OPERASI PASAR MINYAK GORENG UNTUK MENSTABILKAN HARGA DI
KALURAHAN KARANGWUNI.
Kulon Progo. Bertempat di Pedukuhan Kriyan kalurahan Karangwuni, Sertu Hariyanto Babinsa Karangwuni Koramil 01/Wates Kodim 0731/Kulon Progo Babinsa pendampingan operasi pasar dalam rangka menstabilkan harga minyak goreng dengan menyelenggarakan penjualan minyak goreng“Fraisy Well” oleh Dinas Perdagangan dan Industri Kabupaten Kulon Progo. Selasa(15/03).
“Operasi pasar dilakukan untuk menstabilkan harga minyak goreng dan membantu warga masyarakat Kriyan, Kalurahan Karangwuni dalam pemenuhan kebutuhan minyak goreng,”, tutur Babinsa Karangwuni.
Minyak goreng dijual dengan harga per liter Rp.14.000,- diperuntukan bagi warga masyarakat Kalurahan Karangwuni sejumlah 230 orang dengan masing masing orang mendapat jatah pembelian 1 liter.(Pendim 0731).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar