KULON PROGO. Komandan Kodim 0731/Kulon Progo beserta anggota, mengikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Progo 2024, di Halaman Mapolres Kulon Progo dipimpin AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, S.I.K., M.H., Jumat (20/12/2024).
Peserta apel terdiri dari Pwersonel Polres, Yon B Satbrimob DIY Sentolo, Kodim 0731/Klp, Pos AL, Satradar 215 Congot, Satpol PP, Dishub, Basarnas, Damkar, BPBD, Senkom dan Saka Bhayangkara.
Amanat
Kapolri dibacakan Kapolres antara lain menyampaikan, apel gelar pasukan ini
merupakan bentuk komitmen tugas untuk mengecek kesiapan personel maupun sarpras
dalam rangka pengamanan perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, agar seluruhnya
dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar. Pengamanan Nataru kali ini
bersamaan dengan pengamanan sisa tahapan Pilkada Serentak, sehingga perlu
diantisipasi adanya potensi gangguan lainnya yang dapat terjadi.
Perayaan Natal dan Tahun Baru merupakan salah satu agenda nasional yang rutin dilaksanakan setiap tahun dan menjadi momen penting bagi masyarakat untuk beribadah, bersuka cita, berlibur dan berkumpul bersama keluarga, sehingga akan berdampak pada meningkatnya mobilitas serta aktivitas masyarakat secara masif di berbagai daerah.
Guna menjamin keamanan Nataru, Polri bersama TNI dan Stakeholder terkait menggelar Operasi Kepolisian Terpusat dengan sandi “Operasi Lilin 2024” yang akan berlangsung selama 13 hari, mulai dari tanggal 21 Desember 2024 s.d. 2 Januari 2025.
Puncak arus mudik diperkirakan akan terjadi pada 21 dan 28 Desember 2024. Sedangkan puncak arus balik diprediksi akan terjadi pada 29 Desember 2024 dan 1 Januari 2025. Waspadai berbagai potensi kerawanan baik pada jalur penyeberangan, jalur tol dan arteri, serta kepadatan penumpang pada transportasi umum hingga kepadatan pengunjung di lokasi wisata.Mari kita laksanakan tugas pengamanan Nataru ini dengan penuh semangat, keikhlasan dan rasa tanggung jawab, sehingga amanah ini dapat terlaksana dengan baik dan menjadi ladang ibadah bagi kita sekalian. (Pendim0731).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar