(Wates, 17/4/18). Senin
(16/4), Lapas IIB Wates, Kabupaten Kulon Progo, melaksanakan Upacara Bendera
sekaligus Pembinaan Kesadaran Bela Negara.
Pada kesempatan ini bertindak sebagai Inspektur Upacara Kapten Czi
Sugiarta (Danramil 01/Wates, Kodim 0731/Kulon Progo).
Dalam amanatnya Kapten Czi
Sugiarta mengucapkan trima kasih kepada Kalapas IIB Wates (Teguh Suroso, Amd. SH.)
yang telah memberikan kesempatan sebagai menjadi Irup. Lebih lanjut Kapten Czi Sugiarta mengatakan
bahwa bangsa kita adalah bangsa yang besar karena ada sinergitas, pengertian
rakyat dan pemerintah. Untuk warga
binaan agar melaksanakan Catur Dharma sebagai pedoman dalam menjalani
kehidupan, baik itu norma-norma hukum maupun norma yang lainya, sehingga dalam melakukan
sesuatu kita pikirkan dulu agar bisa diterima di masyarakat nantinya.
Bangsa kita mempunyai empat pilar yaitu Pancasila,
NKRI, UUD 1945 dan Bhineka Tunggal Ika.
Keempat pilar tadi tidak bisa dipisahkan dan harus kita jaga. Kita harus menjaga persatuan dan kesatuan
bangsa untuk menjaga NKRI. Keadilan sosial adalah sesuai dengan kemampuan kita dalam
artian tidak harus sama. Jangan sampai
lembaran hidup sebagai warga binaan ini terulang lagi, sehingga harus
menyiapkan diri untuk bisa bergabung dengan masyarakat. Sebagai warga binaan diharapkan nantinya
bisa memiliki andil bagi nusa dan bangsa ini. Tujuan dari kegiatan ini adalah
untuk memberikan pengarahan dan menumbuhkan rasa kepercayaan kepada warga
binaan di Lapas Kelas IIB, Wates, Kulon Progo, agar nantinya dapat ikut serta memberikan
andil dalam membela bangsa dan negara Republik Indonesia. Setelah upacara Kapten Czi Sugiarta
didampingi Petugas Lapas menyempatkan diri untuk beramah tamah dan melihat
secara langsung kehidupan warga binaan di dalam Lapas. (Pendim 0731/KP).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar