Senin, 18 Februari 2019

Pemakaman Almarhum Tukidjan Anggota Veteran Kulon Progo




 

Kulon Progo.   Minggu, 17 Februari 2019, pukul 13.40-14. 30 WIB, telah dilangsungkan prosesi Pemakaman Militer Alm. Tukidjan, Anggota Veteran, NPV 11. 016. 803.   Upacara Pemakaman Militer dilaksanakan di Rumah Duka, di Dusun Pripih, Rt.50, Rw. 14, Desa Hargomulyo, Kecamatan Kokap, Kabupaten Kulon Progo.  

Alm. Tukidjan meninggal dunia pada Hari Minggu, 17 Februari 2019, pukul 03.00 WIB, karena sakit.   Jenazah almarhum selanjutnya dimakamkan di TPU Dusun Pripih, Desa Hargomulyo, Kokap, Kulon Progo.

Pejabat Upacara persemayaman dilaksanakan di rumah duka dengan Inspektur Upacara Kapten Czi Sugiarta (Danramil Kokap), Komandan Upacara Kapten Czi Purnama (Pasipers), dan Perwira Upacara Peltu Ngasiman (Batituud Ramil Galur).  Peserta Upacara terdiri dari Regu Korsik, Regu Perwira dan peleton Bintara/Tamtama Kodim 0731/Kulon Progo serta Anggota Veteran.

Irup pada amanatnya mengatakan : Keluarga Besar Kodim 0731/Kulon Progo, mengucapakan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya Almarhum  Bapak Tukijan, semoga arwahnya diterima disisi Tuhan Yang Maha Esa sesuai dengan amal bhakti selama hidupnya, dilapangkan kuburnya serta diampuni dosa-dosanya.    Sebagai hamba yang beriman harus menerima segala kehendak dari Tuhan dengan tawakal, tabah dan sabar untuk menjadikan diri kita semakin bertaqwa kepada-Nya.  Dengan kepergian Almarhum berarti kita telah kehilangan seorang putra bangsa yang baik, selalu memegang teguh prinsip-prinsip perjuangan dalam mewujudkan cita-cita Bangsa dan Negara.  Marilah kita bersama-sama turut memberikan penghormatan terakhir melalui Upacara Pemakaman Militer sebagai penghormatan dan penghargaan atas jasa dan pengorbanan almarhum kepada Bangsa dan Negara.   Kepada segenap keluarga Almarhum yang ditinggalkan, agar dapat menerima cobaan ini dengan tabah dan penuh keiklasan dilandasi keimanan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Selesai Upacara Persemayaman jenasah almarhum selanjutnya diusung ke TPU Dsusun Pripih untuk dilakukan Upacara Pemakaman.   Pada Upacara Pemakaman, bertindak sebagai Irup : Kapten Czi Sugiarta (Danramil Kokap), Dan Up : Peltu Ngasiman (Batituud Koramil Galur) dan Pa UP : Kapten Czi Purnama (Pasipers Kodim 0731/Kulon Progo).

Jenazah dimasukkan keliang lahat diwarnai dengan tembakan salvo.  Secara simbolis Irup melakukan penimpunan peti jenazah dilanjutkan oleh petugas makam.   Selesai penimpunan Irup melakukan penancapan bamboo runcing yang ujung atasnya dipasangi bendera merah putih.  Upacara persemayaman dan pemakaman Almarhum Bapak Tukijan, berlangsung dengan tertib, dan aman.  (Pendim 0731/KP).








Batituud Koramil Nanggulan Kulon Progo Hadiri Rakor Pembentukan Forum Anak



Kulon Progo.   Pelda Suratman, Batituud Koramil Nanggulan, Kodim Kulon Progo, pada Hari Minggu, 17 Februari 2019, pukul 08.30 WIB sampai dengan selesai, bertempat di Pendopo Kecamatan Nanggulan, menghadiri Rapat Koordinasi Pembentukan Forum Anak.

Hadir dalam acara tersebut Kasi Kesra Kecamatan Nanggulan, Kanit Lantas Polsek Nanggulan, Kades se-Kecamatan Nanggulan, Kepala Pembinaan PPA Kabupaten Kulon Progo, Forum Anak Tingkat Kecamatan dan Kabupaten.

Rangkaian acara diawali dengan doa pembuka, menyanyikan Lagu Indonesia Raya, dilanjutkan sambutan Ka Bin PPA Kabupaten Kulon Progo dan Kasi Kesra Kecamatan Nanggulan.   Sebagai rangkaian acara berikutnya adalah perkenalan calon anggota forum anak Kecamatan dilanjutkan pemberian materi oleh Ka Forum Anak Kabupaten tentang maksud dan tujuan dibentuknya forum anak.

Pembentukan Kepengurusan Forum Anak Kecamatan menjadi bagian acara berikutnya.   Acara diakhiri dengan menyanyikan lagu Bagimu Negeri dan ditutup dengan doa, demikian diinformasikan Batituud Ramil Nanggulan.  (Pendim 0731/KP).
 







Babinsa Donomulyo Nanggulan Kulon Progo Bantu Petani Panen Padi



Kulon Progo.   Serda Hary, PW, Babinsa Donomulyo, Koramil Nanggulan, Kodim Kulon Progo, Minggu, 17 Februari 2019, melaksanakan pendampingan petani dalam memanen padi, di Dusun Bandung, Donomulyo, Nanggulan, Kulon Progo.

Diinformasikan Serda Hary, bahwa pendampingan panen padi IR 64, di lahan sawah milik salah seorang petani anggota Poktan “Maju”.    Padi IR 64 yang sedang dipanen tampak kuning sehat dengan daun yang masih hijau.   Tidak ada serangan hama yang mengganggu, ini berkat kerja keras petani dan adanya pendampingan dari PPL dan Babinsa, yang dilakukan sejak pengolahan lahan, pembibitan, perawatan sampai dengan pemanenan.

Poktan “Maju” diketuai oleh Bapak Tukijo, berlokasi di Dusun Bandung, Donomulyo, Nanggulan, dan pada musim tanam ini ditanami padi jenis IR 64.  Setelah pemanenan ini petani akan segera melakukan pengolahan lahan untuk masa tanam berikutnya. (Pendim 0731/KP).








Babinsa Sidoharjo Samigaluh Kulon Progo Bantu Petugas PLN Bersihkan Pohon


Kulon Progo.  Pelda Y. Eko, W, Babinsa Sidoharjo, Koramil Samigaluh, Kodim Kulon Progo, Minggu, 17 Februari 2019, bersama Bhabinkamtibmas, melaksanakan pendampingan Petugas PLN Unit Samigaluh dan Kalibawang, melakukan pembersihan pohon yang mengganggu jaringan listrik.

Pembersihan pohon/rabas-rabas dilakukan oleh Petugas PLN sepanjang delapan kilometer, mulai dari Dusun Gebang s.d. Madigondo, Desa Sidoharjo, Samigaluh, Kulon Progo.   Dalam pelaksanaannya, Petugas PLN selain didampingi Babinsa dan Bhabinkamtibmas, juga dibantu oleh warga masyarakat.




Pembersihan ini dilakukan pihak PLN untuk mengantisipasi jangan sampai kabel jaringan listrik di wilayah ini tertimpa pohon atau tertempel daun basah yang dapat menimbulkan konsleting listrik, saat turun hujan ataupun angina kencang, demikian diinformasikan Bbainsa. (Pendim 0731/KP).
 






Babinsa Tanjungharjo Nanggulan Kulon Progo Bantu Bersihkan Longsoran Tanah



Kulon Progo.   Sertu Pardi, Babinsa Tanjungharjo, Koramil Nanggulan, Kodim Kulon Progo, pada Hari Minggu, 17 Februari 2019, pukul 06.00 WIB sampai dengan selesai melaksanakan kerja bhakti bersama warga membersihkan longsoran tanah, di Dusun Klampis, Desa Tanjungharjo, Nanggulan, Kulon Progo.

Babinsa Tanjungharjo menginformasikan bahwa tanah longsor terjadi akibat hujan deras yang terjadi di wilayah ini.  Longsoran tanah menutup akses jalan ke Dusun Klampis sepanjang empat meter.    Tidak ada kerugian baik material maupun kerugian jiwa yang dialami oleh warga akibat tanah longsor ini.




Masyarakat Dusun Klampis yang berjumlah puluhan orang bersama Babinsa Tanjungharjo melakukan pembersihan longsoran tanah dengan menggunakan cangkul dan alat lainnya secara manual.    Akhirnya longsoran tanah berhasil dibersihkan dan disingkirkan dari jalan, sehingga akses jalan kembali terbuka dan bias dilewati.   (Pendim 0731/KP).