Selasa, 28 November 2023

Pengantaran Keberangkatan Wakasad di Bandara YIA Kulon Progo

KULON PROGO. Wakil Kepala Staf Angkatan Darat Letjen TNI Arif Rahman, selesai menghadiri Pelantikan/Wisuda Prabhatar Akademi TNI dan Akademi Kepolisian di Lapangan Sapta Marga Akmil Magelang Jawa Tengah, bertolak kembali menuju Jakarta melalui Bandara YIA Kulon Progo, Selasa sore (28/11/2023).

 


Manifes rombongan Wakasad Letjend TNI Arif Rahman, Wakil Ketua Umum Persit KCK Ny. Mia Kusmiati, Sespri Wakasad Letkol Kav Ferdiansyah, Kasmin Wakasad Mayor Kav Ramdani Akbar, Adc Wakasad Serda Novan Mauladani dan Adc Ibu Wakasad Serda Bentyha Afaf Dinda.

 

Mengantar keberangkatan Wakasad beserta rombongan Kasdam IV/Dip Brigjen TNI Ujang Darwis, M.D.A., beserta Ibu, Kasiter Korem 072/Pmk Kolonel Kav Agus Waluyo beserta Ibu dan Dandim 0731/Klp Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos., beserta Ibu. 

Pukul 13.23 WIB Wakasad beserta rombongan tiba di Area Loby Bandara Yogyakarta Internasional Airport Kulon Progo, selanjutnya menuju ruang tunggu transit keberangkatan. Pukul 14.45 WIB Wakasad beserta rombongan take off menuju Halim Perdana Kusuma Jakarta, dalam keadaan aman, (Pendim0731).

 

Penanaman Bibit Pohon Anggur Laut di Laguna Pantai Trisik Galur Kulon Progo

 

KULON PROGO.  Dalam rangka “Hari Menanam Pohon Indonesia” Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulon Progo, melaksanakan kegiatan seremonial penanaman pohon di Laguna Pantai Trisik, Kalurahan Banaran, Kapanewon Galur, dengan tema "Alam tidak butuh kata kata mutiara tapi alam butuh aksi nyata", Selasa (28/11/2023). 

Tampak hadir Staf Ahli Bidang Lingkungan Bapak Eko Pranyoto, Dandim 0731/Kulon Progo Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos., Wakapolres Kompol Riko Sanjaya, S.H., S.I.K., Kepala Dinas Lingkungan Hidup  Kulon Progo Ir. Gusdi Hartono, MT., beserta jajaran, Kepala OPD terkait, Forkopimkap Galur, Ulu Ulu Kalurahan Banaran beserta Ketua Pokdarwis dan Ketua Desa Wisata, Dukuh Sidorejo, SAR Pantai Trisik, Ralawan Tanpa Nama/RTN dan warga masyarakat.

Sambutan Pj. Bupati Kulon Progo disampaikan Bapak Eko Pranyoto Staf Ahli Bidang Lingkungan antara lain mengatakan pada hari ini akan kita dilaksanakan penanaman anggur laut, harapan kita pohon ini nanti bisa hidup dan produktif, sehingga konservasi lingkungan di sepandan Pantai Trisik dapat tercapai. 

Kegiatan dilanjutkan dengan seremonial penanaman bibit pohon Anggur Laut di sepandan Pantai Trisik oleh seluruh pejabat yang hadir pada acara ini. Jumlah bibit pohon Anggur Laut yang ditanam sebanyak 200 pohon merupakan hibah dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulon Progo. Warga masyarakat diharapkan untuk merawat tanaman tersebut sebaik-baiknya agar dapat tumbuh dan berproduksi, sehingga hasilnya nanti dapat dimanfaatkan atau dinikmati bersama-sama. (Pendim0731).



 

Anggota Koramil 01/Wates Laksanakan Kegiatan Pembinaan Rohani Tadarus Al-Qur'an

Anggota Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo melaksanakan kegiatan Pembinaan Rohani dengan melaksanakan Tadarus Al-Qur'an yang dilaksanakan rutin setiap hari jum'at di Mushola Koramil 01/Wates. Jum'at (24/11/2023).




Danramil 01/Wates Hadiri Peresmian DPC PERADI Wates

 

Danramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo menghadiri undangan Peresmian DPC PERADI Wates diwilayah Hukum Kulon Progo bertempat di Kantor DPC PERADI Wates Jalan Wahid Hasyim No.16 Pedukuhan Bendungan Lor, Kalurahan Bendungan, Kapanewon Wates. Jum’at (24/11/2023).




Babinsa Banguncipto Hadiri Kegiatan Wawancara Lintas Sektoral


Serma Wahyu Babinsa Banguncipto Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Kulon Progo menghadiri kegiatan "Wawancara Lintas Sektoral pada Survey Reakreditasi Puskesmas Sentolo I" di Aula Puskesmas Sentolo I. Jum’at (24/11/2023).




Anggota Koramil 05/Kalibawang Laksanakan Tadarus Al-qur'an


Anggota Koramil 05/Kalibawang Koramil 0731/Kulon Progo melaksanakan kegiatan Pembinaan Rohani dengan melaksanakan Tadarus Al-Qur'an yang dilaksanakan rutin setiap hari jum'at di Mushola Koramil 05/Kalibawang. Jum'at (24/11/2023).



Anggota Koramil 09/Galur Menghadiri Acara Safari Jumat


Anggota Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo menghadiri acara Safari Jumat Tingkat Kabupaten Kulon Progo di Masjid Baiturrahman Padukuhan 2, Kalurahan Pandowan, Kapanewon Galur. Jum’at (24/11/2023).



Babinsa Kulur laksanakan Komsos Dengan Warga Binaan


Serda Rendi Babinsa Kulur Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo melaksanakan komunikasi sosial dengan warga binaan yang mempunyai Usaha Mikro Kecil Mandiri (UMKM) bertempat di Padukuhan  Kaligayam, Kecamatan Kulur. Jum’at (24/11/2023).