Kamis, 22 April 2021

Rakor Forkopimda, Peran Intelijen Dalam Penanganan Konflik Horizontal Dampak Peningkatan Arus Informasi Digital

Kulon Progo.  Rabu (21/04), bertempat di Ruang Rapat Menoreh Pemkab Kulon Progo, berlangsung Rapat Koordinasi Forkompimda dengan mengambil tema "Peran Intelijen Dalam Penanganan Konflik Horizontal Dampak Peningkatan Arus Informasi Digital", dipimpin oleh Bupati Kulon Progo Drs. H. Sutedjo. 

Bupati Kulon Progo menyampaikan bahwa Kulon Progo merupakan salah satu daerah yang secara administratif terbagi menjadi 12 Kapanewon, 87 Kelurahan serta 1 Kalurahan, 907 pedukuhan.  Kondisi wilayah relatif kondusif namun harus tetap ada kewaspadaan. 

Kepala BINDA DIY, Brigjen Pol Dr. Andry Wibowo, SIK., MH., M.Si menegaskan bahwa Badan Intelijen Negara bukanlah organisasi sembarangan. BIN sesuai amanat undang-undang merupakan leadding sektor operasional dan pembinaan di bidang intelijen dengan tujuan utama tegaknya NKRI.  Kita bekerja sesuai mandat Pancasila dan UUD 1945, melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial. Ancaman dan tantangan meliputi radikal kanan dan radikal kiri, diantaranya mencakup aspek Ipoleksosbud, Hankam, ICT dan Law and Constitution. 

Wakil Ketua I DPRD Kulon Progo Ponimin Budi Hartono, SE., menegaskan bahwa permasalahan baik yang besar maupun kecil tentu dapat diselesaikan dengan baik, dengan mengedepankan komunikasi dan koordinasi. 

Kajari Kulon Progo Kristanti Yuni Purnawanti, SH., MH., berharap dengan keterbukaan komunikasi dengan BIN, bisa mempercepat komunikasi dalam mendukung tanggungjawab, terutama bidang keamanan dan konflik sosial, mohon peningkatan sinergitas terutama di jajaran intelijen daerah. 

Kepala Badan Kesbangpol Kulon Progo Budi Hartono, SSi., MSi., mengatakan bahwa pembangunan infrastuktur mudah dilakukan, namun membangun jiwa persatuan dan kesatuan di masyarakat juga penting karena merupakan pondasi negara. 

Rakor dihadiri oleh Kepala Binda DIY, Bupati, Wakil Ketua I DPRD, Kajari, Ketua Pengadilan Negeri, Kepala Badan Kesbangpol, Kepala Posda, Plt. Danyon B Brimobda DIY, Kasat Intelkam Polres, Pasi Intel Kodim 0731, Tim Kominda, Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kulon Progo. 

Selesai acara dilanjutkan dengan ramah tamah dan jamuan buka bersama, dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan, karena masih dalam masa pandemi Covid 19. (Pendim 0731/KP).

 



 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar