Kamis, 15 Desember 2022

Bati Ops Kodim Kulon Progo Hadiri Rakor Jelang Nataru 2023

KULON PROGO.  Peltu Agus Riyanto Bati Ops Kodim 0731/Kulon Progo, mengikuti Rapat Koordinasi Forkopimda Kabupaten Kulon Progo, dalam rangka Persiapan Cipta Kondisi Menjelang Perayaan Natal dan Tahun Baru 2023, berlangsung di Ruang Rapat Menoreh Gedung Binangun I, Pemkab Kulon Progo, Rabu (14/12/22). 


Rakor dihadiri oleh Unsur Forkopimda Kulon Progo, Ketua DPRD, Sekda, Kepala Kejaksaan Negeri, Sat Radar 215/Congot, Kepala Badan Kesbangpol, Kepala Kemenag, Kepala Dinas Perdagangan, Kepala Disnas Perhubungan dan Kabag Administrasi Kesra dan Kemasyarakatan Setda Kulon Progo.

Berbagai permasalahan yang berkembang jelang Nataru 2023 disampaikan oleh Kaban Kesbangpol, Kadis Perdagangan, Kadis Perhubungan, Ka Kemenag, Kapolres, dilanjutkan diskusi dan tanya jawab. 

Pj. Bupati Kulon Progo, menggaris bawahi, peringatan natal dan tahun baru kali ini merupakan ekspresi luapan bahwa pandemi telah berakhir. Dari data jumlah pergerakan orang saya yakin bahwa sebagian besar hanya sekedar melintas DIY bukan menetap. Surplus bahan pokok harus tetap terjaga, ketersediaan, ketercukupan dan terdistribusikan dengan baik.

Mohon agar semuanya kita pastikan, sehingga semua dapat berjalan dengan baik dan kondusif sesuai rencana. Kita berharap agar cuaca diakhir tahun ini bisa bersahabat sehingga tidak ada dampak kebencanaan.  Semoga Tuhan Yang Kuasa, melindungi langkah kita semua, pungkasnya. (Pendim0731).

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar