Kamis, 20 Mei 2021

Ingkar Janji Dipilih Sebagai Tempat Penyambutan Kedatangan Menkopolhukam RI di Kulon Progo

Kulon Progo. Komandan Kodim 0731/Kulon Progo Letkol Inf Yefta Sangkakala, S.Sos., bersama Bupati Drs. H. Sutedjo., Dan Satradar 215/Congot Letkol Lek Nanang Mahfudi, ST., MM., dan Kapolres AKBP Tartono, S.H., MBA., menyambut kedatangan Menkopolhukam RI Prof. Dr. Mohammad Mahfud, MD., SH., SU, M.I.P., beserta rombongan di wilayah Kabupaten Kulon Progo, Kamis (20/05). 

Menkopolhukam RI beserta rombongan berkenan untuk berkunjung ke rumah makan Kopi Ingkar Janji yang berada di jalan Watu Murah pedukuhan Jetis, Kalurahan Pendoworejo, Kapanewon Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo, setelah sebelumnya melaksanakan kunjungan kerja di wilayah Magelang dan Jawa Tengah.

Kedatangan Menkopolhukam RI beserta rombongan untuk beristirahat sembari menikmati indahnya pemandangan alam perbukitan Menoreh yang mengelilingi Rumah Makan Kopi Ingkar Janji, dan beramah tamah sambil menikmati menu makan sore yang telah disediakan di rumah makan tersebut. 

Dalam suasana santai dan penuh keakraban, Bupati Kulon Progo didampingi Dandim, Dansat Radar serta Kapolres menyerahkan cinderamata berupa kain batik Geblek Renteng yang merupakan ciri khas kain batik Kulon Progo untuk kenang-kenangan. 

Setelah melaksanakan sholat Ashar, Menkopolhukam RI beserta rombongan meninggalkan Rumah Makan Kopi Ingkar Janji menuju Bandara Yogyakarta International Airport di wilayah Temon Kulon Progo, untuk melanjutkan perjalanan menggunakan pesawat Garuda Indonesia menuju Jakarta. (Pendim 0731/KP).




 

Pembukaan Muscab IX Gapensi Kabupaten Kulon Progo



 Kulon Progo. Bertempat di Kantor Gapensi yang berada di Kompleks Perdagangan Ruko Gawok, berlangsung Pembukaan Muscab IX Gapensi Kabupaten Kulon Progo, Kamis (20/05). 

Dikatakan panitia penyelenggara bahwa Muscab IX mengambil tema “Gapensi Kulon Progo Bersama Tetap Melaju di Era Pandemi" diikuti oleh 91 badan usaha dan 37 orang tamu undangan, penyelenggaraan Muscab IX ini telah mendapat ijin dari Ketua Gugus Tugas Covid-19 dan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. 

Sambutan Kadin Kulon Progo disampaikan Anton Maryanto, SH., pada hakekatnya Muscab IX ini merupakan sebuah mekanisme organisasi dalam meningkatkan pembangunan, pada Muscab IX ini akan dilakukan evaluasi dalam AD ART untuk meningkatkan upaya visi misinya.  Gapensi diharapkan dapat membawa manfaat bagi Kabupaten Kulon Progo.

Ketum Gapensi DIY Zuharsono Azhari menyampaikan bahwa Muscab adalah agenda rutin untuk memilih pengurus periode tahun berikutnya, semoga acara berjalan lancar dan sukses.  Kami juga bekerja sama dengan Universitas Janabadra, maka apabila ada saudara yang ingin masuk Janabadra bisa diberikan discount. 

Rektor Universitas Janabadra dr. Ir. Edi Sriyono menyampaikan bahwa pada kesempatan ini akan diselipkan MOU Gapensi DIY dengan Universitas Janabadra. Kami menawarkan delapan program studi S1 dan S2, dengan lokasi ada di beberapa tempat yakni Pingit dan Gunung Gempal Giripeni, Wates untuk Fakultas Ekonomi dan Bisnis. 

Bupati Kulon Progo Drs. H. Sutedjo mengatakan, saya atas nama Pemerintah Kabupaten Kulon Progo mengucapkan selamat atas penyelenggaraan Muscab IX  Gapensi ini, optimalkan perannya dalam berorganisasi, semoga acara bisa berjalan lancar.  Dengan momentum Muscab ini saya berharap bisa mendukung pembangunan Kulon Progo. Kepada para anggota Muscab IX, saya berpesan hendaknya menjadi contoh dalam penerapan protokol kesehatan. 

Pembukaan Muscab IX Gapensi ditandai dengan pemukulan gong oleh Bupati Kulon Progo disaksikan oleh pejabat lain dan anggota Muscab yang hadir dalam acara ini. 

Tampak hadir dalam acara tersebut Bupati Kulon Progo beserta Ketua DPRD, Rektor Universitas Janabadra, Kadin, Kajari, Ketua Pengadilan Negeri Wates, Pasi Intel Kodim 0731, Kanit 1 Sat Intelkam Polres Kulon Progo serta Ketua Gapensi Provinsi DIY dan Kabupaten Kulon Progo. (Pendim 0731/KP).

 

Danramil Wates Kodim 0731/Kulon Progo Mengikuti Upacara Harkitnas Secara Virtual

Kulon Progo. Komandan Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo Kapten Inf Wiyono, mengikuti Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-113 Tahun 2021, secara virtual yang berlangsung di Ruang Command Room Dinas Kominfo Komplek Pemda Kulon Progo, Kamis (20/05). 

Menteri Kominfo Indonesia Jhonny G. Plete mengatakan, peringatan Harkitnas ke-113 tahun 2021 ada tiga hal penting yang menjadi harapan bangsa Indonesia yakni cita-cita untuk memerdekakan kemanusiaan, memajukan nusa bangsa dan  mewujudkan kehidupan bangsa yang terhormat dan bermartabat di mata dunia.  Tiga hal diatas merupakan substansi makna kebangkitan nasional yang harus terus dipertahankan dan digantikan lintas generasi serta senantiasa diterapkan dalam kerangka yang dinamis. 

Peringatan Harkitnas jangan sekedar menjadi ritual saja namun untuk mengejawantahkan semangat yang telah dirintis dr. Sutomo dan kawan-kawan ke dalam praktik berbangsa dan bernegara.

“Bangkit Kita Bangsa Yang Tangguh”, tema ini mengingatkan bahwa semangat kebangkitan nasional mengajarkan kita untuk selalu optimis menghadapi masa depan dengan segala tantangannya, dan saat ini kita bersama-sama menghadapi pandemi Covid 19. Pandemi Covid 19 memaksa kita untuk mengubah kebiasaan kita seperti interaksi fisik, tatap muka di dunia nyata berpindah ke dunia virtual dengan memanfaatkan kemajuan teknologi telekomunikasi.  

Peringatan Harkitnas ini menjadi titik awal dalam membangun kesadaran untuk bergerak mengatasi permasalahan yang dihadapi bangsa Indonesia, untuk bergerak sebagai bangsa tanpa memandang perbedaan, suku, agama, ras dan golongan.

Pejabat Kulon Progo hadir dalam acara tersebut Bupati Kulon Progo beserta Sekda, Asda II, Asda I, Kakesbangpol, Staf Ahli Bidang Politik dan Pemerintahan, Bapedda, BKPP dan Danramil 01/Wates.  (Pendim 0731/KP).