Kamis, 18 April 2019

Pembekalan Anggota Linmas Desa Brosot




Kulon Progo.   Jumat pagi, 12 April 2019, pukul 08.30-11.00 WIB, bertempat di Aula Balai Desa Brosot, Kecamatan Galur Kabupaten Kulon Progo,  Babinsa Brosot (Pelda Pardiyana)  dan Bhabinkamtibmas (Aipda Didik. S), memberikan pembekalan kepada Anggota Linmas Desa Brosot.

Sebanyak 45 orang Anggota Linmas Desa Brosot, didampingi oleh Kepala Desa Brosot (Yuli Purwantoro), dan Kepala Bagian Pengamanan Desa Brosot menerima pembekalan tentang Tekhnik Pengamanan TPS saat pencoblosan pada Pileg dan Pilpres yang akan digelar pada tanggal 17 April 2019.  Dengan pembekalan tersebut Babinsa mengharapkan seluruh Anggota LInmas Desa Brosot dapat melaksanakan tugasnya dengan baik sesuai arahan dan petunjuk, sehingga dapat menangani segala permasalahan yang mungkin timbul dan mengganggu berlangsungnya acara.  (Pendim 0731/KP).
 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar