Kulon Progo.
Kapten Inf Supardi, Danramil Panjatan, Kodim Kulon Progo, didampingi
oleh Babinsa Bojong Serka Ahmad Sumarna, Minggu, 10 Februari 2019, pukul 09.00 WIB
sampai dengan selesai, mengikuti acara “wiwitan” di Bulak Karjo, Bojong,
Panjatan, Kulon Progo.
Acara wiwitan yang dilaksanakan ini dalam rangka
mengawali masa panen padi di Bulak Karjo, Desa Bojong, Panjatan, Kulon
Progo. Wiwitan diawali dengan doa
dipinpin oleh Rois, dilanjutkan sambutan dari Danramil Panjatan, Kades Bojong
dan Tokoh Adat.
Selain Danramil dan Kades, hadir pula dalam acara wiwitan
ini antara lain Ketua P3A, PPL Desa Bojong, Dukuh se Desa Bojong, Tokoh Agama, Tokoh
Masyarakat, dan Bhabinkamtibmas Desa Bojong. Puluhan warga/petani juga ikut serta dalam
acara adat wiwitan ini.
Rangkaian acara wiwitan diakhiri dengan ramah tamah
sambil menikmati hidangan yang sudah disiapkan. Maksud dari wiwitan ini adalah sebagai awal
dimulainya panen padi, teriring doa dan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa
yang telah memberikan rezeki berupa panen padi.
(Pendim 0731/KP).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar