Selasa, 26 Maret 2019

Babinsa Jatimulyo Girimulyo Kodim Kulon Progo Hadiri Musdes Pemilihan Anggota BPD



 
Kulon Progo.  Serka Adi Sarjono, Babinsa Jatimulyo, Koramil Girimulyo, Kodim Kulon Progo, pada Hari Kamis, 14 Maret 2019, mengikuti/menghadiri Musyawarah Desa (Musdes) mekanisme Pemilihan Anggota BPD, yang diselenggarakan di Pendopo Balai Desa Jatimulyo, Girimulyo, Kulon Progo.

Hadir pada Musdes antara lain Kasi Pemerintahan Kecamatan Girimulyo (Ibu Ningrum), Danramil Girimulyo diwakili oleh Serma Sudarmanto (Batituud), Kapolsek Girimulyo diwakili oleh Ipda Tri Raharja, Kades Jatimulyo, Ketua BPD beserta Anggota dan Perwakilan dari masing-masing Pedukuhan se-Desa Jatimulyo, Girimulyo.

Musdes menghasilkan keputusan sebagai berikut : untuk pengisian Anggota BPD akan dilaksanakan secara musyawarah dan akan dilaksanakan setelah Pemilu 2019.   Dalam pengisian anggota BPD di wilayah Jatimulyo ada delapan wilayah perwakilan masing-masing satu orang yaitu : Sokomoyo, Banyunganti, Gunungkelir dan Sonyo, Kembang, Pringtali Sumberjo, Beteng Sibolong, Karanggede dan Jonggrangan Gendu.  Untuk itu agar masing-masing pedukuhan memilih calon untuk diajukan sebagai calon Anggota BPD, demikian diinformasikan Babinsa Jatimulyo.  (Pendim 0731/KP).
 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar