Kulon
Progo. Selasa malam, 5 Maret 2019, pukul
20.00 WIB, Serma Marjana, Babinsa Temon Kulon, Koramil Temon, Kodim Kulon Progo
bersama Bhabinkamtibmas (Aiptu Suparji) dan Kades Temon Kulon (Ari Sasongko
Putro Rembono), melaksanakan patroli bersama dari dusun ke dusun Desa Temon
Kulon. Kegiatan ini juga dijadikan
sebagai sarana komunikasi sosial dengan warga masyarakat.
Patroli
wilayah bersama akan dilaksanakan dua kali dalam seminggu sampai pelaksanaan Pileg dan Pilpres tanggal 17 April 2019. Patroli ini dalam rangka cipta keamanan dan
ketertiban masyarakat yang kondusif.
Sebagai sasaran patroli adalah seluruh wilayah Desa Temon Kulon,
khususnya pos ronda dan tempat tongkrong-tongkrong warga.
Dari
patroli wilayah yang dilakukan Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Kades Temon Kulon,
kondisi Desa Temon Kulon kondusif dan aman, demikian diinformasikan Serma
Marjana. (Pendim 0731/KP).