KULON
PROGO. Wilayah Kalurahan Ngargosari,
Kapanewon Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo, memiliki banyak potensi seperti
suasana alam yang indah, hasil bumi berupa cengkeh, ternak kambing etawa dan
juga kesenian tradisional maupun religi.
Wilayah Ngargosari saat ini menjadi lokasi operasi TMMD Reguler ke-117 Kodim 0731/Kulon Progo. Sabtu (22/07/2023), Dan Satgas TMMD Reguler Letkol Inf Nurwaliyanto didampingi Wadan Satgas Kapten Czi Purnama, Danramil 04/Samigaluh Lettu Inf Nadiya dan Babinsa Ngargosari Serma Wasir Widodo, menyambangi kegiatan remaja anak-anak yang sedang berlatih kesenian hadroh di Serambi Masjid Al Hikmah Padukuhan Ngaliyan Gunung A dan sekaligus pengecekan pembangunan Ruang Santri di area masjid tersebut. Di area Masjid Al Hikmah tersebut saat ini sedang dibangun Ruang Santri yang merupakan salah satu sasaran fisik TMMD Reguler ke-117 Kodim 0731/Kulon Progo, yang nantinya akan dipergunakan untuk melaksanakan kegiatan para santri dan kegiatan pembinaan agama Islam lainnya.
“Semangat
berlatih, disiplin dan jaga kekompakan serta kebersamaan, selalu tunaikan ibadah
sholat lima waktu dengan istikomah, rajin belajar, berbakti kepada orang tua
dan guru, bersikap sopan santun kepada sesame dan jauhkan diri dari perbuatan
buruk”, pesan Dan Satgas. (Pendim0731).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar