Rabu, 31 Juli 2024

Dandim Kulon Progo Resmikan Mushola Al-Ikhlas Koramil Sentolo

KULON PROGO.  Komandan Kodim 0731/Kulon Progo Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos., meresmikan Musholla Al-Ikhlas yang dibangun di Makoramil 07/Sentolo, Padukuhan Pongangan, Kalurahan Sentolo, Kapanewon Sentolo, Kabupaten Kulon Progo, Kamis (31/07/2024).

 

Tampak hadir. Dandim 0731/Klp Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos., Panewu Sentolo Bapak R.Sigit Purnomo, S.P., Danramil 07/Sentolo Kapten Inf Rismanto, Kapolsek Sentolo AKP Julianta Kusnadi, S.H., M.H., Perwira Kodim 0731/Klp, Bapak Samsudin, S.Ag., dari KUA Sentolo, Lurah Sentolo Bapak Teguh Haschahyo, Ny. Viki Herwandi Ketua Persit KCK Cabang XXXII beserta Pengurus, Anggota dan Persit Koramil 07/Sentolo. 

Danramil 07/Sentolo menyampaikan, kita membangun Musholla dengan kesepakatan 

para  anggota.  Musholla ini bisa berdiri karena bantuan semua pihak, semoga membawa berkah dan barokah bagi Bapak/Ibu yang sudah ikhlas menyisihkan hartanya untuk pembangunan Musholla Al-Ikhlas. Mudah-mudahan kita semua bisa memakmurkannya, aamiin. 

Dandim 0731/Kulon Progo, mengucapkan terima kasih kepada Danramil 07/Sentolo beserta anggota, Bapak Kapolsek, Bapak Panewu Sentolo serta Para Donatur, yang sudah menyisihkan sebagian hartanya untuk pembangunan Mushola ini. Saya sangat 

bangga dengan apa yang sudah dilakukan Kapten Rismanto beserta jajarannya, semoga ini menjadi inspirasi untuk kita semua. Bahwa sesungguhnya harta yang kita miliki bukan yang ada di tabungan, tetapi apa yang sudah kita berikan atau kita donasikan untuk kebaikan. Terima kasih saya ucapkan kepada Bapak/Ibu sekalian atas kehadirannya dan sumbangsihnya, semoga apa yang sudah kita lakukan mendapatkan pahala dan dicatat sebagai amal kebaikan oleh Allah SWT. 

Acara dilanjutkan dengan pemotongan Tumpeng, penandatanganan Prasasti, pengguntingan pita, penyiraman air kendi, dilanjutkan tausiah dan doa, sholat Dhuhur berjamaah dan ramah tamah. (Pendim0731).




 

Babinsa Karangwuni Melaksanakan Kerja Bhakti Padat Karya Corblok Jalan Usaha Tani

Koptu Hartono Babinsa Karangwuni Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo bersama warga melaksanakan Kerja Bhakti Padat Karya Corblok Jalan Rehabilitasi pembangunan dan pemeliharaan Jalan Usaha Tani dengan sumber dana dari  Disnaspertanian Kabupaten Kulon Progo bertempat di Padukuhan Kriyan, Kalurahan Karangwuni, Kapanewon Wates. Selasa (30/07/2024).


 

Babinsa Wates Memberikan Pelatihan Ketarunaan Dan PBB Siswa - Siswi SMK Muhamadiyah 3 Wates

Sertu Ariyanto Babinsa Wates Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo memberikan pelatihan Ketarunaan dan PBB kepada siswa - siswi SMK Muhamadiyah 3 Wates dalam rangka Pembentukan Pleton Inti untuk mengikuti Lomba Pawai HUT Kemerdekaan RI Ke 79 Tahun 2024 bertempat di Halaman SMK Muhamadiyah 3 Wates, Kalurahan Wates, Kapanewon Wates. Selasa (30/07/2024).


 

Anggota Koramil 03/Kokap Melaksanakan Pendampingan Latihan Paskibra Tingkat Kapanewon Kokap

Anggota Koramil 03/Kokap Kodim 0731/Kulon Progo bersama Anggota Polsek Kokap melaksanakan pendampingan SMA Negeri 1 Kokap dalam melaksanakan latihan Paskibra tingkat Kapanewon Kokap bertempat di Lapangan Kalurahan Hargorejo, Kapanewon Kokap. Selasa (30/07/2024).


 

Anggota Koramil 10/Panjatan Melaksanakan Pendampingan Latihan Paskibra Tingkat Kapanewon Panjatan

Anggota Koramil 10/Panjatan Kodim 0731/Kulon Progo bersama Anggota Polsek Panjatan melaksanakan pendampingan SMKN 1 Panjatan dalam melaksanakan latihan Paskibra tingkat Kapanewon Panjatan bertempat di Lapangan Kalurahan Panjatan, Kapanewon Panjatan. Selasa (30/07/2024).


 

Anggota Koramil 07/Sentolo Melaksanakan Pendampingan Latihan Paskibra Tingkat Kapanewon Sentolo

Anggota Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Kulon Progo bersama Anggota Polsek Sentolo melaksanakan pendampingan latihan Paskibra tingkat Kapanewon Sentolo bertempat di Lapangan Kalurahan Salamrejo, Kapanewon Sentolo. Selasa (30/07/2024).


 

Babinsa Kaliagung Monitoring Pelaksanaan Upacara Adat Jamasan

Sertu Sugeng Rohmawardi Babinsa Kaliagung Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Kulon Progo melaksanakan monitoring pelaksanaan Upacara Adat Jamasan Gongso Kyai Nogo Agung Arum Mukti dan Kyai Laras Agung Wijoyo bertempat di Halaman Kalurahan Kaliagung, Kapanewon Sentolo. Selasa (30/07/2024).


 

Babinsa Salamrejo Monitoring Turnamen Permainan Tradisional Hari jadi Kalurahan Salamrejo Ke 91

Serka Sarijan Babinsa Salamrejo Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Kulon Progo monitoring pelaksanaan Pentas Hiburan Uyon-uyon Klonengan dari Wiyogo anak - anak SD dilanjutkan Turnamen permainan tradisional Egrang, Bakiya dan Gobak Sodor dalam rangka menyongsong Hari jadi Kalurahan Salamrejo yang Ke 91 bertempat di Lapangan Kalurahan Salamrejo, Kapanewon Sentolo. Selasa (30/07/2024).


 

Dandim Kulon Progo Hadiri Rapat Evaluasi Progres Pembangunan Instalasi Pengolahan Sampah Secara Termal

KULON PROGO.  Bertempat di Ruang Rapat VIP Dinas PUPKP Kulon Progo, telah dilaksanakan Rapat Evaluasi Progres Pekerjaan Pembangunan Instalasi Pengolahan Sampah Secara Termal, Selasa (30/07/2024). 

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Dandim 0731/Kulon Progo Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos.,  Kepala UPT Persampahan Air Limbah dan Pertamanan Bapak Budi Purwanto, S.Pd.T. M.M., Rifai dari Staf Bapeda, Ibu Ari Hani Saputri Kasi Perdata dan Tata Usaha Negara Kejari, Bapak Sani Setyawan Konsultan CV Balko Sinawang, Bapak Dito Tenaga Ahli CV Balko Sinawang, Direktur PT. Hari Mukti Teknik dan Direktur PT. Tri Patra Konsultan. 

Direktur PT. Tri Patra Konsultan menjelaskan bahwa Progres Fisik Struktur Bangunan 2,86%.  Area loading sampah meliputi pemasangan talud batu kali dan urugan tanah peninggian lantai, beton lantai kerja, pembesian plat lantai, finishing siar talud dan area pemilahan sampah,  Selain itu juga disampaikan target pekerjaan minggu ke-4, project berkontrak antara DPU Kulon Progo dengan PT. Hari Mukti Teknik sebagai penyedia,.sejak tanggal 8 Juli 2024 diperkirakan hingga 15 November 2024, 

peta Proses Operasi menggambarkan rencana dan draft dari komponen yang harus dikerjakan serta dipersiapkan secara struktural pekerjaan.  Penjelasan pembagian team juga telah dilakukan secara struktur dan telah ditandatangani Direktur Utama sebagai dasar dari koordinasi dalam proyek. 

Dandim 0731/Kulon Progo, berharap agar dalam progres ini dapat berjalan tepat waktu dan operasional bisa secara maksimal dan agar selalu dilakukan pemeliharaan terhadap Instalasi Pengolahan Sampah. (Pendim0731).