Senin, 18 Oktober 2021

Babinsa Giripeni Monitoring Kampanye Dialogis Calon Lurah


 Bertempat di Aula Balai Kalurahan Giripeni, Kapanewon Wates, Kabupaten Kulon Progo, Senin (18/10), acara Kampanye Dialogis serta Penyampaian Visi & Misi , Pemilihan Lurah Kalurahan Giripeni Periode Tahun 2021 – 2027, oleh 4 orang Calon Lurah Giripeni. 

Hadir dalam acara tersebut Asisten Pemerintah dan Kesra Kabupaten Kulon Progo Drs. Ambar Jasil Was’an. Gorkopimka Kapanewon Wates, Pj. Lurah, BPK, LPMKal, Ketua Panitia Pilur Ilyasih, S.Pd. M.Pd., beserta anggota, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan perwakilan warga masyarakat. 

Dalam pelaksanaan kegiatan tetap mengedepankan prokes dan berlangsung dengan tertib, lancar dan aman. (Pendim 0731/Klp).

Kampanye Dialogis Calon Lurah Sendangsari Kapanewon Pengasih

Danramil 11/Pengasih Kodim 0731/Klp Kapten Inf Andik Setyawan bersama Panewu Pengasih Triyanto Raharjo S.Sos., M.Si., Kapolsek Pengasih Kompol Topo Subroto, menghadiri acara Kampanye Dialogis Pemilihan Lurah Sendangsari periode tahun 2021-2027, yang berlangsung di Balai Kalurahan Sendangsari, Senin (18/10). 

Tampak hadir pula Pj. Lurah Sendangsari beserta Pamong, Ketua BPK beserta anggota, Ketua Panitia Pemilihan Lurah beserta anggota, Babinsa Sendangsari Sertu Surip, Bhabinkamtibmas, Perwakilan Tokoh Masyarakat dan Tim Sukses serta segenap warga masyarakat. 

Calon Lurah Sendangsari periode tahun 2021-2027 ada 2 calon yakni Suhardi dan R. Sumbogo, A.Md.  Setelah sambutan Ketua Panitia Pemilihan Lurah Sendangsari dilanjutkan dengan penyampaian visi misi Calon Lurah dan tanya jawab.  Sebagai penutup disampaikan sambutan oleh Panewu Pengasih. (Pendim 0731/Klp).



 

Babinsa Banaran Monitoring Kampanye Dialogis Pilur Banaran

Serka Sumardi Babinsa Banaran Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo, monitoring acara kampanye dialogis pemilihan Lurah Banaran, Kapanewon Galur yang berlangsung di Gedung Serbaguna Kalurahan Banaran, Senin (18/10). 

Acara dihadiri oleh Forkopimka Galur, Pth Lurah, BPK, Panitia Pilur, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, segenap warga masyarakat Kalurahan Banaran, serta Calon Lurah yang berhak dipilih yakni Sdr. Ahmad Yulian Wijaya, S.H., nomor urut 1, Sdr. Suroso, nomor urut 2 dan Sdr. Haryanta S. H., nomor urut 3. 

Penyampaian visi dan misi oleh masing-masing Calon Lurah dimulai calon urut no. 1 dan seterusnya, dilanjutkan dengan pertanyaan dari warga masyarakat. Dalam pelaksanaan kegiatan menerapkan protokol kesehatan karena masih dalam suasana pandemic Covid-19. (Pendim 0731/Klp).



 

Babinsa Sukoreno Mengikuti Wiwit, Panen Perdana Bawang Merah


 Sertu Jarab Sugiyanto Babinsa Sukoreno Koramil 07/Sentolo Kodim 0731/Kulon Progo, mengikuti acara wiwit, panen perdana bawang merah di Bulak Kayangan, Pedukuhan Sukoponco, Kalurahan Sukoreno, Kapanewon Sentolo, Senin (18/10). 

Acara wiwit, panen perdana bawang merah dihadiri oleh Bupati Kulon Progo, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY dan Kulon Progo, anggota DPRD  Provinsi DIY dan Kulon Progo, Kadin PUPR Kulon Progo, Forkopimka Sentolo, Lurah dan Pamong Kalurahan Sukoreno, (Pendim 0731/Klp).

Babinsa Bugel Melaksanakan Monitoring Kampanye Dialogis Calon Lurah

Babinsa Bugel Koramil 10/Panjatan Kodim 0731/Klp Serka Wahyudi, melaksanakan monitoring kampanye dialogis dan penyampaian visi dan misi Calon Lurah Bugel yang berlangsung di Balai Kalurahan Bugel, Kapanewon Panjatan, Senin (18/10). 

Hadir dalam acara tersebut Kawat Sosial Panjatan, Plh. Lurah Bugel, Ketua Panitia Pilur, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Kedua Calon Lurah Bugel, Jogoboyo dan segenap warga masyarakat Kalurahan Bugel, Kapanewon Panjatan. (Pendim 0731/Klp).



 

Babinsa Sidorejo Koramil Lendah Monitoring Kampanye Dialogis Calon Lurah

Sertu Suyadi Babinsa Sidorejo Koramil 08/Lendah Kodim 0731/Klp, melaksanakan monitoring pelaksanaan penyampaian visi dan misi serta kampanye dialogis Calon Lurah Sidorejo, Kapanewon Lendah, yang berlangsung di Balai Kalurahan Sidorejo, Senin (18/10). 

Acara diawali dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dilanjutkan sambutan Ketua Panitia Pilur dan Panewu Lendah, penyampaian visi misi Calon Lurah dan kampanye dialogis. 

Hadir dalam giat tersebut Panewu, Kapolsek, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Plh. Lurah Sidorejo beserta Pamong, BPK, Panitia Pilur, Calon Lurah dan perwakilan warga masyarakat. (Pendim 0731/Klp).



 

Anggota Kodim 0731/Klp Bebas Narkoba

Kulon Progo. Tes urin segenap anggota Kodim 0731/Klp dengan hasil “NEGATIF”, dari pengaruh narkoba, demikian hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh petugas dari Pokkes Klinik Pratama Kartika 0731 PPK Tingkat I Kodim 0731/Kulon Progo, dr. Dian Indah Vitarini, M.M.R., beserta personel Staf Intel. Senin (18/10).  

Sebelum tes urin diawali dengan pelaksanaan Penyuluhan, Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN), yang berlangsung di Aula Makodim, diikuti Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Kodim 0731/Klp. 

Sambutan Dandim 0731/Klp dibacakan oleh Danramil 01/Wates Kapten Inf Wiyono, antara lain disampaikan bahwa kondisi geografis wilayah Kulon Progo dengan keberadaan Bandara YIA dinilai akan mempermudah para pelaku pengedar narkoba untuk beroperasi.  Sebagai upaya pencegahan diperlukan pendekatan interdiksi yang ketat baik itu orang, barang maupun paket. Kondisi sosial ekonomi masyarakat yang masih rendah juga membuat orang mudah tergiur untuk menjadi pengedar, karena keuntungannya yang luar biasa besar. 

Penyalahgunaan dan peredaran narkoba bisa  berdampak multi dimensi, bukan hanya kesehatan, melainkan idiologi, politik, ekonomi, sosial, budaya, pertahanan dan keamanan, yang lebih berbahaya lagi adalah hilangnya generasi penerus bangsa (loss generation). Oleh karena itu, pemerintah Indonesia telah bertekad bulat, bahwa penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba merupakan bahaya yang harus diperangi bersama dan ditangani sedini mungkin, dengan melibatkan seluruh potensi yang ada baik di instansi pemerintah, masyarakat, LSM dan pihak-pihak terkait lainya,  termasuk  TNI AD melalui program P4GN . 

dr. Dian Indah Vitarini, M.M.R., selaku narasumber pada kesempatan ini kembali memaparkan tentang apa itu narkoba, narkotika, psikotropika dan bahayanya bagi pengguna atau pengedar, cara penanggulangan serta ancaman hukumannya. 

P4GN dan tes urin merupakan program rutin yang dilaksanakan oleh Kodim 0731/Klp sesuai jadwal yang telah ditentukan, sebagai upaya pencegahan terhadap anggota dan keluarga agar jangan sampai menggunakan atau menjadi pengedar narkoba. (Pendim 0731/Klp).  




 

Koramil Girimulyo Dukung Pelaksanaan Lomba Asah Terampil dan Anugerah Desa Wisata Kulon Progo 2021

Kulon Progo. Plt. Danramil 12/Girimulyo Kodim 0731/Kulon Progo Lettu Inf Khabib Al Amin beserta Babinsa Jatimulyo Serka Adi Sarjono,  mengikuti giat acara yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata, dalam rangka Pengembangan Kearifan Lokal, Potensi Budaya Lomba Asah Terampil dan Anugerah Desa Wisata Kulon Progo tahun 2021, yang berlangsung di Obyek Wisata Gua Kiskendo, Kalurahan Jatimulyo, Kapanewon Girimulyo, Minggu (17/10). 

Tampak hadir Forkopimda dan OPD Kulon Progo terkait, Kadinas Pariwisata dan Paniradya Pati Provinsi DIY dan Forkopimka Girimulyo, Panewu Girimulyo, Samigaluh, Lendah, Kalibawang, Temon dan Kokap. 

“Wisata harus tetap jalan, namun harus juga menerapkan protokol kesehatan dengan ketat, agar kesejahteraan pengelola dan masyarakat meningkat dan kesehatan juga tetap terjaga dan terpelihara” tutur Bupati. 

Lomba Asah Trampil diikuti oleh 14 desa wisata yang ada di wilayah Kabupaten Kulon Progo dengan juara satu diraih oleh Desa Wisata Glagah, juara dua Desa Wisata Banjaroyo dan juara tiga Desa Wisata Ngagorsari, demikian diinformasikan Babinsa Jatimulyo. (Pendim 0731/Klp).