Rabu, 23 Maret 2022

BABINSA PURWOHARJO KOMUNIKASI SOSIAL DENGAN PAMONG KALURAHAN


 BABINSA PURWOHARJO KOMUNIKASI SOSIAL DENGAN PAMONG KALURAHAN

 Kulon Progo. Babinsa Kalurahan Purwoharjo Koramil 04/Samigaluh Sertu Sukarno dan Babinkamtibmas melaksanakan komunikasi sosial dengan Pamong kalurahan Purwoharjo bertempat di balai Kalurahan Purwoharjo. Selasa(22/03/2022)

 Komunikasi sosial menyambangi Jogoboyo Kalurahan Purwoharjo untuk mempererat kerja sama dan sinergitas antara babinsa,bhabinkamtibmas dan aparat pamong desa. Dalam kesempatan komsos ini membahas tentang kamtibmas, babinsa berkoordinasi agar dilaksanakan patroli wilayah binaan agar tercipta situasi yang aman dan kondusif.(Pendim0731)

BABINSA KALURAHAN TIRTORAHAYU MENGIKUTI MUSYAWARAH KALURAHAN PERUBAHAN BUMDES


 BABINSA KALURAHAN TIRTORAHAYU MENGIKUTI MUSYAWARAH KALURAHAN PERUBAHAN BUMDES

 Kulon Progo. Babinsa Kalurahan Tirtorahayu Koramil 09/Galur Kodim 0731/Klp Serka Antar Suwantoro dan Bhabinkamtibmas mengikuti musyawarah kalurahan perubahan BUMDes menjadi Badan Hukum bertempat di Balai Kalurahan Tirtorahayu, Galur. Selasa(22/03/2022)

 Hadir dalam kegiatan antara lain ibu Wiwik S.Ip Kawat Kemakmuran Kapanewon Galur, Kapolsek Galur diwakili Babinkantibmas, Danramil Galur di wakili Babinsa, Lurah Tirtorahayu bapak Agus Sujarwo, Pendamping BUMDes BPK bapak Quatana S.Tp, Dukuh setirtorahayu, dan Pengurus BUMDes Tirtorahayu.(Pendim0731)

PEMAKAMAN STANDAR PROKES COVID-19 WARGA BANJARHARJO

PEMAKAMAN STANDAR PROKES COVID-19 WARGA BANJARHARJO

 Kulon Progo.  Sertu Saparjo Babinsa Kelurahan Banjarharjo Koramil 05/Kalibawang Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, melaksanakan pendampingan prosesi pemakaman Standar protokol kesehatan Covid-19 bertempat di TPU Satrean Padukuhan Kenaran, Kalurahan Banjarharjo, Kapanewon Kalibawang.Selasa (22/03/2022)

 Babinsa menginformasikan bahwa jenazah merupakan warga Pedukuhan Salam RT 83/38, Kelurahan Banjarharjo, umur 70 tahun yang meninggal karena sakit dengan Status Positif Covid 19. Prosesi pemakaman almarhum dilakukan oleh tim relawan Satgas Covid 19 Pedukuhan Salam Kalurahan Banjarharjo. Kegiatan berlangsung dalam keadaan aman dan tertib. (Pendim 0731).

 

ANGGOTA KORAMIL 02/TEMON BKO BANDARA YIA TEMON


 ANGGOTA KORAMIL 02/TEMON BKO BANDARA YIA TEMON

 

Kulon Progo. Bertempat di Bandara YIA Temon, Sertu Joko Susanto anggota Kodim 0731/Klp BKO bandara YIA Temon melaksanakan kegiatan patroli cipta kondisi bersama dengan anggota Satradar, Polisi, POM AU dan Avsec Bandara. Selasa(22/03/22)

 

 Dalam kegiatan patroli personel gabungan melaksanakan pemeriksaan kendaraan untuk keamanan bandara dan menghimbau kepada para calon penumpang pesawat dan pengunjung bandara agar tetap jaga jarak dan memakai masker antisipasi penyebaran Covid 19(Pendim0731)

PENGISIAN FORMAT BLANGKO 01 OP WILAYAH KEJURON PAPAH TATA TANAM TAHUNAN PERIODE 2022-2023


 PENGISIAN FORMAT BLANGKO 01 OP WILAYAH KEJURON PAPAH TATA TANAM TAHUNAN PERIODE 2022-2023

 Kulon Progo. Bertempat di aula balai Kalurahan Sukoreno perwakilan dari Koramil Lendah, Sentolo dan Pengasih mengikuti kegiatan pengisian Format Blangko 01 OP wilayah Kejuron Papah sebagai bahan penyusunan tentang Tata Tanam Tahunan periode 2022-2023. Selasa(22/03/2022)

 Hadir dalam kegiatan antara lain Kepala bidang sumber daya air Kabupaten Kulon Progo bapak Hadi Priyanto ST.AT, Perwakilan dari Dinas BMKG Kabupaten Sleman, Danramil 07/Sentolo di wakili Sertu Jarab Sugiyanto, Danramil 08/Lendah di wakili Pelda Baridi, Danramil 11/Pengasih di wakili Serma Supriyanta dan Lurah Sukoreno H.Olan Suparlan S.Sos. (pendim0731)

Tradisi Nyadran di Makam Dlaban Kalurahan Sentolo

Kulon Progo.  Serda Karten Nababan Babinsa Sentolo Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pemantauan acara pengajian dan solawatan dalam rangka “tradisi nyadran” di halaman depan Makam Dlaban, Kalurahan Sentolo, Kapanewon Sentolo, Selasa (22/03/22).

 

Pengajian dan salawatan dihadiri oleh ratusan orang, dengan pembicara Habib Musthafa Sayiddi dan Habib Umar.  Tampak hadir Lurah, Pamong, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama Kalurahan Sentolo, situasi aman dan kondusif sampai berakhirnya acara. (Pendim 0731). 


 

Babinsa Glagah Pengamanan Penyerahan Sertifikat Tanah Warga

Kulon Progo.  Serka Iswahyono Babinsa Glagah Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo, melaksanakan pengamanan penyerahan sertifikat tanah hak milik kepada warga terdampak pembangunan jalur kereta api dan bandara YIA, yang berlangsung di Aula Kantor Kalurahan Glagah, Kapanewon Temon, Selasa (22/03/22).

 


Penyerahan sertifikat dilaksanakan oleh pihak KAI yang diserahkan oleh Bapak Ari kepada puluhan warga wilayah Kalurahan Glagah terdampak pembangunan jalur kereta api dan bandara, giat berlangsung dengan tertib, lancar dan aman. (Pendim 0731).


 

Babinsa Mengikuti Rakor Mingguan Kalurahan Kedundang

Kulon Progo.  Sertu Heru Wahyunp Babinsa Kedundang Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo menghadiri rapat koordinasi mingguan, yang berlangsung di Balai Kalurahan Kedundang, Kapanewon Temon, Selasa (22/03/22). 




Diinformasikan Babinsa Kedundang, dalam rakor tersebut dilaksanakan evaluasi pelaksanaan program kerja dan membahas program kerja akan dilaksanakan terkait  masalah pembangunan, kependudukan dan kepengurusan lembaga-lembaga yang ada di Kalurahan Kedundang. 

Pada kesempatan tersebut Babinsa Kedundang menghimbau agar dalam setiap kegiatan tetap mematuhi prokes dalam setiap pelaksanaan kegiatan selalu memperhatikan protokol kesehatan Covid-19. (Pendim 0731).


 

Sosialisasi Pelebaran Jalan Menuju Bendung Kayangan

Kulon Progo.  Serda Rinto Aribawa Babinsa Pendoworejo Koramil 12/Girimulyo Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, menghadiri acara sosialisasi pelebaran jalan menuju Bendung Kayangan yang dilaksanakan Pemkal Pendoworejo bersama DPU Kulon Progo, di Balai Kalurahan Pendoworejo, Selasa (22/03/22).

 


Hadir dalam cara tersebut Kepala DPU dan Pemukiman Kabupaten Kulon Progo Kusdi Hartono, Kawat Kemakmuran Kapanewon Girimulyo Marga Subekti, Lurah Pendoworejo Budiman, rekanan DPU Slamet Riyadi, Dukuh Turusan, Pendoworejo Suhartaya dan warga terdampak sejumlah 12 kepala keluarga. (Pendim 0731).


 

Babinsa Kaliagung Monitoring Vaksinasi Dari Pintu ke Pintu

Kulon Progo.  Sertu Sugeng Rohmawardi Babinsa Kaliagung Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, melaksanakan pendampingan Nakes Puskesmas Sentolo 1 dalam giat vaksinasi di Pedukuhan Banyunganti Lor, Kalurahan Kaliagung, Kapanewon Sentolo, Selasa (22/03/22).

 


Vaksinasi dari pintu ke pintu dilaksanakan Puskesmas Sentolo 1 dalam rangka percepatan pencapaian vaksinasi di wilayah Kapanewon Sentolo, giatan berlangsung dengan tertib dan lancar, selesai dalam keadaan aman. (Pendim 0731).


 

Babinsa Kranggan Monitoring Giat Vaksinasi

Kulon Progo.  Serda Syaiful Ahmad Babinsa Kranggan Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo, monitoring giat pelayanan vaksinasi bagi warga masyarakat di  Rumah Dukuh Kranggan Kulon, Kalurahan Kranggan, Kapanewon Galur, Selasa (22/03/22).

 


Serbuan vaksinasi dilaksanakan oleh Puskesmas Galur 2, dengan memberi pelayanan vaksin dosis satu, dua dan tiga.  Warga masyarakat yang terdaftar sebanyak 34 orang, tervaksin semua dengan rincian untuk dosis satu 2 orang, dosis dua 1 orang dan dosis tiga 31 orang, giat berlangsung dengan tertib, aman dan lancar. (Pendim 0731).


 

Pelantikan Anggota BPK Kalurahan Sindutan

Kulon Progo. Serda Komarudin Babinsa Sindutan Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo, menghadiri acara pelantikan anggota BPK Kal Sindutan untuk masa bakti 2020-2026 yang berlangsung di Balai Kalurahan Sindutan,Kapanewon Temon, Selasa (22/03/22).

 


Anggota BPK Kalurahan yang dilantik adalah Agus Santoso dan Wariati.  Hadir dalam acara tersebut Panewu Temon, Lurah, Ketua BPK Kal, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan perwakilan Dukuh, giat berjalan dengan tertib, lancar dan aman. (Pendim 0731).


 

BABINSA WAHYUHARJO PENDAMPINGAN VAKSINASI DOOR TO DOOR PUSKESMAS LENDAH 1

BABINSA WAHYUHARJO PENDAMPINGAN VAKSINASI DOOR TO DOOR PUSKESMAS LENDAH 1

 Kulon Progo. Babinsa Wahyuharjo,Koramil 08/Ldh Kodim 0731/Klp Serda Sobirin dan Bhabinkamtibmas monitoring dan pendampingan pelaksanaan vaksinasi door to door dari Puskesmas Lendah 1 di balai kalurahan Wahyuharjo, Kapanewon Lendah. Selasa(22/03/2022)

 Pelaksanaan vaksin menggunakan jenis vaksin Vaksin Astrazeneca dan Phizer dosis satu, dosis dua dan dosis tiga. Petugas Vaksinator dari Puskesmas Lendah I. Babinsa membantu pelaksanaanya sehingga Selama kegiatan berjalan dengan aman dan lancar serta memenuhi standar protokol kesehatan.(Pendim0731)

 

ACARA ADAT TRADISI WIWIT PANEN PADI DAN LAUNCHING PASAR PANGAN PURWOSARI, GIRIMULYO.


 ACARA ADAT TRADISI WIWIT PANEN PADI DAN LAUNCHING PASAR PANGAN PURWOSARI, GIRIMULYO.

