Sabtu, 11 Maret 2023

Babinsa Brosot Dampingi Giat Gerdal OPT Tanaman Padi

KULON PROGO.  Serka Sumidi Babinsa Brosot Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, melaksanakan pendampingan kegiatan Gerakan Pengendalian Organisme Pengganggu Tanaman, di Bulak Sawah Padukuhan Jeronan, Kalurahan Brosot, Kapanewon Galur, Rabu (08/03/23).

 

Gerdal OPT tanaman padi dilaksanakan  Dinas Pertanian dan Pangan bersama UPT Penyuluh, POPT (Pengendalian Organisme Pengganggu Tumbuhan) Kabupaten Kulon Progo, BPP Kapanewon Galur dan Kelompok Tani Sedyo Maju Jeronan Kalurahan Brosot. 

Gerdal OPT tanaman padi kami lakukan dengan pembersihan/pemberantasan organisme pengganggu tanaman yakni tumbuhan jenis bayeman yang tumbuh diantara tanaman padi. Pemberantasan kami lakukan secara manual dengan mencabuti tumbuhan pengganggu tersebut dan ditimbun dengan tanah agar menjadi pupuk bagi tanaman padi. 

Dengan pemberantasan secara massal harapannya tanaman padi terbebas dari gangguan, sehingga dapt tumbuh normal dan berproduksi dengan baik, jelas Babinsa. (Pendim0731).

 


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar