KULON
PROGO. Komandan Kodim 0731/Kulon Progo Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos.,
menghadiri kegiatan Pentasyarufan Zakat Infak Shodakoh, Baznas Kulon Progo untuk
Abang Becak, yang dilaksanakan di Depan Rumah Dinas Bupati Kabupaten Kulon
Progo, Rabu (12/03/2025).
Ketua Baznas Kulon Progo dr. H. Alfarnuha Yushida, M.PMat menyampaikan, bahwa total dana Baznas sampai nanti menjelang hari raya mencapai nilai 3,59 miliar rupiah dengan penerima manfaat mencapai 7500 mustahik. Diantaranya kami kemas dalam kegiatan safari tarawih baik yang dilaksanakan di tingkat Kabupaten maupun Kapanewon, sebagian lagi dengan penyerahan langsung sebagaimana yang dilakukan pada pagi hari ini.
Kami berharap untuk penerima manfaat, pendapatan di bawah UMK seperti GTT/PTT di lingkup Dispora, Kementerian Agama dari TK hingga SMP, Rois, Guru Ngaji di TPA/Madrasah. tenaga honorer dan PTT, relawan dan warga di lingkup dan sekitar Kabupaten Kulon Progo, dan bahkan warga binaan rutan. Semoga yang kita lakukan bersama ini bisa menjadi bagian cahaya zakat memberikan keajaiban bagi Mustahik dan Muzakki.
Bupati Kulon Progo Dr. H. R. Agung Setyawan, S.T., M.Sc., M.M., saya mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas diselenggarakannya kegiatan ini. Hal ini menunjukkan adanya kepedulian dari Baznas Kulon Progo kepada warga masyarakat Kulon Progo yang memberikan bantuan di saat yang tepat dan kepada orang yang tepat. Semoga bantuan ini benar-benar membawa kebahagiaan bagi para penerima menjelang hari raya Idul Fitri 1446 Hijriyah. Mari kita jadikan kegiatan ini sebagai momentum untuk terus meningkatkan kepedulian sosial di tengah masyarakat, khususnya dalam membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan. Semoga Allah SWT senantiasa memberkahi setiap amal baik yang kita lakukan. Kepada para penerima bantuan, semoga bantuan ini bermanfaat dan membawa kebaikan, semoga dapat sedikit membantu dan meringankan beban kebutuhan hidup menjelang hari raya Idul Fitri. (Pendim0731).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar