Kamis, 09 Juni 2022

BABINSA TIRTORAHAYU MONITORING KEGIATAN VAKSINASI

BABINSA TIRTORAHAYU MONITORING KEGIATAN VAKSINASI

 

Kulon Progo. Serka Antar Suwantoro Babinsa Kalurahan Tirtorahayu Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas monitoring kegiatan vaksinasi dari Polres Kulon Progo kepada warga masyarakat Kalurahan Tirtorahayu dan sekitarnya bertempat di Masjid Trayu, kauman kalurahan Tirtorahayu Selasa(07/06/2022)

 

Dalam kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan adalah Vaksinasi Primer  dosis 1, 2 maupun Booster, menggunakan vaksin Astra Zeneca dan Sinovac, diikuti oleh 113 warga pendaftar, tervaksin 107 warga, tunda 6 warga karena alasan kesehatan.

 

Babinsa dan Bhabinkamtibmas tetap mengingatkan kepada masyarakat yang mengikuti vaksinasi agar jangan lengah terhadap bahaya virus covid 19 dengan tetap menerapkan PHBS dan protokol kesehatan 5 M dalam setiap kegiatan serta mengharapkan agar warga yang belum vaksin untuk melaksanakan Vaksin. (Pendim0731)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar