Senin, 08 Januari 2018

BABINSA PENDOWOREJO GIRIMULYO KODIM KULON PROGO PENDAMPINGAN UBINAN PANEN PADI






(Girimulyo, 28/12/17).  Serma Sudarmanto, Babinsa Pendoworejo, Koramil 12/Girimulyo, Kodim 0731/Kulon Progo, pendampingan ubinan panen padi Kelompok Tani Timbul Jaya Desa Pendoworejo, Girimulyo, Kulon Progo, Yogyakarta, pada Hari Kamis (28/12), pukul 08.00 – 10.00 WIB.

Babinsa Pendoworejo (Serma Sudarmanto) bersama dengan BPP Kecamatan Girimulyo dan Anggota Kelompok Tani Timbul Jaya, Dusun Krikil, turun ke lahan persawahan Pendoworejo untuk melaksanakan ubinan.   Ubinan dilakukan untuk mengetahui hasil produksi tanaman padi pada Musim Tanam I tahun ini.  Setelah dilaksanakan peng-ubinan, hasil produksi padi dilahan persawahan Pendoworejo diperkirakan mencapai  8,94 ton/ hektar.   Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa hasil panen padi Musim Tanam I Ini cukup bagus dan memuaskan.  Ini menunjukkan bahwa selain lahan persawahan disini subur, juga menunjukkan bahwa kerja keras petani dengan pendampingan Babinsa bersama dengan BPP, mulai dari penggarapan lahan, pemeliharaan tanaman sampai dengan panen cukup berhasil.    Dengan hasil produksi padi yang baik ini, petani di Desa Pendoworejo sudah membantu mensukseskan program swasembada pangan dalam rangka meningkatkan Ketahanan Pangan Daerah maupun Nasional.
 
Serma Sudarmanto mengatakan bahwa dengan mematuhi aturan tentang pengolahan lahan, pemeliharaan tanaman yang meliputi penyiangan, penyemprotan dan lainnya, berpengaruh pada tingkat kesuburan lahan dan pertumbuhan tanaman padi.   Setelah panen ini lahan persawahan di Desa Pendoworejo akan kembali diolah untuk persiapan Musim Tanam II, demikian tegasnya. (Pendim 0731/KP).



Tidak ada komentar:

Posting Komentar