KULON PROGO. Komandan Kodim 0731/Kulon Progo Letkol Inf Nurwaliyanto menghadiri kegiatan Apel Ketua Satkamling, yang berlangsung di Halaman Mapolres Kulon Progo, Rabu (21/06/2023).
Bertindak sebagai Pimpinan Apel Kapolres Kulon Progo AKBP Nunuk Setyowati, S.I.K., M.H., dengan peserta apel terdiri dari Bhabinkamtibmas, Satpol PP, Polsus, Linmas dan Satkampling se-Kabupaten Kulon Progo.
Amanat Kapolri dibacakan Pimpinan Apel antara lain mengatakan, selaku Kapolri saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran Korbinmas Baharkam Polri serta seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini. Apel yang kita laksanakan merupakan salah satu upaya Polri untuk mempercepat Revitalisasi Satkamling.
Satkamling adalah garda terdepan di setiap lingkungan RT/RW pada Kelurahan/Desa. Oleh karena itu, kehadirannya diharapkan mampu menjadi early warning terhadap potensi kejahatan dan dapat melakukan tindakan pencegahan secara cepat sebagai bagian dari pemolisian yang prediktif.
Selain itu, Satkamling juga harus senantiasa bersinergi dengan TNI-Polri dan pemangku kepentingan lainnya, sehingga pelaksanaan tugas di lapangan dapat berjalan dengan optimal.
Saya berpesan agar terus lakukan perbaikan dan tingkatkan kerja sama dalam penyelenggaraan Satkamling. Semoga kegiatan ini dapat semakin menggelorakan dan menumbuhkan kesadaran kita bersama akan pentingnya memelihara kamtibmas cita-citakan bersama.Selanjutnya
sebagai upaya akselerasi, Polri telah mengadakan lomba Satkamling mulai tingkat
Polres, Polda hingga nasional. Saya ucapkan selamat bagi para pemenang tingkat
Polres dan Polda yang akan diumumkan setelah pelaksanaan apel ini.
(Pendim0731).