Serka Heru Wahyuno Babinsa Kalurahan Kedundang, Koramil
02/Temon, Kodim 0731/Kulon Progo melaksanakan patroli wilayah dan sambang
poskamling bertempat di Padukuhan Kedundang III, Kalurahan Kedundang, Kapanewon Temon,
Minggu (09/10/22).
Kegiatan tersebut bertujuan untuk monitoring kondisi keamanan wilayah dan membahas perkembangan kondisi persawahan yang tergenang air akibat hujan beberapa hari terakhir sehingga berpengaruh terhadap tanaman cabai milik warga. Untuk mengurangi kegagalan panen warga melakukan penyedotan air yang menggenangi tanaman cabai dan melaksanakan sterilasi aliran irigasi. Selama kegiatan berjalan aman, tertib dan lancar. (Pendim 0731)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar