Kamis, 18 April 2019

Sosialisasi Lima Pilar STBM



Kulon Progo.   Bamin Wanmil Koramil Nanggulan, Kodim Kulon Progo, Serma Suyana menghadiri Rapat 5 (Lima) Pilar STBM (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat) yang diselenggarakan di Aula Pukesmas Nanggulan.

Tampak hadir dalam acara tersebut Kepala Dinas Kesehatan Kulon Progo, Kepala Pukesmas, Pejabat dari Kantor Kecamatan dan Polsek Nanggulan, Kepala Desa se-Kecamatan Nanggulan serta Kader Kesehatan dari tiap-tiap desa.  Materi inti STBM oleh Dinas Kesehatan Kulon Progo (Slamet Rianto) yang antara lain disampaikan : STBM singkatan dari Sanitasi Total Berbasis Masyarakat; yang terdiri dari 5 (lima) pilar yaitu Stop Buang Air Besar Sembarangan/ Stop BABS, Cuci Tangan Pakai Sabun/CTPS, Pengelolaan Air Minum Rumah Tangga/PAM-RT, Pengelolaan Sampah Rumah Tangga dan Pengelolaan Air Limbah Rumah Tangga).  Pada kesempatan ini juga dijelaskan cara pengisian formulir verifikasi STBM  5 Pilar oleh Petugas dari Dinas Kesehatan Kulon Progo.  (Pendim 0731/KP).




Tidak ada komentar:

Posting Komentar