Senin, 22 Februari 2021

Danramil 05/Kalibawang Sinau Ternak Lele

Kulon Progo. Danranil 05 /Kalibawang Kodim 0731/Kulon Progo Kapten Inf Rismanto beserta Batituud, Jum’at 19 Februari 2021 melaksanakan anjangsana di tempat Pak Joyo pengusaha pembibitan lele “Apek Winihku” di Pedukuhan Salakmalang Rt.034 Rw.016 Kalurahan Banjarharjo Kapanewon Kalibawang.

Kesempatan tersebut dimanfaatkan Danramil dan Batituud untuk sinau cara membudidayakan lele/ngingu lele, untuk menambah wawasan dan pengalaman. Dari ilmu yang didapat rencana akan diterapkan untuk budidaya lele di lahan kosong kanan kiri rumah dan belakang Makoramil. 

“Untuk langsung menerapkan ilmu yang kami dapat, sya membeli sebanyak 600 ekor bibit lele yang akan kami budidaya di kolam ukuran 2 x 3 meter di halaman rumah” tutur Danramil.  

Kedepan juga direncanakan akan dikembangkan di lingkungan Makoramil, ngiras pantes untuk pembelajaran anggota Koramil dan bahan komsos Babinsa di wilayah apabila menghasilkan/ada untung, akan kami infokan ke masyarakat binaan, dengan tujuan agar masyarakat bisa memanfaatkan lokasi yang ada di kanan kiri rumah masing-masing, untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan keluarga, tambahnya. (Pendim 0731/KP).



 

Danramil Pengasih Pimpin Anggotanya Cor Jalan Sampe Malam

Kulon Progo. Sabtu (20/02/2021). Anggota Koramil 11 Pengasih yang dipimpin langsung Danramil Kapten Inf Andik Setyawan bersama seluruh warga masyarakat Pedukuhan Kalipetir Kidul Kalurahan Margosari Kapanewon Pengasih Kabupaten Kulon Progo, melaksanakan Karya Bakti TNI hingga malam hari yang dimulai pada pukul 19.30 wib untuk mencapai target pembangunan pengecoran akses jalan warga masyarakat pedukuhan tersebut. 

Danramil menyampaikan bahwa kegiatan Karya Bakti ini merupakan suatu pekerjaan yang dilakukan  sebagai wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat. Dan warga masyarakat sangat antusias, agar akses jalan penghubung ini segera bisa dirasakan manfaatnya, dengan suatu tekad yang kuat oleh warga masyarakat untuk melanjutkan pekerjaan Karya Bakti ini hingga malam hari. Kami selaku Apter yg bertugas di wilayah bertugas untuk membina dan membantu warga masyarakat demi mensukseskan program Karya Bakti ini seoptimal mungkin. 

Selama pelaksanaan kegiatan masyarakat bersama-sama anggota Koramil 11 pengasih menjalankan pekerjaan ini dengan rasa ikhlas serta selalu bergembira dalam setiap kegiatan apapun, sehingga pekerjaan sesulit apapun akan terasa ringan apabila dikerjakan secara bersama-sama, walaupun dalam pekerjaan kadang terkendala terhadap cuaca hujan yang tidak menentu, namun tidak menyurutkan semangat dan motivasi warga masyarakat untuk menuntaskan pekerjaan. 

"Suatu kebanggaan tersendiri buat warga Margosari terkhusus masyarakat Kalipetir Kidul yang dengan semangat dan pantang menyerah untuk menyelesaikan pekerjaan Karya Bakti TNI secara bersama-sama anggota Koramil 11/Pengasih, Kodim 0731/Kulon Progo." Pungkasnya. (Pendim 0731/KP).



 

Aksi Peduli Sampah, Babinsa Jangkaran Melaksanakan Pembersihan Sampah Di Pantai Congot

Kulon Progo. Minggu (21/02/2021). Aksi Peduli Sampah, Serka Robet Babinsa Kalurahan Jangkaran Koramil 02 /Temon, Kodim 0731/Kulon Progo, melaksanakan pembersihan sampah yang ada di sekitar Pantai Congot Kalurahan Jangkaran, Kapanewon Temon, Kabupaten  Kulon Progo. 

Secara terpisah Bati Tuud Koramil 02/Temon, Pelda Tri Waluyanto, mengatakan,  "Kegiatan bersih-bersih Pantai Congot ini dilaksanakan dalam rangka membina para mitra Koramil sebagai wujud pembinaan wilayah yakni pembersihan sampah, kegiatan ini memiliki tujuan khusus untuk mewujudkan kepedulian dan kebersihan Masyarakat terhadap lingkungan, khususnya di tempat-tempat tepi pantai yang rentan sekali terjadinya penumpukan sampah," tuturnya.  

Lanjut Bati Tuud, "Kita tidak mau ada penilaian negatif tentang kebersihanya. Melalui kegiatan seperti ini kita bisa menciptakan rasa cinta Tanah Air, yang pada akhirnya akan timbul dengan sendirinya rasa Bela Negara. Sebagai anak Bangsa kegiatan ini juga bisa meningkatkan silaturahmi kepada seluruh elemen Masyarakat Kapanewon Temon yang dapat menimbulkan rasa saling mengenal satu dan lainnya, dan dapat menciptakan rasa kekeluargaan," imbuhnya. 

Terlibat dalam kegiatan tersebut, Koramil 02/Temon, Pos AL Congot, Polairud, Relawan Peduli Merapi, Siswa Siswi SMK Kelautan, Warga Sekitar, Sarlinmas. (Pendim 0731/KP).