Selasa, 26 Maret 2019

Anggota Koramil Temon Kodim Kulon Progo Bantu Pencarian Korban Tenggelam di Laut



Kulon Progo.   Anggota Koramil Temon, Kodim Kulon Progo, dipimpin oleh Kapten Inf Rismanto (Danramil), membantu pencarian korban tenggelam di laut selatan, yang dilakukan oleh Tim SAR dan Basarnas, Ormas, Relawan dan Instansi terkait lainnya.   Pencarian dilaksanakan sejak Jum’at sore 22 Maret 2019 sampai dengan Sabtu, 23 Maret 2019.

Dua orang mengalami lak laut/tenggelam pada Jum’at sore atas nama Nizar (12th/ laki)  dan Okta (12th/laki), di Pantai Congot, Desa Jangkaran, Kecamatan Temon, Kabupaten Kulon Progo, saat bermain/mandi di laut karena terseret ombak. Pencarian dilakukan oleh Basarnas Propinsi DIY, Koramil  dan Polsek Temon, Pos AL, Pol Air,  Sar Semesta, CODE X, Sar Linmas, PMI Kulon Progo, Ormas MTA, Satkom Kulon Progo, Keluarga dan segenap masyarakat.


Hasil penyisiran pada Sabtu pagi pukul 06, 00 WIB ditemukan salah satu korban atas nama M.Nizar.  Selanjutnya jenazah korban diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan. 
Pencarian dan penyisiran dilanjutkan kembali untuk mencari satu korban lagi yang belum ketemu atas nama Okta Syahrozi Ilham.  Pada Sabtu siang sekitar pukul 14.00 WIB, jebazah korban atas nama Okta ditemukan tidak jauh dari penemuan korban pertama. Selanjutnya jenazah Okta diserahkan kepada pihak keluarga untuk dikebumikan. Dengan diketemukannya kedua korban laka laut tersebut, maka pencarian dihentikan dan dinyatakan selesai.  (Pendim 0731/KP).








Tidak ada komentar:

Posting Komentar