Kulon Progo.
Serda Sutrisno, Babinsa Kalirejo, Koramil Kokap, Kodim Kulon Progo, Minggu, 10 Februari 2019, mulai pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai, melaksanakan kerja bhakti
corblok jalan bersama warga, di Dusun Plampang 2, Rt. 065, Rw.20, Desa Kalirejo, Kokap, Kulon Progo.
Diinformasikan Serda Sutrisno bahwa kerja bhakti yang
dilakukan bersama warga Dusun Plampang 2, Rt. 065, Rw.20, Desa Kalirejo, Kokap, adalah pembersihan jalan dan
dilanjutkan pengecoran. Jalan tersebut merupakan jalan dusun dan merupakan jalan utama,
sehingga atas kesepakatan warga jalan dusun tersebut dibuat permanen , untuk
mempermudah mobilisasi warga, terlebih saat musim penghujan.
Kehadiran Babinsa ditengah-tengah warga merupakan suatu
tugas dan kewajiban, apalagi disaat warga membutuhkan tenaga/bantuan. Selain itu juga untuk memelihara hubungan
yang telah terjalin baik antara aparat kewilayahan dengan masyarakat. (Pendim
0731/KP).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar