Jumat, 17 November 2023

Deklarasi Damai dan Berintegritas Pemilu 2024 Kabupaten Kulon Progo

KULON PROGO.  Bawaslu Kabupaten Kulon Progo menyelenggarakan acara Deklarasi Pemilu Damai dan Berintegritas dengan tema "Guyub Rukun Merawat Daulat Rakyat" yang berlangsung di Pendopo Taman Budaya Kulon Progo, Kamis (16/11/2023). 

Tampak hadir Pj. Bupati Ibu Hj. Ni Made Dwipanti Indrayanti, S.T., M.T., Dandim 0731/Klp Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos., Kaban Kesbangpol Bapak  Budi Hartono, S.Si., M.Si., Priyo Santoso dari DPRD, Kapolsek Pengasih Kompol Sumalugi, S.H., M.H., Kalamja Satradar 215/Congot Letda Lek Koko Suryanto, Pasiops Sat Brimobda DIY AKP Sholahudin, S.H.,  Jaksa Fungsional Kejari Bapak Ari Kusumawati, S.H., M.H., Ketua Bawaslu DIY Drs. Muhammad Najib, M.Si., Ketua Bawaslu Kulon Progo Bapak Marwanto, S.Sos., M.Si., Ketua Divisi Tehnik Penyelenggaraan KPU Kulon Progo Bapak Hidayatut Toyyibah, S.Ag., dan seluruh Ketua Parpol peserta Pemilu. 

Ketua Bawaslu Kulon Progo mengajak untuk wujudkan pemilu berintegritas. Sebagai bangsa kita sudah bersepakat mengelola kehidupan ini dengan cara demokrasi.  Pemilu juga sering diistilahkan sebagai kompetisi  Dalam kompetisi tersebut ada batas-batas yang harus kita hormati. Pemilu adalah sarana pelaksanaan kedaulatan rakyat, ditandai ketika kita memilih sesuai dengan nuraninya dan tidak dalam tekanan atau intimidasi serta iming-iming.  

Acara dilanjutkan dengan Pembacaan Deklarasi oleh Ketua Bawaslu dilanjutkan Penandatanganan Naskah Deklarasi. 

Ikrar Deklarasi Pemilu Damai dan Berintegritas “Mewujudkan Pemilu tahun 2024 yang damai jujur, adil dan berintegritas. Mewujudkan Pemilu sebagai sarana integrasi bangsa dengan menolak segala bentuk tindakan yang bertentangan dengan peraturan perundang-undangan. Menjaga Keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan tidak melakukan ujaran kebencian, menyebarkan hoax, politisasi, sara dan politik uang”. 

Pj. Bupati Kulon Progo menegaskan netralitas ASN di Pemilu 2024 harus dipegang teguh, waspada berita hoax yang bisa memicu perpecahan di masyarakat. Harapannya pemilu 2024 berjalan dengan sukses, aman dan kondusif. 

Dandim 0731/Kulon Progo menyampaikan pemilu adalah kompetisi tapi kita ingat bahwa kita menganut demokrasi Pancasila dan nilai-nilai Pancasila itu yang harus kita junjung tinggi.  Kita berharap para kontestan pemilu bisa menjaga kondosufitas yang sudah kita ciptakan sama-sama, jangan sampai persatuan dan kesatuan menjadi rusak. Kita semua berharap pelaksanaan pemilu ini tidak hanya berlangsung dengan aman damai namun juga bisa menghasilkan wakil rakyat yang nantinya akan  melanjutkan cita-cita dalam undang-undang maupun dalam dasar negara kita saja. (Pendim0731).

 




 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar