KULON
PROGO. Serma Sarana Babinsa Purwosari Koramil 12/Girimulyo Kodim 0731/Kulon
Progo bersama Bhabinkamtibmas, melaksanakan pendampingan terhadap Petugas
Puskesmas Girimulyo 2, dalam pelayanan kesehatan yang berlangsung di Posyandu
Restu Lestari Pedukuhan Ngroto, Kalurahan Purwosari, Rabu (21/09/22).
“Pada kesempatan ini kami juga membantu dalam pelayanan kesehatan balita meliputi penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, lingkar kepala dan lingkar perut serta pemberian makanan atau gizi tambahan”, tutur Babinsa Purwosari.
“Sebanyak
17 balita diperiksa kesehatannya oleh Petugas Puskesmas Girimulyo 2, sebagai
upaya untuk mencegah terjadinya stunting.
Kepada orang tua balita kami juga menghimbau agar memperhatikan asupan
gizi pada anak dan rajin untuk mengikuti kegiatan posyandu, agar pertumbuhan
dan kesehatan balita terpantau”, tambahnya. (Pendim0731).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar