(Temon, 26/4/2018). Guna meningkatkan keimanan dan ketakwaan
anggota Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo khususnya dan masyarakat
sekitar Koramil pada umumnya. Atas
prakarsa Kapten Inf Rismanto (Danramil) didukung oleh anggotanya, beberapa bulan
yang lalu merencanakan untuk membangun mushola.
Dengan niat dan tekad yang bulat, segala upaya dilakukan dan akhirnya
sebuah pondasi ukuran 4 x 4 m dapat
dibangun, diposisikan disamping kanan kantor Koramil. Pemasangan batako pertama sebagai awal
didirikannya tembok Mushola tersebut dilaksanakan tanggal 22 November 2017 oleh
Letkol Armed Teguh Tri Prihanto Usman, S. Sos, M.M. Pembangunan berlanjut hingga berdiri bangunan Mushola
tersebut dengan sempurna lengkap dengan kubahnya. Hari Rabu (25/4), Mushola tersebut diresmikan
oleh Dandim 0731/Kulon Progo dan diberi nama “Nur Hidayah”.
Dalam sambutannya Danramil
Temon menyampaikan bahwa anggaran yang digunakan untuk membangun mushola
tersebut berasal dari iuran anggota, sumbangan para donatur dan masyarakat di
wilayah Koramil 02/Temon, baik itu berwujud uang atau material. Untuk itu Danramil mengucapkan banyak terima
kasih teriring doa semoga dicatat oleh Allah SWT sebagai amal jariyah.
Dandim 0731/Kulon Progo
Letkol Armed Teguh Tri Prihanto Usman, S. Sos. M.M, dalam sambutannya memberikan
apresiasi kepada Danramil dan anggota Koramil Temon yang telah bekerja keras
demi terwujudnya bangunan mushola ini.
Dandim berpesan agar mushola ini digunakan sebaik-baiknya, kepada warga
sekitar juga dipersilahkan untuk memakmurkannya untuk ibadah bersama. Kepada Kapten Inf Rismanto, Dandim
mengucapkan terima kasih karena Mushola yang dibangun di Koramil Temon ini
adalah Mushola ketiga yang dibangun atas prakarsanya, setelah sebelumnya mendirikan
Mushola di Koramil 11/Pengasih dan Koramil 10/Panjatan, Kodim 0731/Kulon Progo.
Selesai memberikan sambutan
Dandim 0731/Kulon Progo berkenan meresmikan Mushola tersebut. Peresmian
ditandai dengan penanda tanganan prasasti, pengguntingan pita dan pemotongan
tumpeng. Acara diakhiri dengan doa bersama dipimpin oleh Drs. H. Wakiyo
Darojat, B.A., Tokoh Agama dari
Kedundang Temon, Kulon Progo.
Peresmian disaksikan oleh
Bapak Agus Adriyanto (Manager Operasional Proyek Bandara NYIA), Joko Prasetyo (Camat
Temon), Kompol Setyo Heri Purnomo (Kapolsek Temon), Pasi dan Danramil Jajaran
Kodim 0731/Kulon Progo dan Ketua Persit KCK beserta Pengurus. Hadir pula tamu
undangan yang terdiri dari Para Purnawirawan TNI, Kepala Desa, Tokoh Agama dan
Tokoh Masyarakat se-Kecamatan Temon.
(Pendim 0731/KP).