Kulon Progo. Danramil 05/Kalibawang Kapten Inf Rismanto bersama Kapolsek Kalibawang Kompol Sutarno, S.H., M.M. melaksanakan pengecekan TKP tanah longsor di Padukuhan Plengan Kalurahan Banjaroyo Kalibawang. Selasa (19/04/2022).
Tanah longsor terjadi saat turun hujan dengan intensitas tinggi pada Senin malam 18 April 2022, antara pukul 18.30 wib s/d pukul 20.00 WIB.
Adapun
beberapa titik yang terkena longsor antara lain, Jalan Sentolo - muntilan
(Jalan Provinsi) tepatnya Padukuhan Klangon tanah longsor menutup sebagian
badan jalan. Jalan Bendo - Sendangsono (Jalan Kabupaten) tepatnya di Padukuhan
Promasan, Banjaroyo. Jalan Slanden- Sendangsono ( jalan desa) tepatnya di
Padukuhan Promasan Banjaroyo tanah longsor menutup jalan. Tanah longsor di
Padukuhan Plengan Banjaroyo yang menerpa rumah bapak Sutar di Padukuhan Plengan
RT 47/RW 23 yang mengakibatkan tembok rumah jebol.
Dalam kesempatan tersebut anggota gabungan melaksanakan kerja bakti pengondisian rumah Bapak Sutar dan memberikan sedikit bantuan sosial kepada Bapak Sutar. Kegiatan kerja bakti akan diteruskan dengan menggunakan alat berat.
Dikarenakan
situasi masih sering hujan, Danramil 05/Kalibawang menyampaikan pesan kamtibmas
kepada warga yang terdampak agar mengungsi ke rumah tetangga guna menghindari
adanya longsor susulan. (Pendim 0731).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar