Senin, 25 Juli 2022

BABINSA NGARGOSARI PENDAMPINGAN KEGIATAN PHN BALITA

BABINSA NGARGOSARI PENDAMPINGAN KEGIATAN PHN BALITA

 

Kulon Progo.  Serma Wasir Widodo Babinsa Ngargosari Koramil 04/Samigaluh Kodim 0731/ Kulon Progo pendampingan kepada tenaga medis Puskesmas Samigaluh 1, pada kegiatan PHN Balita (Publik Healt Nurse) Posyandu Mulatsari 1, Padukuhan Ngaliyan, Kalurahan Ngargosari. Sabtu(23/07/2022)

 

Kegiatan PHN Balita dilaksanakan oleh ibu Widya ahli Gizi Puskesmas Samigaluh 1 dan bapak Ribut Karyono dengan mengunjungi Balita yang berat badannya masih belum seimbang di bandingkan dengan usia balita tersebut.(Pendim0731)

 

BABINSA WIJIMULYO PENGAMANAN PENUTUPAN FESTIVAL KARAWITAN WIJIMULYO 2022

BABINSA WIJIMULYO PENGAMANAN PENUTUPAN FESTIVAL KARAWITAN WIJIMULYO 2022

 

Kulon Progo. Serda Rudi Antoro Babinsa Kalurahan Wijimulyo Koramil 06/Nanggulan Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas pengamanan kegiatan penutupan acara Festival Karawitan Wijimulyo 2022 bertempat di Taman Tresno Jasa Marga, Dukuh, Wijimulyo, Nanggulan,Kulonprogo. Sabtu(23/07/2022)

 

Hadir dalam kegiatan tersebut  antara lain Dr Bambang Setiawan, SE, S.AK, SH, MH Staf ahli DPD RI, Dr Haryadi Baskoro, MA, M.HUM. Tokoh Keistimewaan Jogja penulis Wartawan Senior KR, Tazbir Abdulah Asisten Deputi Pariwisata Kementerian Pariwisata & Mantan Kadinpar DIY, Bahrul Fauzi Rosyidi,SE, MBA, CSA Dosen UGM, Istyana, SIP, MP Anggota DPRD Kulon Progo, Gus Nas Tokoh Budaya, Ir. ST Haryoto, MMA Panewu Nanggulan, Kompol Ardi Hartana, SH., MH., MM. Kapolsek Nanggulan, Peltu Suratman Batituud Koramil 06/Nanggulan, Lurah Wijimulyo beserta pamong dan tamu undangan lainya.(Pendim0731)

 

BABINSA PURWOSARI MENGIKUTI PERINGATAN HARI ANAK NASIONAL

BABINSA PURWOSARI MENGIKUTI PERINGATAN HARI ANAK NASIONAL

 

Kulon Progo. Serma Sarana Babinsa Babinsa Purwosari Koramil 12/Girimulyo Kodim 0731/Kulon Progo mengikuti peringatan hari anak nasional tingkat kalurahan Purwosari bertempat di balai kalurahan Purwosari. Sabtu(23/07/2022)

 

Hadir dalam kegiatan antara lain Lurah Purwosari beserta pamong, Babinsa Purwosari, Pendamping GSM Purwosari, Ibu Kader sekalurahan Purwosari, dan anak anak masyarakat Purwosari.(Pendim0731)

 

BABINSA KALURAHAN KARANGWUNI PENGAMANAN FINAL TURNAMEN BOLA VOLLY GARBO RUCI CUP 3

BABINSA KALURAHAN KARANGWUNI PENGAMANAN FINAL TURNAMEN BOLA VOLLY GARBO RUCI CUP 3

 

Kulon Progo. Serda Winarno Babinsa Kalurahan Karangwuni Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkabtimas melaksanakan pengamanan final turnamen bola volly Garbo Ruci Cup 3 bertempat di lapangan bola voli pedukuhan Keboan, Karangwuni. Sabtu(23/07/2022)

 

Dalam final turnamen bola volly Garbo Ruci Cup 3 yang di ikuti oleh 32 Club ini untuk Tim Putri keluar sebagai juara 1 diraih tim Gaboruci, juara 2 diraih tim Binangun porda Kulonprogo, sedangkan juara 1 tim putra diraih Themaon's Purworejo  dan Juara 2 putra diraih Satria Selon T.

 

Pada pertandingan final dihadiri oleh Ketua DPRD Kulon Progo, Ketua Koni Kulonprogo,  panewu Wates, Kapolsek Wates, Danramil Wates, Lurah Karangwuni dan Pamong Kalurahan Karangwuni.Pendim(0731)

 

Babinsa Gerbosari Pemantauan Lomba Gelar Potensi Wisata Desa Wisata

Kulon Progo.  Sertu Ardiyansyah Babinsa Gerbosari Koramil 04/Samigaluh Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pemantauan dan pengamanan, Lomba Gelar Potensi Desa Wisata Kulon Progo, yang berlangsung di Agrowisata Krisan Kalurahan Gerbosari, Kapanewon Samigaluh, Sabtu (23/07/22).

 



Sambutan dan ucapan selamat datang disampaikan oleh Lurah Gerbosari, dilanjutkan sambutan dari Dinas Pariwisata, pemaparan dari Ketua Panitia Desa Wisata Kalurahan Gerbosari, Penilaian Administrasi dari Tim Juri. 

Tampak hadir dalam acara tersebut Gusti Kanjeng Ratu Bendoro, segenap pejabat dari Dinas Pariwisata Kulon Progo, Tim Penilai dari Dinas Kebudayaan, Forkopimkap Samigaluh, Lurah beserta Pamong Kalurahan Gerbosari.

 




Acara dimeriahkan dengan persembahan Tarian Bangilun dari Pedukuhan Jati Kalurahan Gerbosari, giat berlangsung dan selesai dalam keadaan aman. (Pendim 0731).



 

Babinsa Hargorejo Bersama Petugas Puskeswan Kokap Pemantauan Ternak Sapi

Kulon Progo.  Serda Subandi Babinsa Hargorejo Koramil 03/Kokap Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pendampingan petugas dari Puskeswan dalam rangka pemantauan hewan ternak sapi di wilayah Pedukuhan Penggung, Pandu, Ngulakan dan Nganjir Kalurahan Hargorejo, Kapanewon Kokap, Sabtu (23/07/22). 

Sebanyak enam orang yakni  drh. Wawan, drh. Eko, Bapak Edi dari Dinas BPP Kokap, Nanty Ujarwati dan Novi Wijayantydari dari Dinas Pertanian dan Pangan, serta Yuliana Saragih dari Dokpol Polres Kulon Progo, dibantu Babinsa dan Bhabinkamtibmas memberikan obat cacing, mineral dan vitamin bagi ternak sapi warga  di empat pedukuhan tersebut.

“Adapun tujuan dari pemantauan ini adalah untuk melihat secara langsung kondisi ternak sapi, pemberian obat cacaing untuk meningkatkan kondisi kesehatan ternak dan suntik vaksin PMK untuk pencegahan agar ternak sapi mereka tidak terserang PMK, jelas Babinsa Hargorejo. 

“Kami juga memberikan pesan kepada warga yang sapinya ada gejala terkena PMK, agar segera melaporkan kepada petugas Puskeswan guna diambil langkah penanganan lebih lanjut, warga juga kami himbau agar selalu menjaga kebersihan kandang dan pakan, agar ternak sapi mereka terpelihara kesehatannya”, tambahnya. (Pendim 0731).


 

Babinsa Sidoharjo Koramil 04/Samigaluh Kodim 0731/Kulon Progo Pelda Qiyas, membantu warga Pedukuhan Nyemani, kerja bakti pembuatan jalan tembus pedukuhan, Sabtu (23/07/22).

Kulon Progo.  Babinsa Sidoharjo Koramil 04/Samigaluh Kodim 0731/Kulon Progo Pelda Qiyas, membantu warga Pedukuhan Nyemani, kerja bakti pembuatan jalan tembus pedukuhan, Sabtu (23/07/22).

 





Diinformasikan Babinsa Sidoharjo bahwa jalan yang dibangun tersebut merupakan jalan tembus yang menghubungkan antara Pedukuhan Sumorato dengan Pedukuhan Nyemani, sumber dana dari APBKal tahun 2022.

Warga tampak semangat bekerja bergotong royong mengangkut material, mengaduk semen, untuk membangun jalan tersebut, dan berharap pembangunan berjalan lancar, sehingga jalan tembus yang mereka bangun segera selesai dikerjakan dan dapat segera dilalui dalam aktivitas warga sehari-hari. (Pendim 0731). 


 

Babinsa Kulwaru Melaksanakan Pembinaan Remaja Pedukuhan Granti

Kulon Progo.  Serka Edi P Babinsa Kulwaru Koramil 01/wates Kodim 0731/Kulon Progo, Jumat (22/07/22), bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pembinaan terhadap pemuda pemudi Pedukuhan Granti, berlangsung di Rumah Bapak Kelik Dukuh Granti Kalurahan Kulwaru, Kapanewon Wates.

 

Kegiatan pembinaan diselenggarakan oleh mahasiswa yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Sarjana Wiyata Taman Siswa Yogyakarta.  Hadir dalam giat tersebut Lurah Kulwaru, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Dukuh Granti, Ketua RT dan remaja Pedukuhan Granti, Kalurahan Kulwaru. 

Pada kesempatan tersebut Babinsa Kulwaru menyampaikan materi tentang kenakalan remaja, dilanjutkan penyampaian materi oleh Bhabinkamtibmas.  Dengan dilaksanakan pembinaan tersebut diharapkan dapat mengurangi atau mencegah terjadinya aksi remaja yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat. (Pendim 0731). 


 

BABINSA BROSOT MENGIKUTI SOSIALISASI PENGELOLAAN SAMPAH

BABINSA BROSOT MENGIKUTI SOSIALISASI PENGELOLAAN SAMPAH

 

Kulon Progo. Serka Sumidi Babinsa Kalurahan Brosot Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas mengikuti sosialisasi pengelolaan sampah kalurahan/desa budaya bertempat di aula Kalurahan Brosot. Jum'at(22/07/2022)

 

Hadir dalam kegiatan antara lain ibu Akhid Nuryati, SE Ketua DPRD Kabupaten Kulon Progo, Drs. Sumartono, M.Si dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulon Progo, ibu Lilih dari Kapanewon Galur, ibu Neni widuri Lestari Pengelola GSTC (Guo Sari Training Center), Yuli Purwantoro Lurah Brosot, Dukuh sekalurahan Kalurahan Brosot.(Pendim0731)

 

BABINSA GLAGAH MENGIKUTI SOSIALISASI PEMANFAATAN TANAH KASULTANAN DAN TANAH KADIPATEN

BABINSA GLAGAH MENGIKUTI SOSIALISASI PEMANFAATAN TANAH KASULTANAN DAN TANAH KADIPATEN

 

Kulon Progo. Serka Iswahyono Babinsa Glagah Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas mengikuti Sosialisasi Pemanfaatan Tanah Kasultanan dan Tanah Kadipaten bertempat di ruang pertemuan kantor kalurahan Glagah.Jumat(22/07/2022)

 

Sosialisasi Pemanfaatan Tanah Kasultanan dan Tanah Kadipaten di sampaikan oleh bapak Suyitno SH,MH  di hadiri 40 orang audiens. Hadir dalam kegiatan antara lain KPH Purbodiningrat SE,MBA, Lurah Glagah beserta pamong kalurahan.(Pendim0731)

 

BABINSA BENDUNGAN PENDAMPINGAN KEGIATAN JEMPUT BOLA (JEMBOL) PEMBAYARAN PBB

BABINSA BENDUNGAN PENDAMPINGAN KEGIATAN JEMPUT BOLA (JEMBOL) PEMBAYARAN PBB

 

Kulon Progo. Serma Sukardi Babinsa Kalurahan Bendungan Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas pendampingan kegiatan Jemput Bola (jembol) Pembayaran PBB Tahun 2022 Kalurahan Bendungan bertempat di padukuhan Sanggrahan Kidul Kalurahan.Jumat(22/07/2022)

 

Kegiatan Jemput Bola Pembayaran PBB yang dilaksanakan oleh Ibu Novy Haryani Danarto Kalurahan Bendungan dan Ibu Wahyu  Apriliasari Panatalaksana Pangribta Kalurahan Bendungan, Kapanewon Wates.

 

Babinsa Bendungan menjelaskan bahwa pembayaran PBB jemput bola diselenggarakan Pemkal, dengan tujuan untuk percepatan dan memberi kemudahan warga masyarakat untuk bayar pajak bumi dan bangunan tahun 2022. Kegiatan tersebut akan dilaksanakan ditiap-tiap pedukuhan sekalurahan Bendungan, Kapanewon Wates. (Pendim 0731)

 

 

BABINSA KALIDENGEN MENGIKUTI MUSYAWARAH KALURAHAN KALIDENGEN

BABINSA KALIDENGEN MENGIKUTI MUSYAWARAH KALURAHAN KALIDENGEN

 

 Kulon Progo. Serda Jumino Babinsa Kalurahan Kalidengen bersama Bhabinkamtibmas mengikuti musyawarah kalurahan Kalidengen dalam rangka pengisian pamong Kepala Dusun Kalidengen II kalurahan Kalidengen Temon bertempat di aula Kalurahan Kalidengen.Jumat(22/07/2022)

 

Hadir dalam kegiatan antara lain Lurah Kalurahan Kalidengen bapak Sunardi, ketua Panitia bapak Ngatijo, bapak Sudarsono Ketua BPK kal Kalidengen, Pamong Kalurahan Kalidengen, Tomas Toga dan Toda kalurahan Kalidengen.(Pendim0731)

 

Kontingen Saka Wira Kartika Kodim 0731/Klp Meraih Juara III Dalam Krida Pionering

SEMARANG - Salah satu kegiatan anggota Pramuka adalah melalui perkemahan yang bertujuan untuk pembinaan fisik, mental dan pendalaman materi krida Saka Wira Kartika yang telah diajarkan di pangkalan masing-masing. 

Perkemahan Pramuka Saka Wira Kartika terpusat tingkat Kodam lV/Diponegoro Gelombang I Triwulan lll tahun 2022 dilaksanakan tanggal 22 s/d 24 Juli 2022. Bertempat di Barak latihanTNI AD, Bantir Sumowono, Kabupaten Semarang yang ikuti oleh 36 Kontingen dari tiap-tiap Kodim Jajaran Kodam IV/Dip, terdiri dari Sangga Putra dan Sangga Putri. Secara resmi dibuka oleh Aster Kasdam IV/Diponegoro Kolonel Arm Tejo Widhuro., S.Sos., M.Si. Jumat (22/07/2022). 

Tujuan di laksanakan perkemahan untuk membentuk dan membina generasi muda sebagai pemimpin bangsa di masa depan agar memiliki kepribadian yang kuat, ulet, pantang menyerah demi mendorong kemajuan serta keberhasilan cita-cita bangsa. 

“Perkemahan Pramuka Saka Wira Kartika terpusat merupakan sarana bertemunya insan pramuka dari satuan Saka Wira Kartika Kodim jajaran Kodam lV/Diponegoro dalam rangka menggalang persaudaraan, meningkatkan kwalitas daya manusia melalui pelaksanaan kegiatan kepramukaan yang di kemas secara kreatif, inovatif, rekreatif untuk menjalin rasa persatuan dan kesatuan untuk mewujudkan cita-cita gerakan pramuka, ” ucap Kolonel Arm Tejo Widhuro. 

Sertu Joko Trisyanto Babinsa Kalurahan Jatisarono Koramil 06/Nanggulan bersama Bati Wanwil Kodim 0731/Kulon Progo Serma Edy Subiantoro melaksanakan pendampingan terhadap Kontingen Saka Wira Kartika Kodim 0731/Klp dan menginformasikan tentang kegiatan yang dilaksanakan meliputi, Wawasan Kebangsaan, Pengetahuan tentang Covid -19, Pengetahuan/Materi Krida Krida Saka Wira Kartika dan Malam Api Unggun. 

Kontingen Saka Wira Kartika Kodim 0731/Klp meraih Juara III dalam Krida Pionering. "Selamat atas prestasi yang diraih, pertahankan dan tingkatkan." (Pendim 0731).



 

Dandim 0731/Klp Rasakan Sensasi Olahraga Paralayang

Kulon Progo. Komandan Kodim 0731/Klp Letkol Inf Nurwaliyanto menghadiri acara Festival Girisembung Wisata Paralayang, bertempat di Lapangan Boro Kalurahan Banjarasri Kapanewon Kalibawang Kabupaten Kulon Progo DIY. Minggu (24/07/2022). 

Olahraga yang memacu adrenalin seperti paralayang saat ini telah memiliki banyak peminat dari berbagai usia. Mulai dari usia remaja hingga dewasa, baik laki-laki maupun perempuan tidak mau kalah untuk ikut merasakan serunya sensasi olahraga paralayang. 

Dinas Pariwisata Kulon Progo menggelar Festival Girisembung Wisata Paralayang ini diikuti puluhan atlet baik dari Kulon Progo Yogyakarta maupun dari derah lain yaitu se Jawa - Bali. Acara ini didanai Dana Keistimewaan Yogyakarta. Dalam kesempatan tersebut Komandan Kodim 0731/Klp juga berkesempatan merasakan sensasi olahraga paralayang.

 

Tampak hadir dalam acara tersebut, Ketua Badan Promosi Pariwisata DIY Gusti Kanjeng Ratu Bendara, Pj Bupati Kulon Progo Drs. Tri Saktiyana, M.Si., Ketua DPRD Kulon Progo Akhid Nuryati, S.E., Dandim 0731/Klp Letnan Kolonel Inf Nurwaliyanto, Kapolres Kulonprogo AKBP Muharomah Fajarini, S.H., S.I.K., Kepala Dinas Pariwisata Kulonprogo Bp. Joko Mursito, Forkompinda Kabupaten Kulon Progo, Panewu Kalibawang Bp. Hening Nurcahyo, AP. M.M beserta unsur forkompinkap, Peserta paralayang se Jawa - Bali. (Pendim 0731).