KULON
PROGO. Pengerjaan rabat beton jalan, rehab
Masjid dan rehap Pos ronda kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap IV TA 2024
Kodim 0731/Kulon Progo di Padukuhan Tegowanu, Kalurahan Kaliagung, Kapanewon
Sentolo, terus dikebut, Jumat (18/10/2024).
Pengerjaan
sasaran fisik utama berupa rabat beton jalan volume 440 m x 3 m x 0.12 m
pencapaian hasil 325 meter atau sekitar 73,86%.
Sasaran fisik tambahan berupa rehab rangka atap Masjid pencapaian hasil
sekitar 80%, pembuatan gorong-gorong jalan 4 titik 4 m x 1,5 m pencapaian hasil
75%, pembuatan talut 93 m x 2 m pencapaian hasil 90% dan rehab Pos Ronda
pencapaian hasil 10%.
Pelibatan
personel sejumlah 43 orang, dari Kodim 0731/Klp, Kanminvetcad IV-17/Kulon Progo,
Satradar 215/Congot, Polres, Brimob, Satpol PP, Tenaga Teknisi, Senkom dan
Masyarakat.
Dengan pencapain hasil sampai hari ini, dan sisa waktu yang ada, kami berharap seluruh sasaran fisik dan non fisik TMMD Sengkuyung Tahap IV TA 2024 di Padukuhan Tegowanu, Kalurahan Jaliagung, Kapanewon Sentolo, dapat selesai seratus persen, sebelum penutupan tanggal 30 Oktober 2024, tambahnya. (Pendim0731).