Serda
Kiswanto Babinsa Hargomulyo Koramil 03/Kokap Kodim 0731/Kulon Progo, Rabu
(12/04/23), melaksanakan komunikasi bersama Pamong Kalurahan Hargomulyo
membahas tentang persiapan perayaan hari raya Idul Fitri 1444 H di wilayah Kalurahan
Hargomulyo.
Minggu, 16 April 2023
Babinsa Bersama Pamong Kalurahan Hargomulyo Koordinasi Jelang Idul Fitri 1444 H
Babinsa Bendungan Monitoring Pekerjaan Jembatan
Serma
Iswahyono Babinsa Glagah Koramil 02/Temon Kodim 0731/Kulon Progo, Rabu
(12/04/23), monitoring pekerjaan jembatan penghubung area persawahan wilayah Glagah,
Padukuhan Glagah, Kapanewon Temon.
Babinsa Cerme Pererat Silaturahmi Dengan Jaring Ter
Serda
Purwanto Babinsa Cerme Koramil 10/Panjatan Kodim 0731/Kulon Progo bersama
Bhabinkamtibmas, melaksanakan patroli wilayah dan singgah di Rumah Bapak Sarman
warga Padukuhan Kalikepek 2, Kalurahan Cerme, guna menjalin silaturahami dan pembinaan jarring territorial.
Babinsa Bersama Pamong Kalurahan Bendungan Rakor Penyaluran Bantuan Beras
Serma
Sukardi Babinsa Bendungan Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo, Rabu
(12/04/23) di Kantor Pelayanan Kalurahan
Bendungan, melaksanakan koorfinasi dengan Pamong dan Kader Penanggulangan
Kemiskinan Daerah (KPKD) Kalurahan Bendungan, dalam menyusun rencana penyaluran
bantuan beras dari Kemensos RI.
Babinsa Sogan Ikuti Giat Jumat Curhat
Serka
Agung Tri Wahyudi Babinsa Sogan Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo
mengikuti acara Jumat Curhat yang diselenggarakan Polsek Wates di Masjid
Al-Amanah, Padukuhan Trimulyo, Kalurahan Sogan, Kapanewon Wates, Jumat
(14/04/23).
Babinsa Kranggan Distribusikan Bantuan Sembako
Sertu
Syaiful Ahmad Babinsa Kranggan Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo,
menyerahkan bantuan paket sembako dari Kodim kepada Ibu Saminah warga Padukuhan
Kujon Lor, Kalurahan Kranggan, Kapanewon Galur, Rabu (12/04/23).
Babinsa Brosot Distribusikan Bantuan Sembako
Serka
Sukardi Babinsa Brosot Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo, menyerahkan
bantuan paket sembako berisi beras, telur, minyak goring, mie instan, gula pasir
dan teh dari Kodim kepada Ibu Sugiyem warga Padukuhan Karang, Kalurahan Brosot,
Kapanewon Galur, Rabu (12/04/23).
Babinsa Hargorejo Monitoring Penyerahan Bantuan Tali Asih BPJS
Serda
Subandi Babinsa Hargorejo Koramil
03/Kokap Kodim 0731/Kulon Progo bersama
Bhabinkamtibmas dan Linmas, monitoring kegiatan penyaluran Bantuan Tali Asih
dari BPJS Ketenagakerjaan, di Rumah Almarhum Bapak Sarji, Padukuhan Sangkrek, Kalurahan
Hargorejo, Kapanewon Kokap, Rabu (12/04/23).
Bantuan Tali Asih dari BPJS, diserahkan oleh Pj. Bupati Kulon Progo kepada keluarga Almarhum Bapak Saji, yang meninggal dunia karena jatuh dari pohon kelapa pada saat nderes. Bantuan Tali Asih dari BPJS sebesar 70 juta rupiah.
Hadir
dalam acara tersebut Kepala BPJS Ketanagakerjaan DIY Bapak Teguh Wiyono, Pj. Bupati
Kulon Progo, Kepala Dinkertrans, Kepala BPJS Ketenagakerjaan, Anggota DPRD Dapil
DPIP, Panewu Kokap, Lurah Hargorejo dan masyarakat Padukuhan Sangkrek.
(Pendim0731).
Babinsa Kedungsari Pengamanan Penyaluran Bantuan Beras
Sertu
Agus Triyono Babinsa Kedungsari Koramil
11/Pengasih Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, Rabu (12/04/23),
pengamanan penyaluran bantuan beras dari Kepala Badan Pangan Nasional (KNPN) RI
tahun 2023 melalui Bulog kepada 632 KPM warga Kalurahan Kedungsari,
masing-masing menerima bantuan 10 kg.
Anggota Koramil Girimulyo Bagi Bagi Takjil Buka Puasa
Anggota dan Persit KCK Koramil 12/Girimulyo Kodim 0731/Kulon Progo, Rabu (12/04/23), bagi-bagi ratusan takjil buka puasa bagi pengguna jalan yang melintas di Jalan Sribit - Gua Kiskendo Girimulyo dan warga masyarakat di sekitar lokasi pembagian takjil yang membutuhkan.
Wujudkan Balita Sehat, Babinsa Kalurahan Sidorejo Dampingi Pelaksanaan Posyandu
KULON PROGO. Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kalurahan Sidorejo Koramil 08/Lendah Kodim 0731/Klp, Serda Pardi melaksanakan kegiatan pendampingan Posyandu Balita Mawar di Padukuhan Ledok Kalurahan Sidorejo Kapanewon Lendah. Sabtu (15/04/2023).
Posyandu merupakan kegiatan kesehatan yang diselenggarakan oleh kader kesehatan kepada masyarakat dibantu oleh petugas kesehatan dari puskesmas dengan tujuan meningkatkan pelayanan kesehatan dan mengetahui perkembangan pada anak serta mencegah stunting.
Selain pendampingan kehadiran Babinsa pada kegiatan posyandu juga bertujuan untuk membantu kelancaran kegiatan serta memberikan himbauan kepada masyarakat khusus nya kepada ibu-ibu yang memiliki balita agar datang mengikuti posyandu serta memeriksakan kesehatan balitanya secara berkala.
Pada kegiatan posyandu tersebut meliputi penimbangan balita, pengukuran tinggi badan balita, imunisasi, pemberian makanan tambahan gizi dan pemberian vitamin untuk balita.
Serda
Pardi disela-sela pendampingan kegiatan posyandu mengatakan, "posyandu
sebagai wadah pemeliharaan kegiatan kesehatan masyarakat akan terus rutin kami
dampingi, sebagai wujud kepedulian kami terhadap kesehatan masyarakat binaan
kami" ungkapnya. (Pendim0731).
Babinsa Kedungsari, "Operasi Pasar Murah Sebagai Upaya Mengurangi Beban Warga Dalam Memenuhi Kebutuhan Pokok"
KULON PROGO. Babinsa Kedungsari Koramil 11/Pengasih Kodim 0731/Klp Sertu Agus Triyono, monitoring kegiatan operasi pasar murah dari Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Kulon Progo, bertempat di Balai Kalurahan Kedungsari Kapanewon Pengasih. Sabtu (15/04/2023).
Operasi pasar tersebut dalam rangka memerangi inflasi di Kabupaten Kulon Progo terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah, dengan menyediakan bahan sembako dalam bentuk paket 1 dan 2. Paket 1 berisikan minyak goreng 2 liter dan gula pasir 1 Kg, seharga Rp 25.500, paket 2 berisikan minyak goreng 2 liter dan tepung 2 Kg, seharga Rp 32.000. Jumlah paket keseluruhan sebanyak 635 Paket, yang mana harga per paket sudah di subsidi oleh Disdagin Kulon Progo sehingga harganya dibawah pasar dan dapat dijangkau oleh masyarakat sekitar Kalurahan Kedungsari.
Babinsa menyampaikan bahwa pihaknya berharap kegiatan positif ini dapat terus dilaksanakan oleh pemerintah, dengan harapan dapat meringankan beban warga dalam memenuhi kebutuhan pokoknya.Sertu
Agus Triyono juga menyatakan, selain memantau kegiatan operasi pasar, Babinsa
juga membantu kelancaran dan ketertiban kegiatan tersebut. “Pasar murah ini
tentunya sangat membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,
terutama saat mendekati Hari Raya Idul fitri,” pungkasnya. (Pendim0731).
Babinsa Pengasih Pantau Kegiatan Operasi Pasar Murah
KULON PROGO. Babinsa Koramil 11/Pengasih Kodim 0731/Klp Serka Sukoco, monitoring kegiatan operasi pasar murah dari Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Kulon Progo, dalam rangka memerangi inflasi di Kabupaten Kulon Progo terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah, di Halaman Kantor Kalurahan Pengasih Kapanewon Pengasih. Sabtu (15/04/2023).
Babinsa menyampaikan bahwa pihaknya berharap kegiatan positif ini dapat terus dilaksanakan oleh pemerintah, dengan harapan dapat meringankan beban warga dalam memenuhi kebutuhan pokoknya.
Serka Sukoco juga menyatakan, selain memantau kegiatan operasi pasar, Babinsa juga membantu kelancaran dan ketertiban kegiatan tersebut. “Pasar murah ini tentunya sangat membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, terutama saat mendekati Hari Raya Idul fitri,” tuturnya.
"Operasi
pasar tersebut dalam rangka pengendalian inflasi dengan menyediakan bahan
sembako minyak goreng "KITA" sebanyak 1.670 liter, gula pasir
"KITA" sebanyak 750 kg dan tepung terigu "KITA" sebanyak
170 kg. Bahan tersebut dijual dlm bentuk paket 1 dan 2 yang mana harga per
paket sudah di subsidi oleh Disdagin Kulon Progo sehingga harganya dibawah pasar
dan dapat dijangkau oleh masyarakat sekitar Kalurahan Pengasih,"
pungkasnya. (Pendim0731).
Danramil 09/Galur Hadiri Acara Pengajian dan Launching OCOA
KULON PROGO. Danramil 09/Galur Kodim 0731/Klp Kapten Inf Supardi didampingi Babinsa Kalurahan Karangsewu Sertu Agus Aryanto menghadiri undangan Pengajian Parenting dan Launching OCOA (One Child One Award) di SD Muhammadiyah 1 Wonopeti, Karangsewu Galur. Sabtu (15/04/2023).
Kegiatan Pengajian Parenting dan Launching OCOA (One Child One Award) tersebut mengambil tema "Sekolahku Surgaku" dan dengan subtema "Semua Anak Istimewa".
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Pimpinan Muhammadiyah DIY Muhammad Ikhwan Ahada, S.Ag.,MA., Ketua Pimpinan Muhammadiyah Kabupaten Kulon Progo Drs. Abdul Ghofar, M.Si., Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kulon Progo Arif Prastowo, S.Sos.,M.Si., Ketua Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah Kabupaten Kulon Progo Ir. Julianto, M.Si., Danramil 09/galur Kapten inf Supardi, Panewu Galur Drs. Sunarya M.M., Kapolsek Galur yang diwakili Kanit Binmas Iptu Landunk dan tamu undangan lainnya. (Pendim0731).
Babinsa Kalurahan Bendungan Turut Dampingi Penyaluran BLT Dana Desa
KULON PROGO. Babinsa Kalurahan Bendungan Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo Serma Sukardi menghadiri sekaligus monitoring pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) periode April-Juni 2023, di Aula Kalurahan Bendungan, Kapanewon Wates. Sabtu (15/04/2023).
Dijelaskan Mujiyo S.E., Lurah Bendungan, BLT-Desa tersebut sebesar Rp 300.000 per bulan, sehingga totalnya Rp 900.000 dari April hingga Juni 2023. Dengan total 39 Kepala Keluarga (KK) sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
“Ini sebagai bentuk perhatian pemerintah terhadap masyarakat, kami mengharapkan kepada seluruh masyarakat yang telah menerima bantuan tersebut agar digunakan secara bijak dan seperlunya,” tegasnya.
Diharapkan pula dengan adanya bantuan tersebut masyarakat kurang mampu yang ada di Kalurahan Bendungan ini dapat memenuhi kebutuhan hidup mereka sehari-hari.Sementara itu Serma Sukardi Babinsa Bendungan saat menghadiri sekaligus memantau bantuan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-Desa) periode April-Juni 2023, menambahkan pendampingan yang dilakukan Babinsa kepada warga di Aula Kalurahan Bendungan dalam menerima BLT-Desa agar berjalan tertib dan lancar.
"Pendampingan yang kami lakukan untuk memastikan BLT-Dana Desa berjalan dengan aman," tambahnya.
Dikatakan,
TNI sendiri dalam hal ini Babinsa berperan mengawasi kegiatan tersebut agar
sasarannya tepat sasaran, dan berjalan dengan aman dan tertib. (Pendim0731).