Jumat, 01 Maret 2019

Babinsa Panjatan Kodim Kulon Progo Hadiri Musrenbangdes RPJMDes





Kulon Progo.   Koptu Toto Sutarto, Babinsa Panjatan, Koramil Panjatan, Kodim 0731/Kulon Progo, pada Hari Kamis, 28 Fenruari 2019, mengikuti Musrenbangdes RPJMDes Desa Panjatan, yang dilaksanakan di Balai Desa Panjatan, Kulon Progo.

Dalam acara tersebut dihadiri oleh Kasi Ekobang Kecamatan Panjatan, Kepala Desa  Panjatan beserta Perangkatnya, Ketua BPD beserta Anggota, Tokoh Masyarakat dan segenap warga Desa Panjatan. Musyawarah diawali dengan doa dilanjutkan sambutan oleh Kades Panjatan dan Kasi Ekobang Kecamatan Panjatan.  Setelah kata sambutan diteruskan dengan musyawarah.  Musyawarah membahas tentang program jangka menengah dalam kurun waktu lima tahun kedepan.   Dengan Musrenbangdes RPJMDesa ini, diharapkan program pembangunan Desa Panjatan dapat tersusun, terjadwal di masing-masing pedukuhan.   (Pendim 0731/KP).

 






Tidak ada komentar:

Posting Komentar