Kulon Progo.
Babinsa Bumirejo Koramil Lendah Kodim Kulon Progo (Serka Sarengat)
bersama petani melakukan pengamatan dan pengecekan tanaman padi di lahan
persawahan Desa Bumirejo, Minggu (14/04/2019).
Pengecekan dilakukan untuk mengetahui secara langsung ada
atau tidak hama tanaman yang menyerang tanaman padi. Tanaman padi yang dicek adalah milik petani
anggota Kelompok Tani “Setyo Tuhu” Desa Bumirejo, Kecamatan Lendah, Kabupaten
Kulon Progo. Dari hasil pemantauan di
lapangan, tanaman padi yang sudah berbuah dilahan ini tidak terserang
hama. Petani berharap kondisi ini tetap
terjaga/terpelihara hingga panen nanti. Kelompok Tani “Setyo Tuhu” diketuai oleh Suyanto,
memiliki luas lahan sekitar dua hektar yang berlokasi di Desa Bumirejo, Lendah,
Kulon Progo. Tanaman padi di lahan
tersebut, saat ini sudah berbuah dan dalam beberapa minggu kedepan padi siap
dipanen. (Pendim 0731/KP).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar