(Wates,
23/5/18). Selasa (22/5) mulai pukul
16.30 WIB, telah dilaksanakan Silaturamhi Kamtibmas dan Safari Tarawih Kapolda
DIY dan Korem 072/PMK bersama Forkompimda dan Tokoh Masyarakat di Mapolres
Kulon Progo.
Hadir
dalam acara ini Kapolda DIY, Brigjen Polisi Drs. Ahmad Dofiri, M. Si., beserta
Pejabat Utama Polda DIY, Danrem 072/Pmk, Brigjen TNI Muhammad Zamroni beserta
jajaran, Danlanud Adisucipto, Danlanal Yogyakarta, Kapolres jajaran Polda DIY, Pengurus
Bhayangkari Daerah DIY, Bupati beserta Wakil Bupati Kulon Progo, Dandim
0731/Kulon Progo, Letkol Inf Dodit Susanto, A. Md., Forkompimda Kulon Progo,
serta tokoh masyarakat dan alim ulama.
Acara
dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Aipda Asep, SH. dilanjutkan
sambutan serta ucapan selamat datang oleh Kapolres Kulon Progo, AKBP Anggara
Nasution, SH., S.I.K., M.M.
Danrem
072/Pmk, dalam sambutannya menuturkan bahwa wilayah DIY masih aman. Unsur TNI juga berkomitmen untuk bekerja sama
dengan kepolisian guna menjaga kondusifitas di DIY. Terlebih jelang pelaksanaan
Pemilu dan Pileg 2019 mendatang. Kami juga berharap masyarakat bisa berperan
aktif untuk bersama-sama menjaga kondusifitas wilayahnya masing-masing. Kami juga turut melakukan patroli bersama-sama
dengan rekan-rekan Polri, tegas Danrem
Kegiatan
berikutnya merupakan tausiyah yang disampaikan oleh KH. Suyanta, S. Ag., M. Si.
dari Sleman Yogyakarta, ditutup dengan doa bersama. Acara dilanjutkan buka bersama dan sholat maghrib
berjamaah di Masjid Ainnur Rohman.
Setelah makan besar dilanjutkan sholat isya dan sholat tarawih di masjid
yang sama.
Kegiatan ini merupakan komitmen antara Polda DIY dan
Korem 072/Pmk, untuk memantau bersama kondusifitas wilayah DIY. Salah satu fokus penjagaan kemanan dan
ketertiban masyarakat yakni resiko kerawanan terorisme. (Pendim 0731/KP).