 Kulon Progo. Babinsa Purwosari Koramil 12/Girimulyo Kodim 0731/Klp Serma Sarana bersama Bhabinkamtibmas monitoring acara adat tradisi wiwit panen padi dan launching pasar pangan di bulak sawah Penggung dilanjutkan peresmian omah kopi Bothok Wae Purwosari, Girimulyo. Selasa(22/03/2022)

 Rangkaian susunan acara diawali kirab dilanjutkan pembukaan, sambutan Lurah Purwosari dan Bupati Kulonprogo, pemotongan pita lounching pasar pangan, peresmian omah kopi dan diakhiri penutup.

  Kegiatan dihadiri Bupati Kulon progo, Ka dinas pertanian dan ketahanan pangan DIY, Komisi II DPRD Kulonprogo, Ka dinas pariwisata Kulonprogo, Ka UPTD penyuluhan pertanian, Panewu Girimulyo, Danramil 12/Girimulyo di wakili Letda Kav Sujatar, Kapolsek Girimulyo, Lurah Purwosari, Dukuh se Purwosari.(Pendim0731)

Batituud Koramil Pengasih Hadiri Rakor GBBGRM

Kulon Progo. Batituud Koramil 11/Pengasih Kodim 0731/Kulon Progo Peltu Wiradal mengikuti rapat penentuan rute kunjungan  Bupati Kulon Progo dalam rangka GBBGRM (Gerakan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat) berlangsung di Pendopo Kapanewon Pengasih, Selasa (22/03/22). 

Acara dipimpin oleh Panewu Pengasih Triyanto Raharjo, S.I.P., M.Si., dihadiri

Panewu Anom, Batituud Ramil 11/Pengasih, Polsek Pengasih, Lurah se-Kapanewon Pengasih dan segenap tamu undangan lainnya. 

Dalam acara pokok diisi dengan sambutan Panewu Pengasih, pemaparan materi oleh Panewu Anom, diskusi dan tanya jawab, sambutan dari Koramil dan Polsek. Kunjungan Bupati Kulon Progo direncanakan pada tanggal 19 Mei 2022. (Pendim 0731).


 

Aksi Donor Darah Anggota Koramil 01/Wates

Kulon Progo. Anggota Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo melaksanakan donor darah dalam rangka memperingati Harlah ke-55 MAN 2 Kulon Progo, yang berlangsung di MAN 2 Kulon Progo, dengan tema "Setetes Darah Anda, Selamatkan Nyawa Sesama, Kita Sehat, Mereka Selamat", Selasa (22/03/22).

Donor darah diikuti personel dari Dinas/Instansi terkait, Kepala Sekolah, Guru, Staf, Karyawan dan siswa-siswi MAN 2 Kulon Progo. 

“Aksi kemanusiaan yang digelar ini sangat bermanfaat dan membantu bagi warga masyarakat yang membutuhkan, setetes darah yang kita donorkan dapat menyelamatkan nyawa orang lain, dengan donor darah kita sehat mereka selamat”, tutur Serka Agung. (Pendim 0731).


 

Pemkal Triharjo Berikan Bantuan Logistik Bagi Warga Terpapar Covid-19

Kulon Progo.  Sertu Wahyudi Babinsa Triharjo Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo, mendampingi Lurah Triharjo, dalam giat pemberian bantuan logistik kepada warga konfirmasi Covid-19 yang sedang menjalani isolasi mandiri di wilayah Kalurahan Triharjo, Kapanewon Wates, Selasa (22/03/22). 

“Bantuan logistik tersebut merupakan wujud kepedulian Pemerintah Kalurahan Triharjo kepada warganya yang terpapar Covid-19, guna membantu meringankan beban hidup mereka dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari selama menjalani isoman” tutur Babinsa Triharjo. 

“Selain memberikan bantuan juga kita berikan himbauan agar disiplin dalam menjalani isolasi, tetap patuhi prokes dan membiasakan pola hidup bersih dan sehat, demi kesehatan diri, keluarga dan masyarakat sekitar”, tambahnya. 

Penyerahan bantuan dilakukan oleh Lurah didampingi Jogoboyo, Kamituo, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kalurahan Triharjo. (Pendim 0731).