kulon Progo.  Personel Babinsa Koramil 10/Panjatan Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas pendampingan petugas Puskesmas Panjatan 2 melaksanakan giat Prolanis Hipertensi dan vaksinasi dosis I, II dan boster kepada warga Panjatan. Jum'at(08/04/2022)

 Vaksinasi dilaksanakan di Puskesmas Panjatan 2 dengan hasil terdaftar 64 orang tervaksin 27 ditunda 37 karena alasan kesehatan.

 Tergabung dalam kegiatan antara lain Puskesmas Panjatan 2 dr.Candra Safitri beserta Nakes Puskesmas, Kanit Bimas polsek Panjatan Iptu Marjudi, dan Babinsa Garongan,Bugel,Pleret, Bojong. (Pendim0731)

BABINSA PENDAMPINGAN VAKSINASI DI WILAYAH BANJARHARJO KALIBAWANG

BABINSA PENDAMPINGAN VAKSINASI DI WILAYAH BANJARHARJO KALIBAWANG

  Babinsa Kalurahan Banjarharjo Koramil 05/Kalibawang Kodim 0731/Kulon Progo Sertu Saparjo bersama Bhabinkamtibmas pendampingan petugas Puskesmas Kalibawang melaksanakan vaksinasi dosis I, II dan boster kepada warga Banjarharjo Kalibawang. Jum'at(08/04/2022)

 Vaksinasi dilaksanakan di dua tempat yaitu di pasar Demangan Banjarharjo dengan hasil terdaftar 75 orang,  tervaksin 66 orang, ditunda 9 orang karena alasan kesehatan dan aula kalurahan Banjarharjo dengan hasil terdaftar 45 orang, tervaksin 45 orang. Babinsa dan  Bhabinkamtibmas membantu pelaksanaanya sehingga kegiatan vaksinasi dapat berjalan dengan lancar dan aman.(Pendim0731)

 

POHON TUMBANG MENIMPA RUMAH WARGA DI KEBONHARJO SAMIGALUH


 POHON TUMBANG MENIMPA RUMAH WARGA DI KEBONHARJO SAMIGALUH

 

Kulon Progo. Babinsa Kalurahan Kebonharjo Koramil 04/Samigaluh Serda Widodo melaksanakan gotong royong bersama warga masyarakat mengkondisikan rumah warga yang tertimpa pohon kelapa di Padukuhan Gebang, Kalurahan Kebonharjo, Samigaluh. Senin(11/04/2022)

 

Pohon kelapa tumbang terjadi hari Senin 11 April pada pukul 00.30 WIB menimpa rumah bapak Legiman mengakibatkan genting rumah sekitar 500 buah rusak ,usuk dan blandar rumah patah, kerugian ditaksir sekitar Rp. 2.500.000,-

 

Mengetahui kejadian tersebut Babinsa melaporkan kepada Danramil dan menyampaikan ke Lurah Kebonharjo serta berkordinasi dengan dukuh Gebang bapak Gunanto untuk menyampaikan kepada masyarakat Padukuhan Gebang agar melaksanakan gotong royong pengkondisian rumah. Selain itu Babinsa juga berkordinasi dengan PLN area Nanggulan agar jaringan listrik dimatikan sementara untuk proses pemotongan pohon kelapa yang  tumbang mengenai rumah dan proses perbaikan rumah yang rusak.(Pendim0731)

Dandim 0731/Klp Jemparingan di “Kampung Pancasila” Sidoharjo Samigaluh

Kulon Progo. Komandan Kodim 0731/Kulon Progo Letkol Inf Nurwaliyanto melaksanakan jemparingan bersama Komunitas Jemparingan Traju Mas, dalam acara Peresmian Pembentukan Kampung Pancasila Pedukuhan Sumoroto, Kalurahan Sidoharjo, Kapanewon Samigaluh, Sabtu (09/04/22). 

Dandim 0731 bersama Pasiter, Panewu, Danramil dan pejabat lainnya, mencoba sensasi melesakkan anak panah, membidik sasaran jarak kurang lebih 25 meter, dengan sikap duduk, dipandu oleh Bapak Joko Ketua Perpani Kulon Progo. 

“Komunitas Jemparingan Traju Mas Sidoharjo Samigaluh diketuai oleh Pelda Qiyas Babinsa dan sekaligus sebagai warga Kalurahan Sidoharjo, beranggotakan puluhan orang. Berbagai prestasi telah dicapai, sehingga keberadaan komunitas jemparingan tersebut perlu dilestarikan dan diharapkan dapat berprestasi baik di tingkat kabupaten, provinsi maupun nasional”, tutur Bapak Joko. 

“Dalam jemparingan kita perlu konsentrasi penuh dan olah rasa yang baik, agar dapat mengenai sasaran dengan tepat.  Meski sudah mahir, seorang penjemparing tidak diperbolehkan menyakiti hewan atau yang lainnya”, tambahnya. (Pendim 0731).


 

Dandim 0731/Klp Resmikan Pembentukan Pedukuhan Sumoroto Kalurahan Sidoharjo Sebagai Kampung Pancasila

Kulon Progo. Komandan Kodim 0731/Kulon Progo Letkol Inf Nurwaliyanto, meresmikan pembentukan ”Kampung Pancasila” Pedukuhan Sumoroto, Kalurahan Sidoharjo, Kapanewon Samigaluh. Yang berlangsung di area Embung Canggal, Sabtu (09/04/22). 

Lurah Sidoharjo Umari mengatakan, atas nama warga masyarakat mengucapkan selamat datang kepada Dandim 0731/Kulon Progo beserta rombongan dan mohon maaf yang sebesar-besarnya apabila dalam menyiapkan acara ini masih banyak kekurangan. 

Lebih lanjut disampaikan bahwa di Sidoharjo ada empat agama dan satu aliran kepercayaan, alhamdulillah kehidupan beragama sangat harmonis dan mayoritas petani, akan tetapi terjalin hubungan yang harmonis. 

Panewu Samigaluh, Ridwan Usman, SH., MH., atas nama Pemerintah Kapanewon sangat mendukung adanya pembentukan Kampung Pancasila ini.  Kami bersama Forkopimka selalu mohon bimbingan agar bisa menjaga kepercayaan desa Sidoharjo sebagai Kampung Pancasila.

Dandim 0731/Kulon Progo dalam sambutannya mengatakan bahwa Kampung Pancasila merupakan implementasi dari nilai-nilai Pancasila dan sebagai contoh dalam penerapan nilai luhur Pancasila dalam kehidupan sehari-hari di masyarakat., sehingga dapat hidup damai tanpa konflik meskipun terdapat perbedaan suku, agama, ras dan golongan. 

Kalurahan Sidoharjo sangat majemuk karena memiliki berbagai macam agama tetapi sangat rukun dan damai. Kita semua penuh perbedaan tetapi bukan berarti kita bermusuhan, dengan perbedaan itu kita harus bersatu dan lebih rukun, karena kita merupakan warga negara Indonesia yang terbingkai dalam Bhineka Tunggal Ika.

“Pada hari ini, Sabtu tanggal 09 April 2022, pukul 16.30 WIB, Pedukuhan Sumoroto, Kalurahan Sidoharjo, Kapanewon Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo, saya nyatakan sebagai Kampung Pancasila”, ucap Dandim mengakhiri sambutannya.

Peresmian pembentukan Kampung Pancasila ditandai dengan pemukulan gong  oleh Dandim 0731/Kulon Progo, dilanjutkan penyerahan lambang Garuda Pancasila kepada Lurah Sidoharjo. 

Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim, Pasiter, Danramil 04/Samigaluh Kodim 0731/Klp, Panewu Samigaluh, Kanit Binmas Polsek Samigaluh beserta anggota, Lurah beserta Pamong, Toga, Tomas dan warga masyarakat Kalurahan Sidoharjo. (Pendim 0731).