Rabu, 13 Februari 2019

Dandim 0731/Kulon Progo Lakukan Kunjungan Kerja di Koramil Girimulyo





Kulon Progo.   Letkol Inf Dodit Susanto, A.Md., Dandim 0731/Kulon Progo beserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXII, pada Hari Selasa, 13 Februari 2019, pukul 09.30-11.20 WIB, melakukan Kunjungan Kerja di Makoramil 12/Girimulyo.

Pada Kunker di Koramil 12/Girimulyo, Dandim 0731/Kulon Progo, didampingi Kapten Czi Purnama (Pasipers), Kapten Inf Triyono (Pasiter), Kapten Inf Sukamta (Danramil Kalibawang), Kapten Inf Wiyono (Danramil Sentolo) dan Kapten Inf Sumarjan (Danramil Wates) dan Ketua Persit KCK Cabang XXXII beserta Pengurus.  Kedatangan Dandim 0731/Kulon Progo beserta rombongan diterima oleh Kapten Inf Nurhadi Wijaya (Danramil Girimulyo) beserta Anggota dan Persit KCK Ranting 13 Girimulyo.

Dandim 0731/Kulon Progo dalam pengarahannya mengatakan bahwa wilayah Kecamatan Girimulyo terdapat empat desa dengan kondisi wilayah yang luas serta kondisi geografi pegunungan. Dengan kondisi musim hujan saat ini pastinya berpotensi tejadinya bencal tanah longsor, oleh karena itu kepada seluruh Babinsa agar selalu siap dan waspada.  
Dandim berharap agar Rumdis bisa ditempati oleh anggota yang tempat tingganya saat ini jauh dari Makoramil. Dengan adanya jabatan anggota selain Babinsa  (Tamudi, Bamin Wamil, Batuud), agar bisa dibantukan kepada Babinsa dalam monitoring wilayah.  Dandim memerintahkan kepada Babinsa, agar tidak ada yang memegang/mengoperasikan komputer, karena tugas Babinsa sudah berat, yaitu mencari bahan keterangan di desa binaan, sehingga yang membuat produk adalah Operator dengan dibantu Batituud Koramil.
 
Dandim juga memerintahkan agar dalam melaksanakan tugas dan bekerja, anggota jangan males-malesan, karena para anggota sebagian sudah bertugas di wilayah/kampung halaman masing-masing.   Hindari pelanggaran sekecil apapun, syukuri dan bantu tugas Danramil.   Dandim mengharapkan ibu-ibu Persit, terutama yang suaminya Babinsa membantu tugas suami dalam melaksanakan  dinas,   karena tugas utama dan kantor Babinsa ada di desa binaan masing-masing.  Terkait dengan Pemilu, Dandim menegaskan agar pegang dan junjung tinggi netralitas TNI, jangan ikut-ikutan dan mempengaruhi pemilih terkait pelaksanaan pencoblosan pada tangga 17 April 2019 nanti. 

Kunker Dandim 0731/Kulon Progo beserta rombongan di Koramil Girimulyo, berlangsung dengan tertib, aman dan lancar.  (Pendim 0731/KP).










Anggota Koramil Panjatan Kulon Progo Mengikuti Senam Bersama



Kulon Progo.  Jum'at, 08 Februari 2019, pukul 07.30 WIB sampai dengan selesai, bertempat di Halaman Balai Desa Pleret, Panjatan, Kulon Progo, Anggota Koramil Panjatan, Kodim Kulon Progo, mengikuti senam bersama dalam rangka hidup sehat dengan olah raga.

Senam bersama diikuti oleh Sekcam Panjatan beserta jajarannya, Anggota Polsek Panjatan, Anggota Koramil Panjatan, Kepala Desa Pleret beserta Perangkatnya, Ibu-Ibu PKK dan masyarakat.

Senam bersama ini diselenggarakan dengan tujuan untuk menjaga kebugaran dan kesehatan, sekaligus sebagai sarana untuk mempererat persatuan antara aparatdan pejabat dan masyarakat.  (Pendim 0731/KP).








Babinsa Ngargosari Samigaluh Kulon Progo Bantu Pemupukan Tanaman Padi


Kulon Progo.   Serka Wasir Widodo, Babinsa Ngargosari, Koramil Samigaluh, Kodim Kulon Progo, pada Hari Jumat, 08 Februari 2019, melaksanakan pendampingan petani di Dusun Tulangan, Ngargosari, Samigaluh, Kulon Progo.

Pendampingan yang dilakukan Serka Wasir Widodo adalah pemupukan tanaman padi jenis IR 64, di lahan persawahan terasiring milik seorang petani anggota Kelompok Tani Sedyo Rukun.

Poktan Sedyo Rukun diketuai oleh Suroto, dengan lahan persawahan terasiring yang berlokasi di Dusun Tulangan, Ngargosari, Samigaluh, Kulon Progo, memiliki lahan seluas kurang lebih empat hektar dan pada musim tanam kali ini ditanami padi jenis IR 64, demikian diinformasikan Babinsa. (Pendim 0731/KP).






Anggota Koramil Galur Kodim Kulon Progo Ikuti Senam Bersama



Kulon Progo.  Jumat, 08 Februari 2019, Anggota Koramil Galur Kodim Kulon Progo, mengikuti senam sehat bersama bertempat di lapangan depan Kecamatan Galur, Joglo Desa Brosot. Galur, Kulon Progo.

Hadir dalam giat tersebut Camat Galur (H. Latyana, S.Ag.,M.M.,M.Ap), Kapolsek Galur (Kompol Sutikno, SH), Danramil Galur diwakili Batituud (Peltu Ngasiman), Kepala Instansi se-Kecamatan Galur, Kepala Desa se-Kecamatan Galur dan masyarakat.

Senam bersama  Forkopimca Galur, dilakukan untuk menjaga kebugaran dan kesehatan dan sekaligus sebagai sarana untuk mempererat persatuan aparat dan masyarakat.  Pada kesempatan ini juga dilaksanakan pembagian dorpres, peserta senam juga dihibur dengan orjen tunggal, (Pendim 0731/KP).








Babinsa Sidomulyo Pengasih Kulon Progo Hadiri RAT Gapoktan Sido Maju



Kulon Progo.   Serma Ngatijan, Babinsa Sidomulyo, Koramil Pengasih, Kodim Kulon Progo, pada Hari  Kamis, 07 Februari 2019, pukul 13.30-15.30 WIB, menghadiri  Rapat Anggota Tahunan Gapoktan Sido Maju Tutup Buku Tahun 2018, bertempat di Aula Balai Desa Sidomulyo.

Hadir dalam acara tersebut Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kulon Progo diwakili Ibu Devi, Penyuluhan Pertanian Kulon Progo (Bapak Sakir), Kepala BP3K Kecamatan Pengasih (Slamet), Kades Desa Sidomulyo (Kabul), Ketua Gapoktan Desa Sidomulyo (Saidjan), Ketua Poktan se-Desa Sidomulyo, PPL Desa Sidomulyo (Wajimin), Bhabinkamtibmas Desa Sidomulyo.

Acara diawali dengan sambutan Kepala Desa.Sidomulyo, dilanjutkan dari Dinas Pertanian dan Petugas Penyuluh Pertanian Kulon Progo.  Setelah beberapa kata sambutan acara dilanjutkan dengan acara inti yaitu Laporan Tutup Buku Tahun 2018 disampaikan oleh Ketua Gapoktan Sido Maju, demikian diinformasikan Babinsa, (Pendim 0731/KP).