Rabu, 26 Juni 2024

Dandim Kulon Progo Saksikan Partai Final Dilanjutkan Penutupan Turnamen Bola Volly Kapolres Cup

KULON PROGO. Komandan Kodim 0731/Kulon Progo Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos., menyaksikan pertandingan final dilanjutkan penutupan Turnamen Bola Volly Kapolres Cup peringatan Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024, di Lapangan SMK Cipta Insan Mulia Gununggempal, Giripeni, Wates, Selasa (25/06/2024).

 


Pertandingan memperebutkan Juara 3,4 antara Tim Putri Kapanewon Temon melawan Tim Putri Kapanewon Nanggulan, dilanjutkan pertandingan memperebutkan Juara 1,2 antara Tim Putra Kapanewon Kokap melawan Tim Putra Kapanewon Sentolo

 


Ketua Umum PBVSI Kabupaten Kulon Progo AKBP Nunuk Setyowati, S.I.K., M.H., dalam sambutannya menyampaikan, malam ini kita telah menyaksikan final atau pertandingan terakhir turnamen bola volly antar Kapanewon Tingkat Kabupaten Kulon Progo dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024.

 


Selamat untuk yang berhasil menjadi juara dan untuk yang belum berhasil agar lebih semangat lagi, guna menyongsong pertandingan-pertandingan di event berikutnya. Terima kasih atas support dari berbagai fihak serta kepada seluruh tim peserta turnamen. Selanjutnya Turnamen Bola Volly Kapolres Cup Tahun 2024 saya nyatakan "ditutup". Dilanjutkan penyerahan piala dan uang pembinaan.

 

Adapun hasil turnamen, Tim Putra Juara 1 Kapanewon Kokap, Juara 2 Kapanewon Sentolo, Juara 3 Kapanewon Kalibawang dan Juara 4 Kapanewon Girimulyo.  Untuk Tim Putri Juara 1 Kapanewo Girimulyo, Juara 2 Kapanewon Kalibawang, Juara 3 Kapanewon Temon dan Juara 4 Kapanewon Nanggulan. 

Tampak hadir dalam acara Pj. Bupati Kulon Progo diwakili Staf Ahli, Ketua DRPD, Dandim 0731/Klp, Kapolres selaku Ketua Umum PBVSI, Penasehat PBVSI, Inspektur Daerah selaku Ketua Harian PBVSI, Ka Disdikpora, Ketua KONI, Ketua Gapensi dan Para Panewu dan Kapolsek Kabupaten Kulon Progo. (Pendim0731).

 





 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar