Kulon Progo.
Sertu Adi Sarjono, Babinsa Jatimulyo, Koramil Girimulyo, Kodim Kulon
Progo, Rabu, 13 Maret 2019, bersama Ketua Kelompok Penerima Program Jambanisasi
Dusun Sumberjo (Sukir), melaksanakan pengecekan/verifikasi terhadap calon
penerima Program Jambanisasi.
Hasil verifikasi terhadap 20 calon penerima program, ada
1 calon penerima yang sudah meninggal dunia.
Setelah dilakukan koordinasi dengan Petugas Puskesmas II Girimulyo,
bantuan program jambanisasi akan dialihkn ke warga Sumberjo yang belum
mempunyai jamban sehat.
Dengan dilakukannya verifikasi/pengecekan ini, data
penerima bantuan program jambanisasi menjadi valid, sehingga pada pelaksanaan
nanti tidak ada lagi permasalahan, demikian diinformasikan Babinsa
Jatimulyo. (Pendim 0731/KP).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar